BERITA JAKARTA – Jajaran Subnit Serse Polres Metro Jakarta Selatan, membekuk spesialis tukang jambret handphone yang telah 53 kali beraksi dan sering melancarkan aksinya di Jalanan di Kawasan Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, Rabu (18/11/2020).
Modus yang dilakukan tersangka ASG, (35), ialah dengan gonta ganti plat nomor sepeda motornya untuk mengelabuhi kejaran polisi.
Kepada Matafakta.com, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Jimmy Christian Samma mengatakan, tersangka terakhir beraksi di Puskesmas di Kawasan Kebagusan, Jakarta Selatan dengan korban berinisial R.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Saat itu, sambung Jimmy, diketahui korban sedang berada di lokasi dan mendadak pelaku datang sambil menaiki motor dan langsung merampas handphone milik korban.
“Korban sempat menariknya lagi, tapi tidak cukup kuat, sehingga handphone tersebut lepas dari tangan korban dan berhasil dibawa kabur pelaku,” ujar Jimmy.
Dia menerangkan, pelaku AS ini pemain tunggal yang sering mengincar korbannya secara pindah pindah lokasi di jalanan.
Pelaku juga rata-rata menargetkan para perempuan sebagai korbannya. Pelaku yang sudah puluhan kali beraksi itu mengaku baru kali ini tertangkap polisi.
Jimmy menambahkan, untuk mengelabuhi kejaran polisi, pelaku selalu mengganti-ganti plat nomor motornya, jadi ketika beraksi pelaku selalu menggunakan plat palsu.
“Atas perbuatan pelaku dikenakan dengan Pasal 363 KUHP dengan ancaman 7 tahun penjara,” pungkasnya. (Yon)