Berprilaku Kurang Baik, LIAR Minta Evaluasi Kasatpol PP Kabupaten Bekasi

- Jurnalis

Sabtu, 23 Maret 2024 - 12:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kasatpol PP Kabupaten Bekasi: Surya Wijaya

Kasatpol PP Kabupaten Bekasi: Surya Wijaya

BERITA BEKASI – “Kalian ini dari mana, mana surat perintah kalian, kalau tidak ada surat perintah, silahkan turun temui anak buah saya saja dibawah agar di periksa surat perintahnya

Bahasa diatas itulah yang terlontar dari Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP), Kabupaten Bekasi, Surya Wijaya kepada awak media yang ingin mengkonfirmasinya.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Umum Lembaga Independen Anti Rasuah (LIAR), Nofal menilai sikap Surya Wijaya selaku Kasatpol PP Kabupaten Bekasi berlebihan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Bagus rekan media mau mengkonfirmasi nanti kalau tidak konfirmasi katanya media sepihak dan sebagainya. Tapi ketika mau dikonfirmasi begitu,” kata Nofal, Sabtu (23/3/2024).

Masa, sambung Nofal, rekan-rekan media mau melakukan konfirmasi harus menunjukan atau ada surat tugas dari redaksi dan harus diperiksa anak buahnya dulu.

Baca Juga :  Yan Rasyad Diharapkan Maju di Pemilihan Walikota Bekasi

“Ini sikap yang terlalu berlebihan dari seorang Surya Wijaya. Rekan media juga bagian dari masyarakat memang ngak boleh masyarakat bertanya. Kan cukup dengan ID Card,” ujarnya.

Selaku awak media, lanjut Nofal, rekan-rekan wajar melakukan konfirmasi sesuai Undang-Undang (UU) Pers Nomor 40 Tahun 1999, terkait maraknya tempat wisata air tanpa izin beroperasi diwilayah Kabupaten Bekasi.

“Contoh tempat wisata Megasari Water Park Pebayuran yang sampai sekarang masih tetap beroperasi apakah sekarang sudah ada izinnya kan perlu dikonfirmasi nanti media salah lagi,” sindir Nofal.

Trus yang terakhir, kata Nofal muncul lagi, kolam renang Sio Water yang berada di Perumahan Griya Asri 2, Tambun Selatan yang tentunya berkaitan dengan penegakkan Peraturan Daerah (Perda) Kabupaten Bekasi.

Baca Juga :  Eks Walikota Bekasi M2 Masih di Hati Masyarakat Kota Bekasi

“Kan Satpol PP penegak Perda. Masa begitu sikap seorang Kasatpol PP dalam melayani masyarakat yang mau bertanya. Lupa bahwa rekan media juga bagian dari masyarakat,” ulas Nofal.

Untuk itu, tambah Nofal, Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan harus menegur sikap atau prilaku Kasatpol PP Surya Wijaya yang kurang baik dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat.

“Bila perlu Kasatpol PP Kabupaten Bekasi dievaluasi kembali tempatkan ASN yang memiliki semangat kerja dan prilaku yang baik terhadap masyarakat,” pungkas Nofal. (Indra)

Berita Terkait

Pengukuhan PPPSRS Apartemen Grand Center Poin Bekasi Nyaris Ricuh
Yan Rasyad Diharapkan Maju di Pemilihan Walikota Bekasi
Pj Walikota Bekasi Tepis Isue Dilamar Jadi Bakal Calon Wakil Walikota Bekasi
Masyarakat Berbagai Elemen Dukung Dani Ramdan Kembali Jabat Pj Bupati Bekasi
Ade Muksin Terpilih Jadi Ketua PWI Bekasi Raya Periode 2024-2027
Tunggak Kontribusi, Pemkot Bekasi Ambil Alih Pengelolaan Pasar Pondok Gede
Eks Walikota Bekasi M2 Masih di Hati Masyarakat Kota Bekasi
Kong Mpe Ajak Masyarakat Kabupaten Bekasi Sukseskan MTQ Tingkat Provinsi Ke-38
Berita ini 201 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 27 April 2024 - 11:56 WIB

Pengukuhan PPPSRS Apartemen Grand Center Poin Bekasi Nyaris Ricuh

Jumat, 26 April 2024 - 19:16 WIB

Yan Rasyad Diharapkan Maju di Pemilihan Walikota Bekasi

Rabu, 24 April 2024 - 19:12 WIB

Masyarakat Berbagai Elemen Dukung Dani Ramdan Kembali Jabat Pj Bupati Bekasi

Rabu, 24 April 2024 - 13:01 WIB

Ade Muksin Terpilih Jadi Ketua PWI Bekasi Raya Periode 2024-2027

Selasa, 23 April 2024 - 19:46 WIB

Tunggak Kontribusi, Pemkot Bekasi Ambil Alih Pengelolaan Pasar Pondok Gede

Senin, 22 April 2024 - 14:43 WIB

Eks Walikota Bekasi M2 Masih di Hati Masyarakat Kota Bekasi

Minggu, 21 April 2024 - 17:53 WIB

Kong Mpe Ajak Masyarakat Kabupaten Bekasi Sukseskan MTQ Tingkat Provinsi Ke-38

Sabtu, 20 April 2024 - 13:44 WIB

Balon Walikota Bekasi Adi Bunardi Minta DPC PDIP Siapkan Panggung Debat

Berita Terbaru

Acara Pengukuhan PPPSRS Apartemen Grand Center Poin Bekasi

Seputar Bekasi

Pengukuhan PPPSRS Apartemen Grand Center Poin Bekasi Nyaris Ricuh

Sabtu, 27 Apr 2024 - 11:56 WIB

Foto: H. Abdul Rosyad Irwan Siswadi, SE

Seputar Bekasi

Yan Rasyad Diharapkan Maju di Pemilihan Walikota Bekasi

Jumat, 26 Apr 2024 - 19:16 WIB