Petugas Jalan Tol Temukan Pria Tewas Dalam Avanza B 1541 KKU

- Jurnalis

Sabtu, 20 Februari 2021 - 15:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BERITA BEKASI – Petugas PT. Jalan Lingkar Luar Jakarta (JLJ) menemukan seorang pria paruh baya tewas di dalam mobil yang terparkir di bahu jalan Off Ramp (pintu keluar) Jalan Tol Jatiasih, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat, Kamis (18/2/2021) kemarin.

Saat ini korban sudah dievakuasi petugas ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bekasi guna kepentingan penyelidikan dan visum serta dalam penyelidikan petugas kepolisian.

Dari identitas korban, diketahui bernama Jung Jung Parningotan (50), beralamat di Jalan Nusa Indah Blok 16 No. 24, Perumahan Pondok Gede Permai (PGP) RT8/RW08, Kelurahan Jatirasa, Kecamatan Jatiasih.

Kasubbag Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari mengatakan, korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia sekitar pukul 12.30 WIB di dalam mobil Toyotan Avanza warna hitam B 1541 KKU.

“Korban ditemukan petugas Jalan Tol sudah dalam keadaan meninggal dunia dan masih dalam penyelidikan penyebab kematian korban,” kata Erna.

Dikatakan Erna, penemuan korban bermula saat dua petugas PT JLJ yakni Sunaryo dan Prayoga tengah melakukan patroli di Jalan Tol.

Mereka kemudian menerima informasi dari petugas jaga siang PT. JLJ, Ali Amran bahwa di depan kantor derek PT. JLJ ada sebuah mobil yang terparkir sejak pukul 07.00 WIB.

“Dari laporan itu mereka langsung melakukan pengecekan. Benar saja, mereka melihat dari kaca bahwa korban duduk di kursi sopir dalam posisi bersandar di jok depan pengemudi dan tidak bergerak,” jelas Erna.

Baca Juga :  Dua Warga Kabupaten Bekasi Jadi Korban Gadai Motor Oknum TNI

Karena curiga, mereka langsung melaporkan kepada pihak kepolisian. Petugas kemudian datang ke lokasi bersama petugas kesehatan setempat.

“Dari pemeriksaan bersama tim medis dari Puskesmas Jatiasih, hasilnya korban dinyatakan sudah meninggal dunia,” ungkapnya.

Selanjutnya, tambah Erna, korban dibawa ke RSUD Kota Bekasi untuk mengetahui penyebab meninggalnya korban.

“Saat ini, petugas masih mencoba menghubungi pihak keluarga dari identitas yang ditemukan petugas di tubuh korban. Penemuan ini, masih dalam pendalaman petugas,” pungkasnya. (Edo)

Berita Terkait

Waduh…!!!, Bos Toko Obat Aniaya Wartawan Depan Kantor PWI Bekasi
Dua Warga Kabupaten Bekasi Jadi Korban Gadai Motor Oknum TNI
Kiriman Video Syur Coreng Nama Baik Unisma 45 Bekasi
Nginapi Cowok, Warga Clauster Al-Mandiri Kebalen Gerebek Tetangga
Diisukan Korban Asusila, Ini Kata Wanita Belia Dinikahi Pemilik Ponpes
Komnas PA Minta Pelaku Pengeroyokan Siswi SMP Segera Proses Hukum
Minta Diusut, Ibu Korban Penganiayaan Belasan Remaja Lapor ke Polisi
Polisi Tengah Dalami Dugaan Asusila di Ponpes Karang Bahagia Bekasi
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 17:47 WIB

Waduh…!!!, Bos Toko Obat Aniaya Wartawan Depan Kantor PWI Bekasi

Kamis, 21 November 2024 - 15:14 WIB

Dua Warga Kabupaten Bekasi Jadi Korban Gadai Motor Oknum TNI

Kamis, 14 November 2024 - 18:42 WIB

Kiriman Video Syur Coreng Nama Baik Unisma 45 Bekasi

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 16:21 WIB

Nginapi Cowok, Warga Clauster Al-Mandiri Kebalen Gerebek Tetangga

Senin, 7 Oktober 2024 - 10:30 WIB

Diisukan Korban Asusila, Ini Kata Wanita Belia Dinikahi Pemilik Ponpes

Berita Terbaru

Panwascam Karang Bahagia

Seputar Bekasi

Jelang 27 November, Panwascam Karang Bahagia Gelar Rakernis

Jumat, 22 Nov 2024 - 11:36 WIB