BERITA JAKARTA – Jajaran Ditnarkoba Polda Metro Jaya (PMJ) kembali membekuk seorang penyanyi karena kasus narkoba, Reza Artamevia menyampaikan permohonan maaf kepada keluarga besar atas kasus yang menjeratnya. Ia pun tak henti hentinya meminta maaf ke orang tua dan kedua anaknya, ketika jumpa pers di Polda Metro Jaya, Minggu (6/9/2020).
Sebuah surat yang sudah disiapkan oleh janda almarhum Adjie Massaid ini, dibacakan dihadapan awak media. Saat membacakan surat itu juga, Reza berupaya tegar dan menerima kesalahan yang ia perbuat.
“Dalam kesempatan ini, izinkan saya Reza Artamevia meminta maaf kepada anak-anak saya Aaliyah dan Zahwa,” ungkapnya, Minggu (6/9/2020).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam kesempatan itu juga, Reza meminta maaf kepada kepada adik-adiknya, keluarga besar, sahabat dan kerabat.
“Saya juga minta maaf kepada seluruh pendukung saya yang membantu perjalanan karier menyanyi saya,” katanya.
Atas apa yang ia perbuat, Reza Artamevia berharap kesalahannya ini bisa menjadi bahan pelajaran bagi masyarakat Indonesia untuk tidak menggunakan narkoba.
“Saya mohon maaf lahir batin atas kesalahan yang telah saya buat, semoga tidak dicontoh oleh siapapun juga dan menjadi pelajaran berharga untuk saya khususnya,” tuturnya.
Ketika disinggung apakah dirinya kapok dengan apa yang dilakukan, Reza Artamevia hanya terdiam sambil menundukkan kepalanya. Ia tak berkata-kata lagi. Tak lama kemudian, pelantun lagu ‘Satu yang Tak Bisa Lepas’ ini pun langsung digiring petugas ke sel tahanan.
Sebelumnya diberitakan, penyanyi Reza Artamevia ditangkap petugas Direktorat Narkotika Polda Metro Jaya, usai membeli sabu. Dari tangan janda almarhum Adjie Massaid ini pun petugas mengamankan satu paket sabu seberat 0,78 gram.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, penangkapan Reza Artamevia berawal dari adanya informasi transaksi narkoba. Salah satu diva musik pop Indonesia itu, diamankan kemarin disebuah restoran di Kawasan Jalan Jatinegara, Balimester, Jakarta Timur. (Yon)