MPC PP Kabupaten Bekasi Resmikan Mushola AL-Hijrah Cabang Bungin

- Jurnalis

Senin, 30 November 2020 - 11:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MPC PP Kabupaten Bekasi Resmikan Mushola

MPC PP Kabupaten Bekasi Resmikan Mushola

BERITA BEKASI – Sekertaris Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Bekasi, Iwan Lentik, resmikan bangunan Mushola Al-Hijrah yang berlokasi di Kampung Cabang Dua yang baru selesai dibuat jajaran Komando Inti (KOTI) Mahatidana, Pimpinan Anak Cabang (PAC) Cabang Bungin, Kabupaten Bekasi.

Bangunan Mushola Al-Hijrah yang diresmikan Sekertaris MPC PP Kabupaten Bekasi yang dibangun mulai dari nol oleh KOTI Mahatidana, PAC PP Cabang Bungin dibantu warga sekitar sebagai bentuk kepedulian organisasinya tehadap warga masyarakat khususnya umat muslim yang ada di wilayah Kampung Cabang Dua agar dapat menjalankan badah ditempat yang layak.

“Peresmian Musholah Al-Hijrah ini atas dasar kepedulian Ormas PP kepada masyarakat agar bisa menjalankan ibadah di tempat yang layak,” kata Sekertaris MPC PP Kabupeten Bekasi, Iwan Letik kepada Matafakta.com, Senin (30/11/2020).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dikatakan Iwan, luas bangunan Mushola Al-Hijrah yang dibangun KOTI Mahatidana PAC PP Cabang Bungin 150 meter persegi diatas lahan wakaf yang dihibahkan masyarakat untuk tempat ibadah.

Baca Juga :  Waduh...!!!, Bos Toko Obat Aniaya Wartawan Depan Kantor PWI Bekasi

“Lahan wakaf dari masyarakat ini kemudian kita support pembangunan Musholahnya. Pengerjaannya dari nol oleh Dankoti Agiliano dan Sekertarisnya Moral juga dibantu warga sekitar dengan memakan waktu hampir 5 bulan. Alhamdulillah sudah kita resmikan kemarin,” jelasnya.

Tahun sebelumnya, lanjut Iwan, kita juga sudah membuat Mushola di Kampung Wangkal dan perbaikan rumah-rumah warga yang sudah tidak layak huni, adapun soal biaya kami dari pengurus Organisasi PP Kabupaten Bekasi bahu membahu melakukan penggalangan dana.

“Ini sesuai instruksi Ketua MPC Kabupaten Bekasi, H. Apuk Idris, PP senantiasa memiliki program-program sosial apa yang tercantum di dalam organisasi bersama-sama untuk melakukan perbaikan dan menyelesaikan persoalan-persoalan sosial di tengah-tengah masyarakat,” ungkap Iwan.

Masih kata Iwan, pengabdian Organisasi PP MPC Kabupaten Bekasi kepada masyarakat tidak berhenti sampai di sini, kami akan terus-menerus melakukan kegiatan sosial, karena ini sudah menjadi program tahunan secara berkesinambungan.

Baca Juga :  Dua Warga Kabupaten Bekasi Jadi Korban Gadai Motor Oknum TNI

“Inilah cara mengabdi kami kepada masyarakat dan ketika ada bencana masyarakat membutuhkan pertolongan disitulah Ormas PP hadir ditengah-tengah warga untuk menyediakan dan mempermudah hal-hal yang dibutuhkan,” imbuhnya.

“Bukan baru kali ini, Ormas PP Kabupaten Bekasi dibawah Komando, H. Apuk Idris, melakukan kegiatan kegiatan sosial di tengah-tengah masyarakat,” tambahnya.

Selain pembangunan Mushola sudah puluhan rumah tidak layak huni diperbaiki Organisasi PP Bekasi, termasuk rutin memberikan bantuan pangan kepada warga yang kurang mampu dan santuni anak-anak yatim, terlebih lagi dimassa ekonomi sulit saat ini, akibat dampak Pandemi Covid-19

“Semoga atas apa yang telah dilakukan organisasi kami di PP Kabupaten Bekasi, dapat diterima dan bisa bermanfaat bagi masyarakat” pungkasnya. (Hasrul)

Berita Terkait

Waduh…!!!, Bos Toko Obat Aniaya Wartawan Depan Kantor PWI Bekasi
Dua Warga Kabupaten Bekasi Jadi Korban Gadai Motor Oknum TNI
Kiriman Video Syur Coreng Nama Baik Unisma 45 Bekasi
Nginapi Cowok, Warga Clauster Al-Mandiri Kebalen Gerebek Tetangga
Diisukan Korban Asusila, Ini Kata Wanita Belia Dinikahi Pemilik Ponpes
Komnas PA Minta Pelaku Pengeroyokan Siswi SMP Segera Proses Hukum
Minta Diusut, Ibu Korban Penganiayaan Belasan Remaja Lapor ke Polisi
Polisi Tengah Dalami Dugaan Asusila di Ponpes Karang Bahagia Bekasi
Berita ini 18 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 17:47 WIB

Waduh…!!!, Bos Toko Obat Aniaya Wartawan Depan Kantor PWI Bekasi

Kamis, 21 November 2024 - 15:14 WIB

Dua Warga Kabupaten Bekasi Jadi Korban Gadai Motor Oknum TNI

Kamis, 14 November 2024 - 18:42 WIB

Kiriman Video Syur Coreng Nama Baik Unisma 45 Bekasi

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 16:21 WIB

Nginapi Cowok, Warga Clauster Al-Mandiri Kebalen Gerebek Tetangga

Senin, 7 Oktober 2024 - 10:30 WIB

Diisukan Korban Asusila, Ini Kata Wanita Belia Dinikahi Pemilik Ponpes

Berita Terbaru

Panwascam Karang Bahagia

Seputar Bekasi

Jelang 27 November, Panwascam Karang Bahagia Gelar Rakernis

Jumat, 22 Nov 2024 - 11:36 WIB