BERITA JAKARTA – Divisi Humas dan Publikasi Forum Masyarakat Indonesia Emas (FORMAS), Suryo Sudharmo mengatakan, nama Hashim Djojohadikusumo sering dijual untuk mendapatkan rekomendasi calon Pilkada dari DPP Gerindra.
Hal tersebut, diungkapkan Suryo Sudharmo saat tengah mempersiapkan rapat pra Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang akan diadakan PT. Internusamedia Group (IMG) pada Selasa-Rabu 6-7 Agustus 2024.
“Nama Pak Hashim sering dijual-jual untuk mendapatkan rekomendasi Partai Gerindra. Itu kata Pak Hashim selaku Dewan Pembina kami di FORMAS saat pidato diacara pelantikan Pengurus FORMAS di Jakarta Sabtu lalu,” ungkap Suryo, Senin (5/8/2024).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dikatakan Suryo, para kandidat calon yang berkeinginan ikut serta dalam kontes Pilkada serentak 2024 ini, harus waspada agar tidak mudah tertipu dan percaya kepada oknum yang menjual nama Hashim Djojohadikusumo.
“Hal ini, perlu disampaikan karena menyangkut reputasi pak Hashim Djojohadikusumo yang sering dijual-jual oleh oknum yang tidak bertanggung Jawab dengan memanfaatkan momentum Pilkada November 2024 mendatang,” ulas Suryo.
Hashim menegaskan, klaim oknum yang menyatakan bahwa calon kandidat seperti Bupati, Walikota atau Gubernur bisa mendapatkan rekomendasi melalui dirinya dengan imbalan sejumlah uang.
“Itu adalah hoaks dan tidak benar. Bicara rekomendasi Pilkada seperti yang disampaikan Pak Hashim DPP Gerindra memprioritaskan para kadernya dengan kriteria yang sudah ditetapkan Partai Gerindra,” tegas Suryo.
Perlu diingat, dalam proses pemilihan calon Pilkada ada aturan dan prosedur yang harus diikuti. Tidak boleh ada campur tangan pihak-pihak tertentu yang mencoba untuk merusak integritas dan kredibilitas dari proses demokratis.
“Reputasi dan nama baik seseorang seperti Pak Hashim, harus dijaga dan dilindungi agar tidak disalahgunakan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab,” pungkas Suryo. (Hasrul)