Program Promo Big Sale, KAI Beri Diskon Pelanggan

- Jurnalis

Selasa, 28 Juli 2020 - 17:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BERITA SEMARANG – PT. Kereta Api Indonesia (Persero) memberikan potongan tarif hingga 25 persen untuk perjalanan Kereta Api (KA) Jarak Jauh melalui program promo Big Sale.

Kepada Matafakta.com, Manager Humas PT. KAI Daop 4 Semarang, Krisbiyantoro mengatakan, promo Big Sale ini merupakan wujud apresiasi kepada pelanggan KAI dalam menyambut libur panjang Hari Raya Idul Adha 1441 H.

Dikatakan Krisbiyantoro, adapun KA yang mendapatkan potongan tarif hingga 25 persen yaitu KA Bima (Gambir – Malang), Kertajaya (Pasar Senen – Surabaya Pasarturi), Sembrani (Gambir – Surabaya Pasarturi), Turangga (Gambir – Surabaya Gubeng).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Argo Lawu (Gambir – Solo Balapan), Argo Dwipangga (Gambir – Solo Balapan) dan Argo Anggrek (Gambir – Surabaya Pasarturi).

Khusus KA jarak jauh yang melintas di Daop 4 Semarang hanyalah KA Kertajaya, Sembrani dan Argo Anggrek.

Baca Juga :  PKS dan PBB Jatim Dukung Politikus PDIP Sri Untari Maju Dalam Pilgub Jatim

“Potongan yang diberikan cukup menarik, contohnya KA Argo Anggrek sebelumnya Rp650.000 menjadi Rp500.000, KA Sembrani Rp600.000 menjadi Rp450.000 dan Kertajaya dari Rp250.000 menjadi Rp200.000,” jelas Krisbiyantoro, Selasa (28/7/2020).

Menurut Krisbiyantoro, promo Big Sale ini berlaku untuk perjalanan KA tanggal 30 Juli hingga 2 Agustus 2020.

“Tiket yang mendapatkan promo jumlahnya terbatas. Tiket dapat dipesan di aplikasi KAI Access, Web kai.id, dan seluruh mitra resmi penjualan tiket KAI lainnya,” ujarnya.

Disebutkan, bahwa KAI tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat dalam perjalanan, seperti mensyaratkan surat keterangan bebas Covid-19, wajib memakai masker, suhu tidak melebihi 37,3 derajat.

Dalam kata lain, sambungnya, kondisi sehat (tidak demam, batuk, flu dan sesak nafas), serta menghimbau pelanggan untuk memakai pakaian lengan panjang.

Pelanggan KA Jarak Jauh juga diharuskan mengenakan Face shield selama dalam perjalanan hingga meninggalkan area stasiun tujuan.

Baca Juga :  PKS dan PBB Jatim Dukung Politikus PDIP Sri Untari Maju Dalam Pilgub Jatim

Bagi pelanggan dewasa, Face Shield akan disediakan KAI, sedangkan pelanggan dengan usia dibawah 3 tahun (infant) agar membawa Face Shield pribadi.

PT. KAI Daop 4 Semarang sudah bekerja sama dengan RNI dan mulai tanggal 30 Juli 2020 mendatang akan menghadirkan layanan Rapid Test di Stasiun Semarang Tawang dengan menunjukkan kode booking (aktif) Kereta Api yang telah dimiliki Pelanggan.

“Harga terjangkau Rp85.000 dengan jam pelayanan 07.00 hingga 19.00 WIB. Bagi pelanggan yang keberangkatan KA-nya dibawah pukul 07.00 WIB dan ingin memanfaatkan layanan Rapid Test, agar melakukannya minimal 1 hari sebelum jadwal keberangkatan,” pungkasnya. (Nining)

Untuk informasi tentang promo Big Sale, masyarakat dapat menghubungi Contact Center KAI melalui telepon di 021-121, email [email protected], dan sosial media KAI 121.

Berita Terkait

PKS dan PBB Jatim Dukung Politikus PDIP Sri Untari Maju Dalam Pilgub Jatim
RIBUT Dukung Sri Untari Bisowarno di Pilgub Jatim Periode 2024-2029
Sugeng Riyanta Resmi Jadi Wakil Kajati Jateng Gantikan Teguh Subroto
Lepas Balik Kerja Bareng BPKH, Ini Pesan Anggota DPR RI Abdul Wachid
960 Peserta “Balik Kerja Bareng” BPKH Semarang Diberangkatkan ke Jakarta
Arus Balik, KAI Daop 4 Semarang Sudah Berangkatkan 126.228 Penumpang
Kasatlantas Polres Semarang: Arus Mudik Diperkirakan Hingga Senin
Kapolda Jateng Pantau Langsung Situasi Terkini Arus Mudik Lebaran
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 24 April 2024 - 22:19 WIB

Tuntut Ganti Majelis Hakim, Ratusan Karyawan PT. PRLI Unjuk Rasa di MA

Rabu, 24 April 2024 - 13:42 WIB

Aksi di Mabes Polri, LQ Indonesia Law Firm Tuntut Copot Dir-Tipideksus

Selasa, 23 April 2024 - 19:07 WIB

Menangkan Buronan, Karyawan PT. PRLI Minta 3 Hakim MA Diusut

Senin, 22 April 2024 - 21:50 WIB

Terancam PHK Massal, Karyawan PT. Polo Ralph Lauren Indonesia Tolak Putusan MA

Minggu, 21 April 2024 - 15:26 WIB

Alvin Lim Laporkan Brigjen Wisnu Hermawan Atas Dugaan Kaburnya Bos Investasi

Minggu, 21 April 2024 - 12:04 WIB

Nitizen Soroti Rumah Presiden PKS Saat Dikunjungi Anies Baswedan

Jumat, 19 April 2024 - 19:29 WIB

Tak Profesional, Alvin Lim Laporkan Penyidik Dirtipideksus Mabes Polri

Jumat, 19 April 2024 - 13:34 WIB

LQ Indonesia Law Firm Bakal Gelar Aksi Dengan Korban Net-89 dan Indosurya

Berita Terbaru

Foto: H. Abdul Rosyad Irwan Siswadi, SE

Seputar Bekasi

Yan Rasyad Diharapkan Maju di Pemilihan Walikota Bekasi

Jumat, 26 Apr 2024 - 19:16 WIB