Kabur Saat Ditangkap, Iptu Gunawan Hujani Tembakan ke Mobil Perampok

- Jurnalis

Senin, 28 September 2020 - 09:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Iptu Gunawan Pangaribuan

Iptu Gunawan Pangaribuan

BERITA JAKARTA – Jajaran Unit Reskrim Polsek Tambun Bekasi dipimpin langsung, Iptu Gunawan Pangaribuan membekuk empat tersangka pencuri yang kerap beraksi dibeberapa toko di Kawasan Kabupaten Bekasi dibekuk Polsek Tambun dan Team Cobra Polres Metro Bekasi di Kawasan Jalan. KH Mashud, Tambun Selatan, Sabtu (26/92020).

Kanit Reskrim Polsek Tambun, Iptu Gunawan Pangaribuan menjelaskan, penangkapan terhadap para pelaku bermula saat mereka dipergoki sedang membongkar brankas di pinggir Jalan Canal Bekasi Laut (CBL) Cibitung.

“Perampokan dilakukan pelaku di daerah Karawang. Jadi mereka membongkar brankas di pinggir jalan, warga melihat itu dan melakukan pengejaran. Pelaku jadi panik berusaha kabur menggunakan kendaraan roda empat,” katanya, Senin (28/9/2020).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Para pelaku kabur ke wilayah Tambun Selatan. Laju kendaraannya yang tak terkendali membuat petugas kepolisian yang sedang melakukan observasi curiga hingga melakukan pengejaran.

Petugas sempat mengumbar tembakan ke udara sebagai upaya peringatan. Namun justru pelaku tak berhenti malah kabur, sehingga kemudian petugas terus melakukan penembakan ke arah mobil yang dikemudikan pelaku.

“Ada beberapa tembakan dan mengenai ban mobil. Laju kendaraannya oleng kemudian kami melakukan penangkapan,” tuturnya.

Mereka tambah Gunawan yang diamankan masing masing adalah AR, (29), HB, (38), NH, (24) dan ADP (36).

“Karena TKP disana, kasusnya kami limpahkan ke sana. Diantara empat pelaku juga ada burunan dari Polres Sidoarjo,” pungkasnya. (Yon)

Berita Terkait

2 Bulan Sudah Pelaku Asusila di Kota Bekasi Masih Bebas Berkeliaran
Polisi Sita Rp 2,8 Miliar dari Pelaku Judol Oknum Pegawai Kementerian Komdigi
Waduh…..!!!, Pensiunan ASN Kementerian Gelapkan Mobil Rental
Demi Pengobatan Ayahnya Sakit, Gutama Terpaksa Mencuri Emas
Foto Profil Jadi Dagangan, CEO Media Online Beksi Lapor ke Polrestro Bekasi
9 Orang Diduga Terlibat Dalam Pengeroyokan dan Mencuri Mobil Korban
Ditipu Lanjutkan Usaha Agen JNT, Retno Indriyani Polisikan Eks Penyewa Ruko    
Beli Dari Calo, Toko Beras Idola Pasar Induk Cipinang Tampung Beras Bermasalah
Berita ini 152 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 11 November 2024 - 22:04 WIB

2 Bulan Sudah Pelaku Asusila di Kota Bekasi Masih Bebas Berkeliaran

Senin, 11 November 2024 - 09:08 WIB

Polisi Sita Rp 2,8 Miliar dari Pelaku Judol Oknum Pegawai Kementerian Komdigi

Kamis, 17 Oktober 2024 - 17:51 WIB

Waduh…..!!!, Pensiunan ASN Kementerian Gelapkan Mobil Rental

Jumat, 11 Oktober 2024 - 08:31 WIB

Demi Pengobatan Ayahnya Sakit, Gutama Terpaksa Mencuri Emas

Selasa, 8 Oktober 2024 - 22:52 WIB

Foto Profil Jadi Dagangan, CEO Media Online Beksi Lapor ke Polrestro Bekasi

Berita Terbaru

Panwascam Karang Bahagia

Seputar Bekasi

Jelang 27 November, Panwascam Karang Bahagia Gelar Rakernis

Jumat, 22 Nov 2024 - 11:36 WIB