Dugaan “Cawe-Cawe” Kasus Minyak Goreng Lin Che Wei

- Jurnalis

Rabu, 18 Mei 2022 - 12:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tersangka: Lin Che Wei alias Weibinanto Halimdjati

Tersangka: Lin Che Wei alias Weibinanto Halimdjati

BERITA JAKARTA – Terbongkarnya peran dugaan Lin Che Wei alias Weibinanto Halimdjati dalam “cawe-cawe” minyak goreng dan turunannya di Kementerian Perdagangan (Kemdag), kian menambah kental aroma indikasi Korupsi, Kolusi dan Nepotisme (KKN) diantara oknum pejabat dilingkungan Kemdag.

Pasalnya, Lin Che Wei bersama Indrasari Wisnu Wardhana disinyalir turut andil dalam mengsengsarakan rakyat khususnya dalam pengambilan keputusan di Kementerian Perdagangan, sehingga wajar saja jika penyidik Pidana Khusus (Pidsus) di Kejaksaan Agung menetapkan dirinya bersama para compatriot lainnya tersangka.

Lin Che Wei ditetapkan tersangka bersama mantan Dirjen Perdagangan pada Kemendag, Indrasari Wisnu Wardhana, Master Parulian Tumanggor, (MPT) Komisaris PT. Wilma Nabati Indonesia, Stanley MA (SMA) Senior Manajer PT. Permata Hijau dan Pierre Togar Sitanggang (PTS) Manajer Affair PT. Musim Mas.

Pakar Hukum Pidana Universitas Islam Indonesia, Prof Mudzakir menilai pihak swasta lazimnya tidak diperbantukan di Lembaga Pemerintah. Sebab, Pemerintah bisa mengangkat pegawai baik kontrak atau tetap Pegawai Negeri Sipil (PNS).

“Jika ada swasta yang diperbantukan di Kementerian patut dicurigai apakah Kementerian yang bersangkutan sudah tidak memiliki SDM yang berkualitas atau pihak swasta ingin memperjuangkan kepentingannya melalui bantuan pihak swasta agar misinya berhasil,” jelas Mudzakir melalui pesan singkat, Rabu (18/5/2022).

Tak hanya dikalangan para akademisi yang mencurigai sepak terjang dari Lin Chen Wei dalam kasus minyak goreng, Kejaksaan Agung (Kejagung) khususnya Jaksa Agung Muda Bidang Pidana Khusus (Jampidsus) pun serupa dengan pandangan Prof. Mudzakir.

“Ya kita juga heran posisi dan peran dia itu apa di Kementerian Perdagangan, kok terlibat terus di dalam setiap kebijakan minyak goreng,” ungkap Jampidsus pada Kejagung, Febrie Adriansyah.

Baca Juga :  Tak Kenal Lelah, Karyawan Polo Ralph Lauren Terus Cari Keadilan ke MA

Perlu diketahui, sejak tahun 2014, Lin Che Wei pernah menjadi Anggota Tim Asistensi atau Policy Advisor dari Menko Perekonomian Sofyan Djalil dan Darmin Nasution. Kemudian, Lin Che Wei, pernah menjadi Tim Asistensi Menteri PPN pada Bappenas dan Menteri ATR pada BPN sejak tahun 2016.

Kemudian pada tahun 2019, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto juga menunjuk 5 orang Tim Asistensi, termasuk Lin Che Wei.

Terkait kasus ini, Lin Che Wei disangka melanggar Pasal 2 jo Pasal 3 jo Pasal 18 UU No. 31 Tahun 1999, sebagaimana diubah dan ditambah dengan UU No. 20 Tahun 2001, tentang Perubahan atas UU No. 31 Tahun 1999, tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP. (Sofyan)

Berita Terkait

Prof. Mudzakkir: Pergantian Dirut Perumda Tirta Bhagasasi Langgar Etika Pelantikan
Kasus Mafia Tanah Marak, DPR RI Diminta Angket Kementrian ATR BPN
Hadiah Fenomenal Reformasi 1998 Hingga Kembali ke Neo Orde Baru! 
PK Sengketa Merek, Ratusan Karyawan Polo Ralph Lauren Kembali Geruduk MA
Quotient TV: Buruh PT. SKB di Sumsel Ditangkap Tanpa Surat Penahanan
TEAM GARUDA-08 Bekasi Raya Kecam Rocky Gerung Hina Prabowo
Alvin Lim: Penangkapan Buruh Perkebunan Sawit PT. SKB Sumsel Kriminalisasi!
Warga Perumahan Grand Tarumaja Gugat Developer, BUMN Hingga Presiden
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 20 Mei 2024 - 16:43 WIB

Waduh…!!!, di Kabupaten Bekasi Lantik Pejabat BUMD Jelang Tengah Malam

Senin, 20 Mei 2024 - 14:09 WIB

Dukung Pencalonan Tri Adhianto, MUI Kota Bekasi Terpapar Politik Praktis

Senin, 20 Mei 2024 - 08:28 WIB

DR. Weldy: Urgensinya Apa Akomodasi PPK dan PPS Plesiran ke Bali

Senin, 20 Mei 2024 - 07:28 WIB

GMBI Kota Bekasi: Klarifikasi Jajaran PSI Akui Akomodasi Plesiran ke Beli

Minggu, 19 Mei 2024 - 17:52 WIB

Polres Kabupaten Bekasi Didesak Usut Pengancaman Keluarga Pirlen Sirait

Jumat, 17 Mei 2024 - 17:13 WIB

Pasca Pemberitaan Proyek Conblock SDN 02 Kebalen Dadakan Pasang Plang

Jumat, 17 Mei 2024 - 16:04 WIB

Pengurus PWI Bekasi Raya Bakal Dilantik 26 Juni 2024

Jumat, 17 Mei 2024 - 15:55 WIB

DBMSDA Kota Bekasi Kembali Anggarkan Rp1,8 Miliar Proyek Sumur Resapan

Berita Terbaru

Foto: Alvin Lim, SH, MH

Berita Utama

Kasus Mafia Tanah Marak, DPR RI Diminta Angket Kementrian ATR BPN

Senin, 20 Mei 2024 - 22:43 WIB

Foto: Samuel F Silaen

Berita Utama

Hadiah Fenomenal Reformasi 1998 Hingga Kembali ke Neo Orde Baru! 

Senin, 20 Mei 2024 - 14:39 WIB