Tampil Perdana, Cabor Kurash Kabupaten Bekasi Sumbang 3 Medali Emas

- Jurnalis

Jumat, 11 November 2022 - 20:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Cabor Kurash Kabupaten Bekasi Jawa Barat

Cabor Kurash Kabupaten Bekasi Jawa Barat

BERITA SUBANG – Atlet cabang olahraga kurash Kabupaten Bekasi sukses meraih tiga medali emas, lima perak dan dua perunggu pada pertandingan perdana Porprov Jabar XIV 2022 di Tennis Indoor Neilendra Hotel, Kabupaten Subang, Jawa Barat.

Untuk medali emas, diraih Aksal M Junuar di kelas 60 Kilogram, Hendi Ahdiat di kelas 66 Kilogram dan Ryan Ramadhan di kelas 73 Kilogram.

Sedangkan medali perak disumbangkan Nurdiansyah di kelas 60 Kilogram, Zakril Anaalak Badila di kelas 66 Kilogram, Febry M Farhan di kelas -73 Kilogram, Galuh Estuwilujeng di kelas -48 Kilogram dan Poni Trikurniati di kelas +57 Kilogram.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara, medali perunggu diperoleh dari Siti Ramdini di kelas – 48 Kilogram dan dan Yessi Agia Nursifah di kelas -57 Kilogram.

Baca Juga :  Masyarakat Gerbek Markas Judi di Semarang, Alvin Lim: Kemana Polisi?

Aksal M Januar, salah satu atlet Kurash Kabupaten Bekasi tak henti-hentinya bersyukur, karena bisa meraih medali emas untuk kontingennya. Pasalnya, dia baru pertama kali berlaga di cabang olahraga ini.

“Saya baru main di cabang olahraga ini, baru pertama kalinya di awal Porprov ini,” terang Aksal kepada Matafakta.com, Jumat (11/11/2022) usai pengalungan medali.

Aksal sempat kebingungan mempelajari cabang olahraga ini. Namun dengan bimbingan pelatih dan pihak dari KONI Kabupaten Bekasi, akhirnya dia bisa meraih prestasi yang gemilang.

“Awalnya sempat bingung dan seperti apa cara memainkannya dan apakah ada teknik-teknik terbaru apa tidak di dalam cabor ini,” katanya.

Baca Juga :  Pengamat: Menanti Keputusan MK Ekstra Ordinary White Crime Kekuasaan

Sementara itu, bapak Angkat Cabang Olahraga Kurash Kabupaten Bekasi, Prananto Sukodjatmoko mengapresiasi prestasi yang sudah dicapai atlet kurash.

“Terima kasih untuk doa dan dukungan dari masyarakat Kabupaten Bekasi kepada para atlet kami yang berjuang untuk mengharumkan nama Kabupaten Bekasi di Porprov 2022 ini,” terangnya.

Selain itu, Prananto juga merasa bangga, karena atlet kurash menyumbangkan tiga medali emas sekaligus, serta mendapat lima perak dan dua perunggu di pertandingan perdana hari ini.

“Semoga pencapaian hari ini bisa memberi motivasi kepada cabor lainnya,” pungkas Prananto. (Hasrul)

Berita Terkait

Aksi di Mabes Polri, LQ Indonesia Law Firm Tuntut Copot Dir-Tipideksus
Menangkan Buronan, Karyawan PT. PRLI Minta 3 Hakim MA Diusut
Terancam PHK Massal, Karyawan PT. Polo Ralph Lauren Indonesia Tolak Putusan MA
Alvin Lim Laporkan Brigjen Wisnu Hermawan Atas Dugaan Kaburnya Bos Investasi
Nitizen Soroti Rumah Presiden PKS Saat Dikunjungi Anies Baswedan
Tak Profesional, Alvin Lim Laporkan Penyidik Dirtipideksus Mabes Polri
LQ Indonesia Law Firm Bakal Gelar Aksi Dengan Korban Net-89 dan Indosurya
Pengamat: Menanti Keputusan MK Ekstra Ordinary White Crime Kekuasaan
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 24 April 2024 - 13:42 WIB

Aksi di Mabes Polri, LQ Indonesia Law Firm Tuntut Copot Dir-Tipideksus

Senin, 22 April 2024 - 21:50 WIB

Terancam PHK Massal, Karyawan PT. Polo Ralph Lauren Indonesia Tolak Putusan MA

Minggu, 21 April 2024 - 15:26 WIB

Alvin Lim Laporkan Brigjen Wisnu Hermawan Atas Dugaan Kaburnya Bos Investasi

Minggu, 21 April 2024 - 12:04 WIB

Nitizen Soroti Rumah Presiden PKS Saat Dikunjungi Anies Baswedan

Jumat, 19 April 2024 - 19:29 WIB

Tak Profesional, Alvin Lim Laporkan Penyidik Dirtipideksus Mabes Polri

Jumat, 19 April 2024 - 13:34 WIB

LQ Indonesia Law Firm Bakal Gelar Aksi Dengan Korban Net-89 dan Indosurya

Kamis, 18 April 2024 - 20:10 WIB

Pengamat: Menanti Keputusan MK Ekstra Ordinary White Crime Kekuasaan

Kamis, 18 April 2024 - 15:59 WIB

Masyarakat Gerbek Markas Judi di Semarang, Alvin Lim: Kemana Polisi?

Berita Terbaru

Foto: Ade Muksin Terpilih Jadi Ketua PWI Bekasi Raya

Seputar Bekasi

Ade Muksin Terpilih Jadi Ketua PWI Bekasi Raya Periode 2024-2027

Rabu, 24 Apr 2024 - 13:01 WIB