Plt Bupati Bekasi Hadiri Peringatan Maulid Nabi Diperum GCC Cikarang

- Jurnalis

Sabtu, 6 November 2021 - 19:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriah

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriah

BERITA BEKASI – Plt Bupati Bekasi H. Akhmad Marjuki hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriah, bertempat di Masjid Ar-Rahman, Perumahan Grand Cikarang City (GCC) Sakura, Desa Karangraharja, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

Turut hadir di acara tersebut, Seketaris Forum Latar, Doktor HM. Amin Fauzi, Camat Cikarang Utara, Enop Can, Kepala Desa Karangraharja, H. Suhendra AR, Sekertaris Distrik LSM GMBI, Samsudin, Kepala Dusun Neih Nurhasan dan Ustad Ruslan, Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Ar-Rahman.

Selain itu, Pengasuh Pondok Pesantren Halqoh El-Istighotsah, KH. A. Hayatin Kauni, S Ag, KH. Mukhtar Ghozali Syah, H. Lily Syatiri Ahmad, Ustadz Mukhayat, Ketua MDz Halqoh El-Istighotsah, H. Boby Agus Ramdan Ketua MDz, Ustadz Kada, Ketua Yayasan Kanzul Wafa Elbayan, Ustadz Romdoni Sugianto Hasan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam sambutannya, Plt Bupati Bekasi H. Akhmad Marjuki menyampaikan rasa suka cita bisa hadir dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Pihaknya merasa bangga dengan warga masyarakat perumahan tersebut yang terus melestarikan syiar dan tradisi Nahdlatul Ulama (NU).

Baca Juga :  Ade Kuswara Kunang Daftar Calon Bupati Bekasi Dari PDI Perjuangan

“Saya merasa bangga dengan warga yang ada di komplek ini, syiar NU, tradisi NU masih menggema dilingkungan perumahan ini. Semoga kita sebagai generasi penerus sanggup mengemban amanah dan cita – cita para pendiri Nahdlatul Ulama,” ungkap H. Akhmad Marjuki, Sabtu (6/11/2021). Malam.

Selain memperkenalkan diri, Plt Bupati Bekasi Menghimbau jama’ah yang hadir dan seluruh warga masyarakat Kabupaten Bekasi agar selalu mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) dan ikuti anjuran Pemerintah dalam menanggulangin Covid-19.

“Kami menghimbau kepada jama’ah yang hadir dan seluruh masyarakat Kabupaten Bekasi agar selalu mematuhi Prokes juga selalu ikuti anjuran Pemerintah agar kita semua bisa terhindar dari wabah Covid-19,” tegas Plt Bupati Bekasi.

Baca Juga :  Elemen Warga Kabupaten Bekasi Siap Tempuh Jalur Hukum

Ditempat yang sama, Ketua Panitia Penyelenggra Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Asep Saefudin menyampaikan terima kasih seluruh jama’ah yang telah berpartisipasi hingga suksesnya peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, 1443 Hijriah.

“Saya ucapkan terimakasih seluruh tamu undangan yang telah hadir. Ter-khusus Plt Bupati Bekasi, H. Akhmad Marjuki,” kata Asep.

Ditengah, sambung Asep, rutinitas yang sibuk Plt Bupati Bekasi masih bisa menyempatkan waktu untuk datang di acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Ketua Panitia pun, mengucapakan terimakasih para Jama’ah dan warga blok Sakura Perumahan GCC karena telah berpartisipasi serta ikut serta dalam kegiatan ini.

“Tak lupa saya ucapkan terimakasih yang mendalam kepada para tamu undangan khususnya Bapak Plt Bupati Bekasi karena ditengah kesibukan masih sempat untuk datang ke acara yang kami gelar ini,” pungkas Asep. (Usan)

Berita Terkait

Ade Muksin Terpilih Jadi Ketua PWI Bekasi Raya Periode 2024-2027
Tunggak Kontribusi, Pemkot Bekasi Ambil Alih Pengelolaan Pasar Pondok Gede
Eks Walikota Bekasi M2 Masih di Hati Masyarakat Kota Bekasi
Kong Mpe Ajak Masyarakat Kabupaten Bekasi Sukseskan MTQ Tingkat Provinsi Ke-38
Balon Walikota Bekasi Adi Bunardi Minta DPC PDIP Siapkan Panggung Debat
Jelang Pilkada, JNW: Sikap FKUB Kota Bekasi Beraroma Politis
Ade Kuswara Kunang Daftar Calon Bupati Bekasi Dari PDI Perjuangan
Eskalasi Menguat, Pro dan Kontra Pj Bupati Bekasi Bermunculan
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 24 April 2024 - 00:11 WIB

Kejati DKI Tahan Mantan Dir Investasi dan Pengelolaan Dapen PT. BA

Senin, 22 April 2024 - 12:36 WIB

Buron 7 Tahun Terpidana Perpajakan Berhasil Ditangkap Satgas SIRI Kejagung

Kamis, 18 April 2024 - 23:01 WIB

Disparitas Sidang Korupsi dan Sandal Jepit

Kamis, 18 April 2024 - 15:40 WIB

Agenda Sidang Tak Jelas, Ruang Ali Said PN Jakpus Disesaki Pengunjung

Kamis, 18 April 2024 - 14:17 WIB

Jadwal Sidang Tak Menentu, Pencari Keadilan di PN Jakpus Kecewa

Kamis, 18 April 2024 - 11:13 WIB

Selama 3 Bulan, Kejati Jateng Berhasil Eksekusi 5 DPO Korupsi  

Jumat, 5 April 2024 - 20:51 WIB

Quotient TV Bahas Mafia Tanah, Alvin Lim: Kasus Perdata Berubah Jadi Pidana

Kamis, 4 April 2024 - 16:31 WIB

Pj Walikota Bekasi Raden Gani Jadi Saksi Sengketa Pemilu 2024 di MK

Berita Terbaru

Foto: Ade Muksin Terpilih Jadi Ketua PWI Bekasi Raya

Seputar Bekasi

Ade Muksin Terpilih Jadi Ketua PWI Bekasi Raya Periode 2024-2027

Rabu, 24 Apr 2024 - 13:01 WIB

Aksi Karyawan PT. Polo Ralph Lauren Indonesia di Mahkamah Agung

Berita Utama

Menangkan Buronan, Karyawan PT. PRLI Minta 3 Hakim MA Diusut

Selasa, 23 Apr 2024 - 19:07 WIB