Pengurus MWC NU Cikarang Utara Kabupaten Bekasi 2024-2029 Dilantik

- Jurnalis

Senin, 12 Agustus 2024 - 14:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pengurus MWC NU Cikarang Utara Kabupaten Bekasi 2024-2029

Pengurus MWC NU Cikarang Utara Kabupaten Bekasi 2024-2029

BERITA BEKASI – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, melantik jajaran Pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC-NU), Kecamatan Cikarang Utara, bertempat di Hotel Ibis Jababeka, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Minggu (11/8/2024).

Pengurus MWC-NU Cikarang Utara beserta jajarannya secara resmi dilantik oleh Wakil Ro’is Syuriah PCNU Kabupaten Bekasi, KH. Ahmad Cholid Dawam didampingi Sekretaris Tanfidziyah PCNU, Kabupaten Bekasi, Kiai Syarif Bunarif.

Acara pelantikan yang dihadiri oleh seluruh jajaran Pengurus MWC-NU Cikarang Utara berikut para undangan unsur Muspika Cikarang Utara dan para Kepala Desa ataupun perwakilannya berjalan lancar sejak Pukul 13.00 WIB hingga Pukul 16.30 WIB.

Ketua panitia acara yang sekaligus menjabat sebagai Bendahara Tanfidziyah MWC-NU Cikarang Utara, Ghalib Mustafa menyampaikan bahwa dengan pelantikan ini agar seluruh jajaran pengurus bisa solid dan saling menjalin ukhuwah Islamiyah yang lebih baik lagi di lingkungan wilayah Cikarang Utara khususnya dan secara umum mencakup Kabupaten Bekasi.

“Dengan dilantiknya para pengurus hari ini, semoga kedepan terus bisa saling membangun ukhuwah Islamiyah dan menjaga kekompakan antar para pengurus,” ujarnya.

Baca Juga :  Soal Jabatan Kades Serang, Pemkab Bekasi Kangkangi Putusan Hukum

Sementara itu, Ketua terpilih Tanfidziyah MWC-NU Cikarang Utara Periode 2024-2029, Kiai Sukirman juga menyampaikan kepada seluruh jajaran pengurus yang telah dilantik agar kedepan bisa maksimal menjalankan tugas amanah organisasi hingga bisa bermanfaat untuk masyarakat luas.

“Kepada para pengurus, kedepan diharapkan agar bisa menjalankan program-program tugas organisasi yang bisa bermanfaat untuk warga Nahdliyin Cikarang Utara,” pungkasnya. (Mul)

Berita Terkait

Jelang 27 November, Panwascam Karang Bahagia Gelar Rakernis
Soal Kades Serang, JNW: Luar Biasa Pemkab Bekasi Ngelawan Putusan Pengadilan  
FKMPB: Siapa Bertanggung Jawab Soal ADD Desa Serang Ciksel?
FKMPB: Kekuasaan Bermain di Desa Sumberjaya dan Desa Serang Ciksel
Soal Jabatan Kades Serang, Pemkab Bekasi Kangkangi Putusan Hukum
Berikan PAD, JNW Apresiasi Kinerja Dirut PT. Migas Kota Bekasi
Tak Ajukan Penyertaan Modal, PT. Migas Kota Bekasi Berikan PAD Miliaran Rupiah
Soal Kades Serang, Pemkab Bekasi Maldministrasi Soal Putusan PTUN
Berita ini 49 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 11:36 WIB

Jelang 27 November, Panwascam Karang Bahagia Gelar Rakernis

Kamis, 21 November 2024 - 13:38 WIB

Soal Kades Serang, JNW: Luar Biasa Pemkab Bekasi Ngelawan Putusan Pengadilan  

Kamis, 21 November 2024 - 10:34 WIB

FKMPB: Siapa Bertanggung Jawab Soal ADD Desa Serang Ciksel?

Rabu, 20 November 2024 - 11:55 WIB

FKMPB: Kekuasaan Bermain di Desa Sumberjaya dan Desa Serang Ciksel

Rabu, 20 November 2024 - 07:12 WIB

Soal Jabatan Kades Serang, Pemkab Bekasi Kangkangi Putusan Hukum

Berita Terbaru

Panwascam Karang Bahagia

Seputar Bekasi

Jelang 27 November, Panwascam Karang Bahagia Gelar Rakernis

Jumat, 22 Nov 2024 - 11:36 WIB

Foto: Gedung Kejaksaan Agung RI

Berita Utama

Publik Meragukan Proyek Intelijen Kejagung

Jumat, 22 Nov 2024 - 08:33 WIB