Imlek, Hotel Neo Candi Simpang Lima Semarang Tawarkan Berbagai Promo

- Jurnalis

Selasa, 17 Januari 2023 - 09:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Hotel Neo Candi Simpang Lima Semarang

Hotel Neo Candi Simpang Lima Semarang

BERITA SEMARANG – Jelang perayaan Imlek tahun 2023, Hotel Neo Candi Simpang Lima Semarang, Jawa Tengah, telah menyiapkan pernak pernik untuk menyambut perayaan Tahun Baru Imlek yang jatuh pada 22 Januari mendatang.

Dari dekorasi yang serba merah, angpao, kembang api, kue tahun baru, hingga berbagai masakan China sudah disiapkan.

Kepada Matafakta.com, Manager (RBM) Restaurant & Banquet, Holmes Sagala menyampaikan, bahwa perayaan Tahun Baru Imlek kali ini berbeda dengan tahun lalu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Untuk tahun ini dirayakan dengan meriah karena sudah melewati masa pandemi Covid-19, sesuai yang sudah diputuskan Pemerintah,” terang Holmes, Selasa (17/1/2023).

Dikatakan Holmes, dalam memeriahkan Tahun Baru Imlek, Hotel Neo Candi menawarkan makan malam keluarga dengan hidangan spesial yang menjadi tradisi tak tergantikan dalam merayakan Imlek.

“Dalam menyambut Imlek, Hotel Neo Candi Simpang Lima Semarang menghadirkan Lunar New Year Package dengan konsep ‘Family style’ untuk menyambut tahun kelinci air,” katanya.

Baca Juga :  Oknum Kejagung Tunjuk PPK Tanpa Bersertifikasi Rawan Kolusi

Dengan memesan promo ini, lanjut Holmes, Anda dan keluarga dapat menikmati kelezatan aneka masakan Sin Cia.

“Hotel Neo Candi Simpang Lima Semarang menyediakan salad warna warni sebagai appetizer, soup kepiting asparagus dan beberapa pilihan menu untuk main course,” imbuh Holmes.

Pilihan main course tersebut, terdiri dari nasi goreng yong chow, pak coy saus jamur shitake, ayam goreng nanking dan ikan fillet saus szechuan.

“Tidak ketinggalan sliced fruit, mango pudding dan es shanghai sebagai dessert,” ujar Sagala yang telah siap menyambut Imlek tahun ini.

Menurutnya, dalam pelaksanaan “Lunar New Year Package Promo” pihaknya tetap mengikuti Protokol Kesehatan (Prokes) 3M, meski sudah terlepas dari pandemi Covid-19.

“Dengan harga promo Rp65.000 nett per orang, Anda sudah bisa menikmati beragam sajian special,” tutur Holmes.

Selain paket family style tersebut, Hotel Neo Candi Simpang Lima Semarang juga menyediakan promo kamar untuk memanjakan keluarga.

Baca Juga :  Pecat Gus Miftah, JNF: Ngak Cukup Hanya Permintaan Maaf dan Teguran Saja

Cukup dengan harga Rp328.000, Room Only atau Rp378.000 Room breakfast hanya di periode 22 January 2023 sudah bisa Anda dapatkan harga special tersebut.

Untuk jaminan keamanan dan kenyamanan, Hotel Neo Candi Simpang Lima Semarang merupakan salah satu hotel terbaik di Semarang yang telah memperoleh sertifikasi Cleanliness, Health, Safety and Environmental Sustainability (CHSE).

Akreditasi, lanjut Holmes, sesuai dengan standar Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) serta terjamin standarisasi dari Archipelago Management yang merupakan komitmen untuk menyediakan akomodasi yang aman dan nyaman untuk anda dan keluarga.

Untuk reservasi program Lunar New Year Package di Noodles Now Restaurant – Hotel Neo Candi Simpang Lima Semarang, silahkan hubungi +62 24 8509900 atau Whatsapp ke +62 882-3361-5815.

“Promo ini bisa dipesan dengan minimum reservasi sejumlah 10 pax/6 pax untuk masing-masing table,” pungkasnya. (Nining)

Berita Terkait

Pecat Gus Miftah, JNF: Ngak Cukup Hanya Permintaan Maaf dan Teguran Saja
Hamas Indonesia Gelar Aksi Soroti Proyek Alat Intelijen Kejagung
Alvin Lim Minta Kapolri Usut Dugaan Modus Novie Jual Bayi ODGJ
Akademisi dan Parlemen Desak KPK Sidik Indikasi Korupsi di Kejagung
JNW: Setahun Kasus Naskah Akademik di Polda Metro Jaya Masih Senyap  
Alvin Lim Klarifikasi Soal Biaya Pengobatan Agus Salim Dibantu Konglomerat Aguan
Komisi III DPR Minta Jampisus Usut Dugaan Korupsi Alat Intelijen Kejagung
Gelagat Dugaan Persekongkolan Jahat Tender Alat Intelijen di Kejagung
Berita ini 31 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 5 Desember 2024 - 07:57 WIB

Pecat Gus Miftah, JNF: Ngak Cukup Hanya Permintaan Maaf dan Teguran Saja

Rabu, 4 Desember 2024 - 23:25 WIB

Hamas Indonesia Gelar Aksi Soroti Proyek Alat Intelijen Kejagung

Rabu, 4 Desember 2024 - 22:53 WIB

Alvin Lim Minta Kapolri Usut Dugaan Modus Novie Jual Bayi ODGJ

Rabu, 4 Desember 2024 - 09:50 WIB

JNW: Setahun Kasus Naskah Akademik di Polda Metro Jaya Masih Senyap  

Selasa, 3 Desember 2024 - 23:18 WIB

Alvin Lim Klarifikasi Soal Biaya Pengobatan Agus Salim Dibantu Konglomerat Aguan

Berita Terbaru

Foto: Jajaran Kejaksaan Tinggi Maluku

Berita Daerah

Tingkatkan Kinerja, Kejati Maluku Gelar Rakerda 2024

Rabu, 4 Des 2024 - 23:07 WIB

Foto: Walikota Tangerang, Arief Wismansyah, Founder LQ Indonesia Law Firm, Alvin Lim, SH, MH dan Pemilik Yayasan ODGJ, Pratiwi Noviyanthi.

Berita Utama

Alvin Lim Minta Kapolri Usut Dugaan Modus Novie Jual Bayi ODGJ

Rabu, 4 Des 2024 - 22:53 WIB

Foto: Kajari Kabupaten Bekasi, Dwi Astuti Beniyati, SH, MH (Tengah)

Seputar Bekasi

Kejari Kabupaten Bekasi Berperan Aktif Wujudkan Canangan Astacita

Rabu, 4 Des 2024 - 21:50 WIB