Pelaku Jambret Jalanan Tak Berkutik Dibekuk Polisi

- Jurnalis

Senin, 3 Agustus 2020 - 20:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelaku

Pelaku

BERITA JAKARTA – Jajaran Unit Reskrim Polsek Caringin Polres Bogor Jawa Barat, membekuk pelaku jambret telepon seluler, Senin (3/8/2020) pagi.

Kapolsek Caringin, AKP Dandan Nugraha mengatakan, pelaku berinisial A (20) ditangkap setelah ada laporan dari seorang ibu rumah tangga bernama Rosi bahwa HP-nya dirampas di Kawasan Jalan Agro Kampung Leungis, Desa Warung Menteng, Cijeruk, Kabupaten Bogor.

“Anggota kami melakukan pengejaran pelaku berhasil kita tangkap di depan tempat fotocopy di Pasar Caringin, dengan barang bukti satu unit HP seluler dan pisau yang diduga untuk mengancam korbannya,” kata Dandan yang didampingi Kasubag Humas Polres Bogor, AKP Ita.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam proses penyelidikan, lanjut Dandan, lokasi kejadian penjambretan masuk wilayah Cijeruk. Untuk itu Dandan segera akan melimpahkan berkas pelaku ke Polsek Cijeruk.

“Sudah kita limpahkan berkas kejadian laporan korban, kita sudah berkoordinasi dengan anggota Polsek Cijeruk. Pagi ini juga pelaku akan kita serahkan langsung dengan barang bukti sebuah HP,” tuturnya.

Kronologis pejambretan yang dialami Rosi terjadi saat korban sedang mengendarai motor jenis matik dan menaruh HP Android di dasbord depan. Tiba-tiba pelaku memepet motor korban dan langsung mengambil HP tersebut.

“Pada saat motor korban dipepet, pelaku beraksi seorang diri sambil menodongkan pisau dan mengancam korban untuk menyerahkan HP. Beruntung saat kejadian sedang ada anggota yang patroli dan dibantu warga mengejar pelaku hingga berhasil ditangkap,” pungkasnya. (Yon)

Berita Terkait

2 Bulan Sudah Pelaku Asusila di Kota Bekasi Masih Bebas Berkeliaran
Polisi Sita Rp 2,8 Miliar dari Pelaku Judol Oknum Pegawai Kementerian Komdigi
Waduh…..!!!, Pensiunan ASN Kementerian Gelapkan Mobil Rental
Demi Pengobatan Ayahnya Sakit, Gutama Terpaksa Mencuri Emas
Foto Profil Jadi Dagangan, CEO Media Online Beksi Lapor ke Polrestro Bekasi
9 Orang Diduga Terlibat Dalam Pengeroyokan dan Mencuri Mobil Korban
Ditipu Lanjutkan Usaha Agen JNT, Retno Indriyani Polisikan Eks Penyewa Ruko    
Beli Dari Calo, Toko Beras Idola Pasar Induk Cipinang Tampung Beras Bermasalah
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 11 November 2024 - 22:04 WIB

2 Bulan Sudah Pelaku Asusila di Kota Bekasi Masih Bebas Berkeliaran

Senin, 11 November 2024 - 09:08 WIB

Polisi Sita Rp 2,8 Miliar dari Pelaku Judol Oknum Pegawai Kementerian Komdigi

Kamis, 17 Oktober 2024 - 17:51 WIB

Waduh…..!!!, Pensiunan ASN Kementerian Gelapkan Mobil Rental

Jumat, 11 Oktober 2024 - 08:31 WIB

Demi Pengobatan Ayahnya Sakit, Gutama Terpaksa Mencuri Emas

Selasa, 8 Oktober 2024 - 22:52 WIB

Foto Profil Jadi Dagangan, CEO Media Online Beksi Lapor ke Polrestro Bekasi

Berita Terbaru

Kejaksaan Negeri Blitar

Hukum

Kejari Blitar Terapkan Keadilan Restoratif

Jumat, 22 Nov 2024 - 21:04 WIB

Panwascam Karang Bahagia

Seputar Bekasi

Jelang 27 November, Panwascam Karang Bahagia Gelar Rakernis

Jumat, 22 Nov 2024 - 11:36 WIB