JNW: Pj Bupati Bekasi Tutup Mata Soal Polemik Desa Sumberjaya?

- Jurnalis

Senin, 21 Oktober 2024 - 19:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Kantor Desa Sumberjaya & Program Pemanfaatan Lahan Kosong

Foto: Kantor Desa Sumberjaya & Program Pemanfaatan Lahan Kosong

BERITA BEKASI – Ketua Jaringan Nusantara Watch (JNW) Indra Sukma menyesalkan sikap acuh Pj Bupati Bekasi, Dedy Supriyadi yang membiarkan polemik yang terjadi di Desa Sumberjaya, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

“Mustahil Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi, tidak mengetahui persoalan atau kemelut yang terjadi di Desa Sumberjaya. Ini juga berkaitan dengan pengelolaan uang rakyat lho. Ngak main-main,” terang Indra, Senin (21/10/2024).

Pasalnya, kata Indra, polemik yang terjadi di Desa Sumberjaya, bukan hanya persoalan pelanggaran regulasi, terkait penggantian posisi Pj Kepala Desa (Kades) Sumberjaya, Sofyan Hakim yang digantikan Pj Sumardi yang rangkap jabatan dari Tegal Asih.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Tapi jauh lebih penting dari pada itu adalah dugaan ketidakberesan dalam pengelolaan Dana Desa dari uang Negara yang notabene adalah uang rakyat yang dikelola Pemerintah Desa Sumberjaya,” tegasnya.

Baca Juga :  Polemik Desa Sumberjaya, FKMPB: Pj Bupati Bekasi Dedi Supriadi Cuek!

Sebab, lanjut Indra, diberhentikannya Pj Sofyan Hakim disinyalir tidak mau menandatangani Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) Tahap I tahun 2024 yang dinilai banyak ketidakjelasan dalam pelaksanaannya dilapangan.

“Ya, salah satunya kegiatan Bimbingan Teknis para Ketua RT dan RW se-Desa Sumberjaya yang baru dilaksanakan kemarin Sabtu 19 Oktober 2024 di Restoran Ayam & Bebek Mak Yoss,” jelas Indra.

Dimana, sambung Indra, anggaran Rp 100 juta lebih atau Rp 100.399.262.00 itu sudah dicairkan pada 6 Januari 2024 melalui rekening pribadi atas nama Suharni dengan Nomor: 0117588084100,” ungkapnya.

“Coba kalau kemarin Pj Sofyan menandatangi LPJ Tahap I Tahun 2024, maka kegiatan Bimtek para Ketua RW dan RT itu menjadi fiktif. Itu logika sederhananya, karena tidak dilaksanakan. Baru kemarin dilaksanakan setelah menjadi sorotan,” imbuhnya.

Masih kata Indra, dengan fakta itu, sangat mengherankan jika Pj Bupati Bekasi, Dedy Supriyadi sebegitu membelanya terhadap BPD, Camat dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Bekasi dibawah kepemimpinan, Rahmat Atong.

Baca Juga :  Soal Lahan Makam Kedondong, Ahli Waris: Kita Akan Usut Sampai Tuntas

“Itu baru kegiatan Bimtek yang terungkap gimana dengan kegiatan yang lain seperti program Ketahanan Pangan atau Ketapang yang dipihak ketigakan ke CV. Success Miner yang sudah menelan anggaran ratusan juta, tapi infonya mangkrak, tidak ada hasil,” sindirnya.

Indra pun mengaku, sudah mendapatkan informasi dari Bidang Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Negeri (Kejari), Kabupaten Bekasi, bahwa pihaknya tengah memproses dugaan korupsi yang belakangan ramai terkait Desa Sumberjaya.

“Apresiasi kita kepada Kejari Kabupaten Bekasi, karena persoalan Desa Sumberjaya ini terkesan diaminin. Sebab, faktanya, BPD, Camat dan DPMD Kabupaten Bekasi hadir dalam Bimtek para Ketua RW dan RT yang seharusnya mereka pertanyakan. Ada apa?,” pungkas Indra. (Hasrul)

Berita Terkait

Pj Walikota Bekasi Diminta Objektif Soal Polemik Parkir Ruko SNK
FKRW Kebalen Gelar Pelepasan Lurah Firman Arief Sembada
Nyumarno Targetkan 3.500 Suara Ade Kuswara di Perum Sukaraya Indah
Anggota DPRD Provinsi Jabar, Akhmad Marzuki Gelar Sosial Perda Ponpes
Soal Desa Sumberjaya, BPPK-RI: Kejaksaan Wilayah Jangan Tebang Pilih
Pemdes Suka Danau Cikbar Gelar MTQ ke-I Generasi Cinta Al-Qur’an
APH Jangan Diam, JNW: Kegiatan Bimtek Desa Sumberjaya Beraroma Korupsi  
Diduga Tutupi Anggaran Fiktif, Desa Sumberjaya Gelar Bimtek Susulan
Berita ini 74 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 21 Oktober 2024 - 19:37 WIB

JNW: Pj Bupati Bekasi Tutup Mata Soal Polemik Desa Sumberjaya?

Senin, 21 Oktober 2024 - 14:06 WIB

Pj Walikota Bekasi Diminta Objektif Soal Polemik Parkir Ruko SNK

Minggu, 20 Oktober 2024 - 13:52 WIB

Nyumarno Targetkan 3.500 Suara Ade Kuswara di Perum Sukaraya Indah

Minggu, 20 Oktober 2024 - 12:15 WIB

Anggota DPRD Provinsi Jabar, Akhmad Marzuki Gelar Sosial Perda Ponpes

Minggu, 20 Oktober 2024 - 09:57 WIB

Soal Desa Sumberjaya, BPPK-RI: Kejaksaan Wilayah Jangan Tebang Pilih

Berita Terbaru

Foto: Kantor Desa Sumberjaya & Program Pemanfaatan Lahan Kosong

Seputar Bekasi

JNW: Pj Bupati Bekasi Tutup Mata Soal Polemik Desa Sumberjaya?

Senin, 21 Okt 2024 - 19:37 WIB

LQ Indonesia Law Firm

Berita Utama

Laporan Masyarakat Mandek, LQ Pertanyakan Anggaran Polri

Senin, 21 Okt 2024 - 14:34 WIB

Konflik Lahan Parkir Ruko SNK dengan PTMP

Seputar Bekasi

Pj Walikota Bekasi Diminta Objektif Soal Polemik Parkir Ruko SNK

Senin, 21 Okt 2024 - 14:06 WIB