Walikota Bogor dan Satu Pejabatnya Positif Corona

- Jurnalis

Jumat, 20 Maret 2020 - 10:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BERITA BOGORWalikota Bogor Bima Arya Sugiarto dinyatakan positif terpapar virus corona atau covid-19 setelah masuk dalam kategori Orang Dalam Pemantauan (ODP) seusai kunjungan ke negara suspect Turki dan Azerbaijan.

Bima Arya tercatat sebagai pasien pertama di Kota Bogor yang terinfeksi corona. Selain Bima, satu pejabat di Bogor juga terinfeksi corona.

Dinkes Kota Bogor mendapatkan laporan terdapat satu mahasiswi yang tinggal di wilayah Sempur, Bogor Tengah, Kota Bogor posistif terpapar corona. Namun, mahasiswi IPB itu ber-KTP Jakarta dan diketahui dirawat di Jakarta.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hingga Kamis 19 Maret 2020, Dinkes Kota Bogor merilis jumlah ODP sebanyak 74 orang dan 21 orang dinyatakan sudah lepas dari pemantauan.

Sementara jumlah PDP sebanyak 6 orang dan satu orang sudah lepas dari pengawasan dan lima lainnya masih dalam perawatan di rumah sakit.

Pada Jumat 20 Maret 2020, Dinkes Kota Bogor melaporkan Walikota Bogor positif terinfeksi corona. Selain Walikota, satu pejabat lain yang ikut serta dengan kunjungan ke luar negeri bersama Bima juga dinyatakan positif.

Walikota Bogor sejak Senin, 9 Maret 2020, berada di Azerbaijan dan Turki dan kembali ke Indonesia pada Senin 16 Maret 2020. Pulang dari kunjungan itu, Walikota sempat bertemu dengan wartawan dan melayani beberapa pertanyaan wartawan.

“Dalam sesi preskon itu dihadiri 12 awak media. Saat ini, 12 orang itu masuk dalam kategori ODP dan akan diperiksa,” kata Kepala Bagian Humas Protokol pada Sekretariat Daerah Kota Bogor, Rudiyana, Jumat (20/3/2020).

Rudi menambahkan, setelah melakukan kunjungan ke luar negeri, Walikota melakukan aktivitas di rumah melalui telekonferensi, juga memandu pekerjaan melalui komunikasi jarak jauh. (BR-1)

Berita Terkait

Dinkes Pegunungan Arfak Papua Barat Gelar Workshop Gender dan Imunisasi
Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Pengadilan Tinggi Papua Barat
Progres Proyek di Kabupaten Blitar Lambat, Jaksa Siap Keluarkan Pendapat Hukum
STIH dan Kejari Pulau Taliabu Mou Magang Mahasiswa
Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru
Fora 2024, DPP Inkindo Jateng Hadirkan Forjakon Kabupaten Semarang
Inkindo Jateng Gandeng APH Bahas Persoalan Hukum dan Pencegahan
Babinsa Kodim 0802 Ponorogo Peduli Warga Kesulitan Air Bersih
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 28 Oktober 2024 - 10:26 WIB

Dinkes Pegunungan Arfak Papua Barat Gelar Workshop Gender dan Imunisasi

Senin, 28 Oktober 2024 - 09:49 WIB

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Pengadilan Tinggi Papua Barat

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 11:31 WIB

Progres Proyek di Kabupaten Blitar Lambat, Jaksa Siap Keluarkan Pendapat Hukum

Jumat, 18 Oktober 2024 - 16:58 WIB

STIH dan Kejari Pulau Taliabu Mou Magang Mahasiswa

Kamis, 3 Oktober 2024 - 19:13 WIB

Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru

Berita Terbaru

Foto: Saat Investigasi ke Kantor PT. PSP Pemenang Proyek Rp950 Miliar Kejaksaan Agung

Berita Utama

Membongkar Dugaan Korupsi Alat Intelijen di Kejaksaan Agung

Jumat, 22 Nov 2024 - 22:49 WIB

Kejaksaan Negeri Blitar

Hukum

Kejari Blitar Terapkan Keadilan Restoratif

Jumat, 22 Nov 2024 - 21:04 WIB