LAPTOP telah menjadi kebutuhan primer bagi mahasiswa maupun pelajar baik untuk kebutuhan mengetik laporan, tugas presentasi dan lain sebagainya. Namun sering kali yang menjadi kendala dalam memilih laptop untuk mahasiswa adalah harga.
Harga laptop bisa berbeda setiap merek dan spesifikasi yang ditawarkan, rata-rata produk dengan harga murah memiliki spesifikasi rendah namun tidak semua demikian. Harus pintar dalam memilihnya.
Agar tidak semakin bingung, berikut rekomendasi laptop dengan harga mulai dari Rp 2 jutaan:
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
- Axioo My Book 11 Lite
Axioo My Book 11 lite sangat cocok untuk mahasiswa dan pelajar sebab dijual dengan harga murah tapi berkualitas. Memiliki layar berukuran 11 inci dengan panel IPS, dengan prosesor Intel Atom X5 Z8350, serta RAM berkapasitas 4GB dan media penyimpanan EMMC 64GB yang bisa ditambah dengan MicroSD 64GB.
- Zyrex Notebook Sky 232A
Dijual dengan harga terjangkau Zyrex Notebook Sky 232A layak dipertimbangkan sebagai laptop mahasiswa dan pelajar. Memiliki spesifikasi dari layar berukuran 14 inci dengan resolusi FHD, yang ditenagai dengan prosesor AMD A4-9125, dengan RAM 4GB single channel dengan media penyimpanan SSD Sata 128GB dan kapasitas baterai 37Wh.
- ASUS A407MA
ASUS A407MA juga masuk dalam deretan laptop murah berkualitas. Dengan layar 14 inci beresolusi maksimal HD, prosesor yang digunakan adalah Intel Celeron N4000 2,6Ghz dengan integrasi kartu grafis Intel UHD 600 650MHz.
Memiliki pilihan kapasitas RAM dari 4GB dan 8GB DDR4 serta storage 128GB SSD atau 1TB HDDserta baterai berkapasitas 33 Whr.
- Lenovo IdeaPad S145
Selanjutnya ada Lenovo IdeaPad S145 yang dibanderol dengan harga murah padahal mempunyai spesifikasi memadai. Dengan layar 14 inci beresolusi HD, ditopang oleh prosesor Intel Celeron Gen-8 Whiskey Lake 4205U 1.8GHz dengan integrasi kartu grafis Intel UHD 610 900MHz.
Kalasitas RAM 4GB DDR4 dan penyimpanan SSD 256GB cukup mumpuni untuk kebutuhan mahasiswa. Baterainya berkapasitas 35 Whr, dan telah didukung teknologi Audio Dolby Stereo.
- Lenovo V130 HEID
Lenovo V130 HEID memiliki layar 14 inci dengan resolusi HD, dan didukung teknologi anti-glare. Dengan prosesor menggunakan Intel Core i3-6006U 2.00 GHz, 3M Cache dengan RAM 4GB DDR4 yang bisa ditambah kapasitasnya.
- Acer Aspire 3 A315-41G-R38X
Selanjutnya adalah laptop produksi Acer yang dijual dengan harga terjangkau. Acer Aspire 3 A315-41G-R38X menggunakan prosesor prosesor AMD RYZEN R7 2700U 2.2GHz – 3.8GHz yang ditopang oleh GPU integrated Radeon R5 800MHz dengan RAM 4GB DDR4, penyimpanan 128 SSD + 1TB HDD, serta baterai berkapasitas 37 Whr.
- Lenovo IdeaPad 330 14AST
Laptop untuk mahasiswa dengan hrga murah berikutnya adalah Lenovo IdeaPad 330 14AST yang didukung prosesor AMD APU A9-9425, RAM 4GB serta memori penyimpanan 1TB. Menggunakan layar IPS LCD sebesar 14 inci FHD 1920 x 1080 piksel dan keyboard yang nyaman jadi makin nyaaman mengerjakan tugas.
- HP 14s CF1051TU
Terakhir ada laptop produksi HP untuk seri 14s CF1051TU yang memilikii spesifikasi layar 14 inci HD ini dibekali prosesor Celeron 4205U Whiskey Lake 1.8GHz dengan GPU integrated Intel UHD 610 900MHz. HP memasang RAM 4GB DDR4, serta storage berjenis SSD NVme berkapasitas 512GB, dan baterai 42 Whr.
Itulah deretan rekomendasi laptop dengan harga murah yang cocok untuk mahasiswa dan pelajar. Jdi yang mana pilihanmu?
(Mul)