Percepat Capaian, Kades Cipayung Bekasi Vaksinasi Door To Door

- Jurnalis

Sabtu, 25 September 2021 - 21:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Vaksinasi Door To Door Kades Cipayung Kabupaten Bekasi

Vaksinasi Door To Door Kades Cipayung Kabupaten Bekasi

BERITA BEKASI – Percepat capaian target vaksinasi cegah Covid-19 di masyarakat, Pemerintah Desa (Pemdes) Cipayung, Kecamatan Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, bersama Bimaspol, Babinsa TNI AD dan Tenaga Kesehatan (Nakes) dari UPT Puskesmas Cipayung lakukan vaksinasi secara door to door.

Kepada Matafakta.com, Kades Cipayung, H. Ajan mengatakan, pelaksanaan vaksinasi door to door ke setiap rumah warga saat ini sedang berjalan dimulai dari Dusun III dan untuk capaian target 100 persen, per hari pihaknya malakukan penyintikan vaksin ke 150 orang.

“Target kita untuk vaksin door to door ke masyarakat kita laksanakan selama 10 hari kedepan. Untuk capaian target di Desa Cipayung sendiri per hari ini sudah 80 persen dan untuk mencapai target maksimal yaitu 100 persen. Melalui program ini sebanyak 150 orang yang di vaksin,” kata H. Ajan, Jumat (24/9/2021).

Dikatakan, H. Ajan, sebelum kita melakukan kegiatan vaksinasi door to door, kami telah mengintruksikan para ketua RT dan RW menyisir ke setiap rumah warga untuk melakukan pendataan secara tertulis agar terkoreksi tentang jumlah jiwa yang sudah dan belum di vaksin.

“Saya tekankan kepada warga desa Cipayung, bagi yang belum di vaksin segera lah di vaksin, ini demi kesehatan kita semua, jangan takut di vaksin, bagi warga yang memang kondisinya sehat dan tidak memiliki riwayat penyakit tertentu segera lah di vaksin,” ajaknya.

Hal senada juga dikatakan Bripka Acep Mitra Babinkamtibmas (Bimaspol) bersama Sertu Ajumsari Babinsa TNI AD selalu intens melakukan sosialisasi vaksinasi untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan bahaya Covid-19.

“Bersama Pemdes Cipayung dan Babinsa TNI AD, kami selalu melakukan sosialisasi vaksinasi di wilayah kerja kami, karena selain menjaga Protokol Kesehatan dengan cara di vaksin suatu langkah nyata dan dampaknya sangat terasa dalam melakukan pencegahan terpapar dari Covid-19,” ujar Acep.

Baca Juga :  Jelang Pencoblosan, Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin Terus Meroket

Bripka Acep kembali menerangkan, pelaksanaan vaksin door to door yang sedang berjalan ini, dimulai dari tanggal 22 September hingga 01 Oktober.

“Alhamdulillah saya bersama Pemdes Cipayung dalam pelaksanaannya dengan cara dibagi 10 warga per RT, jadi 17 RT x 10 warga total jumlah sebanyak 150 warga per hari. 20 orangnya untuk cadangan tensi tinggi,” tandasnya.

Sementara itu, Mansur salah satu masyarakat setempat mengatakan, dirinya sangat mendukung upaya Pemerintah Desa Cipayung yang saat ini sedang melaksanakan vaksin door to door ke warga Desa Cipayung.

“Langkah vaksin door to door ini merupakan konsep yang cukup baik bisa berhasil maksimal sesuai target. Bagaimanapun hal ini untuk pemulihan ekonomi masyarakat yang terpuruk di berbagai bidang dampak Covid-19. Semoga dengan cara di vaksin kita semua terbebas dari ancaman virus tersebut,” pungkasnya. (Mul)

Berita Terkait

Diterpa Isue Miring Tak Pengaruhi Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin
Jelang Pencoblosan, Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin Terus Meroket
Ini kata Terduga Pelaku Penganiaya Wartawan di Depan Gedung PWI Bekasi
Jelang 27 November, Panwascam Karang Bahagia Gelar Rakernis
Soal Kades Serang, JNW: Luar Biasa Pemkab Bekasi Ngelawan Putusan Pengadilan  
FKMPB: Siapa Bertanggung Jawab Soal ADD Desa Serang Ciksel?
FKMPB: Kekuasaan Bermain di Desa Sumberjaya dan Desa Serang Ciksel
Soal Jabatan Kades Serang, Pemkab Bekasi Kangkangi Putusan Hukum
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 21:35 WIB

Diterpa Isue Miring Tak Pengaruhi Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin

Sabtu, 23 November 2024 - 20:37 WIB

Jelang Pencoblosan, Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin Terus Meroket

Jumat, 22 November 2024 - 11:36 WIB

Jelang 27 November, Panwascam Karang Bahagia Gelar Rakernis

Kamis, 21 November 2024 - 13:38 WIB

Soal Kades Serang, JNW: Luar Biasa Pemkab Bekasi Ngelawan Putusan Pengadilan  

Kamis, 21 November 2024 - 10:34 WIB

FKMPB: Siapa Bertanggung Jawab Soal ADD Desa Serang Ciksel?

Berita Terbaru

Duet Heri Koswara-Sholihin di Pilkada Kota Bekasi 2024

Seputar Bekasi

Diterpa Isue Miring Tak Pengaruhi Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin

Sabtu, 23 Nov 2024 - 21:35 WIB

Foto: Heri Koswara & Sholihin

Seputar Bekasi

Jelang Pencoblosan, Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin Terus Meroket

Sabtu, 23 Nov 2024 - 20:37 WIB