Bima Suprayoga Jabat Kejari Jakarta Pusat Gantikan Riono Budi Santoso

- Jurnalis

Jumat, 6 Agustus 2021 - 22:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BERITA JAKARTA – Jaksa Bima Suprayoga mantan Kasubdit Tipikor dan TPPU pada Jampidsus Kejaksaan Agung (Kejagung) RI akhirnya resmi menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari), Jakarta Pusat. Otomasi tongkat komando jabatan pun turut berganti, Jumat (6/8/2021).

Bima Suprayoga menggantikan posisi Kejari sebelumnya, Riono Budi Santoso yang ditugaskan Jaksa Agung ST. Burhanuddin, sebagai Asisten tindak pidana khusus Kejati Jawa Timur.

Pelaksanaan acara pelantikan dan sumpah jabatan berlangsung di Kejaksaan Tinggi (Kejati) DKI Jakarta. Tampak Kepala Kejati DKI Jakarta, Dr. Febrie Adriansyah melakukan prosesi dalam acara tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam sambutannya, mantan Kajari Jakarta Pusat, Riono Budisantoso meminta maaf kepada seluruh pegawai Kejari Jakarta Pusat atas kealpaan, kesalahan selama bertugas.

Selain itu, Riono juga meminta doa agar ditempat tugas yang baru sebagai Aspidsus Kejati Jawa Timur bisa bekerja dengan sebaik-baiknya.

“Saya berharap agar seluruh pegawai Kejari Jakarta Pusat tetap solid dan kompak serta mendukung program kerja Kejari Jakarta Pusat dibawah kepemimpinan bapak Bima Suprayoga, agar lebih baik lagi dibanding saya,” tandasnya.

Sementara, Kajari Jakarta Pusat, Bima Suprayoga, meminta dukungan dari seluruh pegawai Kejari Jakarta Pusat.

Menurut Bima, dirinya akan meneruskan program kerja yang dijalankan mantan Kajari sebelumnya dimana akan bekerja secara profesional dengan penuh tanggung jawab.

“Sebagai pejabat baru, saya meminta dukungan dari semua pegawai agar bisa menjalankan tugas dengan baik serta akan berkoordinasi dahulu apa saja program kerja yang telah dilakukan Kajari sebelumnya,” pungkas Bima Suprayoga.

Acara pisah sambut dihadiri, Kasubagbin Tine Sumarwati, Kasi Pidsus Yon Yuniarso, Kasi Pidum Nurwinardi, Kasi Intel Bani Immanuel Ginting dan Kasi Datun Yustina Engelin Kalangit, serta Kasi BB & BR, Rani Saskia beserta pegawai Kejari Jakarta Pusat. (Sofyan)

Berita Terkait

Sulit Dapatkan Informasi, Kasie Penkum Kejati DKI Jakarta Mati Suri
PN Jakpus Gelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim
Polsek Ciracas Jaktim Terima Penitipan Barang Warga Mudik Lebaran  
Konvoi Ratusan Remaja di Jaktim Abaikan Maklumat Kapolda Metro Jaya
Lapas Cipinang Jaktim Bagikan Takjil Dengan Menu Hasil Olahan Napi
Salihara Buka Pendaftaran “Kompetisi Debat Sastra Tingkat SMA 2024” 
Carut Marut Pengelolaan “SDM” di Pengadilan Negeri Jakarta Barat
Kajari Jakut, Atang Pujiyanto Lantik Kasie Pidum Baru Angga Dhielayaksya
Berita ini 27 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 25 April 2024 - 10:03 WIB

Diduga, Oknum Jaksa Kejari Jakpus Langgar Kode Prilaku Jaksa

Rabu, 24 April 2024 - 22:19 WIB

Tuntut Ganti Majelis Hakim, Ratusan Karyawan PT. PRLI Unjuk Rasa di MA

Selasa, 23 April 2024 - 19:07 WIB

Menangkan Buronan, Karyawan PT. PRLI Minta 3 Hakim MA Diusut

Senin, 22 April 2024 - 21:50 WIB

Terancam PHK Massal, Karyawan PT. Polo Ralph Lauren Indonesia Tolak Putusan MA

Minggu, 21 April 2024 - 15:26 WIB

Alvin Lim Laporkan Brigjen Wisnu Hermawan Atas Dugaan Kaburnya Bos Investasi

Minggu, 21 April 2024 - 12:04 WIB

Nitizen Soroti Rumah Presiden PKS Saat Dikunjungi Anies Baswedan

Jumat, 19 April 2024 - 19:29 WIB

Tak Profesional, Alvin Lim Laporkan Penyidik Dirtipideksus Mabes Polri

Jumat, 19 April 2024 - 13:34 WIB

LQ Indonesia Law Firm Bakal Gelar Aksi Dengan Korban Net-89 dan Indosurya

Berita Terbaru

Foto: Advokat Raden Nuh

Berita Utama

Diduga, Oknum Jaksa Kejari Jakpus Langgar Kode Prilaku Jaksa

Kamis, 25 Apr 2024 - 10:03 WIB