BERITA BEKASI – Takbir keliling perayaan Idul Adha 1444 H yang diinisiasi DKM Masjid Abubakar Asidiq, Perumahan Villa Gading Harapan (VGH) RW024/RT01, Kelurahan Kebalen, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, berjalan meriah.
Pantauan Matafakta.com dilokasi, Ketua DKM Masjid Abubakar Asidiq, M. Kamil dan Ketua RW024, Sahid Sutomo, melepas secara berurut mulai dari RT 01, 02, 05, 07, 08, dengan membawa miniatur ka’bah yang dilengkapi dengan sound sistem.
Kordinator takbir keliling Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Abubakar Asidiq sekaligus Bidang Kerohanian RT 01, Amaluddin mengatakan, wilayah RW 024 memiliki 8 Rukun Tetangga (RT) mulai dari RT 01 sampai dengan RT 08.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Alhamdulillah meski sederhana, takbir keliling dalam rangka siar Islam menyambut Idul Adha 1444 H tahun 2023 berjalan lancar dan meriah,” kata Amal, Rabu (28/6/2023) malam.
Memang lanjut Amal, pesertanya kebanyakan anak-anak kecil, tanggung dan remaja juga para bapak-bapaknya. Sementara untuk kaum ibunya didominasi dari kaum ibu warga RT01 yang sejak awal persiapan antusiasmenya luar biasa.
“Semoga kedepan dalam peringatan hari-hari besar Islam kita segenap warga RW024 bisa lebih semangat dan semarak lagi,” ungkapnya.
Dikatakan Amaluddin, hari besar merupakan suatu bentuk perayaan terhadap berbagai macam peristiwa penting di dalam sejarah Islam, seperti halnya peringatan hari lahirnya Nabi Muhammad SAW, tahun baru Islam dan lain sebagainya.
“Secara umum terbagi menjadi hari raya keagamaan dan hari besar Islam yang tentunya memiliki makna penting bagi kita umat Islam,” jelasnya.
Dia mencontohkan, misalnya hari raya keagamaan yakni, Idul Adha dan Idul Fitri. Sementara hari besar Islam yaitu Isra Mi’raj dan Maulid Nabi Muhammad SAW yang tentunya memiliki makna penting bagi kita umat Islam.
“Sebagaimana Sabda Rasullullah SAW ketika beliau sampai di Madinah bahwa ‘Allah telah memberi ganti bagi kalian dua hari yang jauh lebih baik, yaitu Idul Fitri dan Idul Adha” (HR. Abu Dawud dan An-Nasa’i),” terangnya.
Ditambahkan Amal, selain melaksanakan ibadah kurban ada beberapa amalan sunnah Idul Adha yang dapat kita lakukan sebagai umat Islam. Amalan ini telah Rasulullah contohkan dan jika dilaksanakan dengan baik, tentu akan mendapatkan keutamaanya.
“Dihari spesial tentunya kita ingin mendapatkan pahala sebanyak-banyaknya. Salah satunya adalah mengumandangkan takbir merupakan amalan pertama yang kita dapat dari 9 amalan lainnya dalam perayaan Idul Adha,” pungkasnya. (Rizqi)