BERITA BEKASI – Upaya pencegahan penyebaran virus Corona atau Covid-19 dilingkungan pabrik PT. Komponen Futaba Nusapersada (KFN) terus dilakukan. Salah satunya dengan melakukan penyemprotan disinfektan di area pabrik.
Seperti yang tertuang dalam Surat Edaran (SE) Menteri Tenaga Kerja (Menaker) Nomor M/3/HK.04/III/2020 tentang Perlindungan Pekerja atau Buruh dan Kelangsungan Usaha Dalam Rangka Pencegahan dan Penanggulangan Covid-19.
“Kami sangat mengapresiasi pihak perusahaan yang telah berupaya meminimalisir penyebaran virus Corona dilingkungan pabrik dengan melakukan penyemprotan disinfektan dan penyedian antiseptik saat karyawan hendak memasuki lingkungan pabrik,” kata Ketua Bidang Organisasi Serikat Buruh GSBI PT. KFN, Haryanto, Sabtu (28/3/2020).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Area yang menjadi sasaran penyemprotan disinfektan diantaranya area produksi, Musholah, Kantin dan tempat aktifitas istirahat karyawan.
Selain penyemprotan disinfektan perusahaan PT. KFN juga menyediakan antiseptic dan hand sanitizer di area time card (Absen) dan alat Thermo gun (pendeteksi suhu tubuh) bagi pengunjung tamu.
“Kami terus mendukung upaya pihak perusahaan dalam melakukan pencegahan virus Corona dilingkungan tempat kami bekerja, karena ini adalah baik demi kelangsungan produktifitas dan kesehatan karyawan PT. KFN,” pungkas Haryanto. (Almira)