LQ Indonesia Law Firm Buka Cabang ke-3 di Jakarta Barat

- Jurnalis

Rabu, 30 Juni 2021 - 14:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BERITA JAKARTA – LQ Indonesia Law Firm membuka cabang ke-3 di Jakarta Barat setelah sebelumnya di Tangerang dan Jakarta Pusat. Kantor LQ Indonesia Law Firm Jakarta Barat, terletak di Ruko Kembangan Raya No. 81A. Tepatnya, diseberang sekolah Internasional, Global Sevile (GS).

Ruko yang lengkap dengan peralatan dan furniture yang menarik ini, diharapkan dapat memberikan kenyamanan dalam melayani masyarakat Jakarta dan sekitarnya, terutama yang berada di daerah Jakarta Barat, untuk keperluan hukumnya.

Kepada Matafakta.com, Advokat Alvin Lim Founder sekaligus Ketua Pengurus LQ Indonesia Law Firm mengucapkan, terima kasih kepada seluruh klien, rekanan, manajemen LQ Indonesia Law Firm dan seluruh jajaran masyarakat yang selama ini terus memberikan support dan dukungan, sehingga memungkinkan LQ Indonesia Law Firm untuk terus berkembang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dengan kehendak Tuhan, sesuai misi LQ Indonesia Law Firm, kedepannya LQ Indonesia Law Firm akan hadir dan membuka cabang disetiap kota besar di Indonesia agar dapat melayani secara menyeluruh di Indonesia,” kata Alvin, Rabu (30/6/2021).

Dikatakan Alvin, LQ Indonesia Law Firm, ingin menjadi yang terdepan dalam memberikan pelayanan dan konsultasi hukum serta terus mencetak prestasi dalam bidang pelayanan dan penegakkan hukum di Indonesia.

Tak lupa, sambung Alvin, LQ Indonesia Law Firm juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh awak media, media partner LQ Indonesia Law Firm yang selama ini selalu mensuport dan membantu LQ Indonesia Law Firm dalam bidang publikasi masyarakat dan Pemerintah “We are here for the people”.

Sementara itu, Kepala Cabang 1, LQ Indonesia Law Firm, Jakarta Barat, Advokat Hendrico menambahkan yang membedakan LQ Indonesia Law Firm dari Firma hukum lainnya yakni, LQ Indonesia Law Firm memiliki 8 Pakta Integritas dan No. 1 adalah, Result Oriented.

“Selama ini, LQ sudah berprestasi menyelesaikan beberapa kasus investasi bodong yang mustahil dilakukan, seperti kasus KSP Indosurya yang akhirnya dilimpahkan setelah setahun lebih mandek,” jelasnya.

Selain itu, LQ Indonesia Law Firm, telah berhasil memberantas oknum-oknum aparat penegak hukum demi membela masyarakat dan keadilan. Sebagai manajemen LQ Indonesia Law Firm dia berkomitmen untuk memajukan visi dan misi LQ Indonesia Law Firm agar makin berprestasi dan bukan sensasi.

Disisih lain, Advokat Saddan Sitorus selaku Kepala Cabang 2, LQ Indonesia Law Firm yang mengungkapkan bahwa LQ Indonesia Law Firm sudah seperti dirumahnya sendiri yang selalu berani membela masyarakat untuk mendapatkan keadilan.

“Saya sudah 1 tahun di LQ Indonesia Law Firm dan saya merasa LQ sebagai rumah saya. Saya suka dengan semangat dan keberanian LQ dalam membela masyarakat mendapatkan keadilan. Jiwa saya hidup kembali di LQ. Saya akan kembangkan misi LQ serta bantu masyarakat di sekitar Jakarta Barat dalam pelayanan hukum secara maksimal,” tandasnya.

Kepala Humas dan Media, LQ Indonesia Law Firm, Sugi menambahkan, Ruko LQ Indonesia Jakarta Barat akan dipimpin dua orang Ketua Cabang yaitu Advokat, Hendrico dan Advokat Saddan Sitorus yang sudah berpengalaman sebagai Advokat muda yang berprestasi.

Sebagai advokat muda, tambah Sugi, diharapkan Kepala Cabang LQ Indonesia Law Firm, dapat memberikan pelayanan hukum secara menyeluruh dan melebarkan prestasi ke seluruh Jabodetabek dengan semangat dan jiwa mudanya.

“Bagi masyarakat di Jakarta khususnya Jakarta Barat yang membutuhkan bantuan hukum dapat menghubungi LQ Indonesia Law Firm Jakarta Barat dihotline 0817-9999-489 untuk konsultasi secara gratis,” pungkas Sugi. (Sofyan/Indra)

Berita Terkait

Ini Kata Pengamat Politik Soal Mencari Figur Pemimpin Mantan Ibukota Jakarta
Sulit Dapatkan Informasi, Kasie Penkum Kejati DKI Jakarta Mati Suri
PN Jakpus Gelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim
Polsek Ciracas Jaktim Terima Penitipan Barang Warga Mudik Lebaran  
Konvoi Ratusan Remaja di Jaktim Abaikan Maklumat Kapolda Metro Jaya
Lapas Cipinang Jaktim Bagikan Takjil Dengan Menu Hasil Olahan Napi
Salihara Buka Pendaftaran “Kompetisi Debat Sastra Tingkat SMA 2024” 
Carut Marut Pengelolaan “SDM” di Pengadilan Negeri Jakarta Barat
Berita ini 14 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 8 Mei 2024 - 12:47 WIB

Keraguan Publik Terhadap Penanganan Korupsi RSUD Tigaraksa

Selasa, 7 Mei 2024 - 18:27 WIB

JPU Tuntut Pidana Selegram Adam Deni Setahun Penjara

Selasa, 7 Mei 2024 - 07:29 WIB

Mangkir Dari Panggilan, Kejari Jakut Ciduk MH Kasus Korupsi Bulog

Selasa, 7 Mei 2024 - 00:49 WIB

Ketua RT Setempat Sebut Wilayahnya Tidak Ada Transaksi Narkoba

Minggu, 5 Mei 2024 - 08:40 WIB

LQ Indonesia Law Firm Berhasil Mendamaikan Sengketa Tanah PIK 2

Jumat, 3 Mei 2024 - 09:59 WIB

Diduga Penjualan Komoditi Dikorup, Mantan Manajer Bisnis Bulog Ditahan

Kamis, 2 Mei 2024 - 18:04 WIB

Alvin Lim: Penetapan Tersangka Panji Gumilang Penuh Kecacatan

Kamis, 2 Mei 2024 - 13:13 WIB

BEM Banten Minta Kasus Korupsi Rp1 Triliun Situ Ranca Gede Ditangani Kejagung

Berita Terbaru

Lokasi Pengerbekan

Berita TNI

Kodim Malang dan Polres Bubarkan Arena Judi Sabung Ayam

Rabu, 8 Mei 2024 - 06:48 WIB