Kades Cipayung Kabupaten Bekasi Turun ke Lokasi Kebakaran Rumah

- Jurnalis

Selasa, 11 Januari 2022 - 19:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lokasi Kebakaran Rumah

Lokasi Kebakaran Rumah

BERITA BEKASI – Setelah mendapat laporan dari warga bahwa telah terjadi kebakaran rumah di Kampung Lilingir, dengan sigap, H. Ajan Kepala Desa (Kades) Cipayung, Kecamatan Cikarang Timur, meninjau langsung kelokasi.

Peristiwa terjadinya kebakaran yang menghanguskan satu bangunan rumah warga berikut perabot rumah milik Nasim warga Kampung Lilingir RT004/RW005, Desa Cipayung yang diduga akibat dari korsleting listrik pada Senin 10 Januari 2022 sekira pukul 00.12 WIB.

“Dalam musibah kebakaran ini pemilik rumah alhamdulillah selamat. Musibah apapun tetap kita harus saling bantu. Dan ternyata warga sudah memiliki inisiatip saling membantu dengan cara iuran,” kata H. Ajan kepada Matafakta.com, Selasa (11/1/2022).

Menurut H. Ajan, dirinya sangat mengapresiasi atas inisiatip warga yang mana sudah saling membantu kepada warga atau tetangga yang sedang terkena musibah yaitu terjadinya kebakaran rumah dimana menjadi tempatnya berteduh.

“Sesuai data sumbangan dari warga Kampung Lilingir RT001, 002 dan RT004, Alhamdulillah total sumbangan mendapat Rp2.329.500. Insha Allah kami dari jajaran Pemdes akan membantu semaksimal mungkin agar rumah pak Nasim dan ibu Wanih bisa dibangun kembali,” tandasnya.

Baca Juga :  Alvin Lim: Indonesia Jadi Nomor 1 Kepolisian Terkorup di Asia Negara

Ditempat yang sama, Mardi Sumardi Ketua Karang Taruna Desa Cipayung, Kecamatan Cikarang Timur, dirinya akan segera koordinasi dengan BAZNAS Kabupaten Bekasi agar tim Baznas bisa segera meninjau langsung ke lokasi.

“Kami dari Karang Taruna Desa Cipayung, terkait musibah kebajaran rumah warga di Kampung Lilingir sudah melaporkan langsung ke Baznas Kabupaten Bekasi dan kami akan segera membuat proposal kepada Baznas,” pungkas Mardi yang akrab di sapa Burik. (Hasrul)

Berita Terkait

Anak Buah AHY Diduga Mafia Tanah, Korban Eks Guru Besar IPB Minta Keadilan
Kriminalisasi, Alvin Lim: Penetapan Tersangka Panji Gumilang Tak Sah!
Dua Pegiat Sepakbola Diduga Tersangkut Kasus Korupsi
PT. Polo Ralph Lauren Minta Penggantian Hakim Sengketa Merek di MA
Alvin Lim Bocorkan Strategi Investasi Options Agar Untung Besar
Bebaskan Charlie Chandra, Alvin Lim Ungkap Strategi Kemenangan Lawan 9 Naga
Cerdas Keuangan, Alvin Lim: Investasi Options Lebih Baik Dari Saham
Alvin Lim Gelar “Training Options Batch 2” Ajarkan Masyarakat Melek Investasi
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 8 Mei 2024 - 12:47 WIB

Keraguan Publik Terhadap Penanganan Korupsi RSUD Tigaraksa

Selasa, 7 Mei 2024 - 18:27 WIB

JPU Tuntut Pidana Selegram Adam Deni Setahun Penjara

Selasa, 7 Mei 2024 - 07:29 WIB

Mangkir Dari Panggilan, Kejari Jakut Ciduk MH Kasus Korupsi Bulog

Selasa, 7 Mei 2024 - 00:49 WIB

Ketua RT Setempat Sebut Wilayahnya Tidak Ada Transaksi Narkoba

Minggu, 5 Mei 2024 - 08:40 WIB

LQ Indonesia Law Firm Berhasil Mendamaikan Sengketa Tanah PIK 2

Jumat, 3 Mei 2024 - 09:59 WIB

Diduga Penjualan Komoditi Dikorup, Mantan Manajer Bisnis Bulog Ditahan

Kamis, 2 Mei 2024 - 18:04 WIB

Alvin Lim: Penetapan Tersangka Panji Gumilang Penuh Kecacatan

Kamis, 2 Mei 2024 - 13:13 WIB

BEM Banten Minta Kasus Korupsi Rp1 Triliun Situ Ranca Gede Ditangani Kejagung

Berita Terbaru

Lokasi Pengerbekan

Berita TNI

Kodim Malang dan Polres Bubarkan Arena Judi Sabung Ayam

Rabu, 8 Mei 2024 - 06:48 WIB