Tekan Laka, Polda Jateng Gelar “Operasi Keselamatan Candi 2024”

- Jurnalis

Minggu, 3 Maret 2024 - 15:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polda Jateng

Polda Jateng

BERITA SEMARANGPolda Jateng melaksanakan apel gelar pasukan Operasi Keselamatan Candi 2024 dan pencanangan aksi keselamatan jalan, sebagai upaya menekan angka kecelakaan dan fatalitas

Kakorlantas Polri, Irjen Pol DR. Drs. Aan Suhanan menyebut, operasi keselamatan lalu lintas akan menyasar tujuh pelanggaran yang mengakibatkan banyak korban.

Ketujuh pelanggaran itu antaranya, over speed atau kecepatan berlebihan, helm tidak standart, tidak menggunakan sabuk pengaman, berkendaraan dibawah pengaruh alcohol atau obat-obat terlarang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, penggunaan handphone saat berkendara, melawan arus dan oververload atau muatan berlebihan.

“Hari ini kita juga mencanangkan aksi keselamatan jalan sebagai bentuk keprihatinan,” kata Kakorlantas usai Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Candi 2024 dan pencanangan aksi keselamatan jalan di Lapangan Pancasila Simpang Lima Semarang, Sabtu (2/3/2024)

Berdasarkan data, dalam setahun terdapat angka kecelakaan cukup tinggi secara nasional yakni lebih dari 152. 000 kecelakaan dan juga lebih dari 27.000 korban meninggal dunia.

Dari data diketahui bahwa dalam satu hari ada 76 orang meninggal akibat kecelakaan dan dalam satu jam ada 3 orang yang meninggal akibat kecelakaan.

“Oleh karena itu untuk mendukung tindakan pencegahan kecelakaan lalu lintas, maka digelar aksi keselamatan jalan,“ imbuhnya.

Wakapolda Jateng, Brigen Pol Drs. Agus Suryo Nugroho menyampaikan, operasi keselamatan sudah di rencanakan oleh Polda Jateng, dengan tujuan untuk menekan angka kecelakaan dan fatalitas.

“Sudah ditetapkan kalender operasi keselamatan lalu lintas yang rutin dilaksanakan setiap tahun oleh Polda Jawa Tengah,” ujarnya.

Dikatakan, operasi keselamatan lalu lintas akan dilaksanakan selama 14 hari dari tanggal 4 hingga 7 Maret 2024, yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia.

Pada tahun ini tema yang diambil adalah keselamatan berlalu lintas guna mewujudkan Indonesia maju.

Menurut Agus, operasi keselamatan candi 2024 lebih mengedepankan upaya pencegahan serta meningkatkan pengetahuan masyarakat terkait keselamatan berlalulintas.

“Operasi ini mengedepankan upaya preventif disertai penegakan hukum dengan humanis dan edukatif. Tujuan digelarnya operasi ini untuk meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, serta menurunkan angka pelanggaran maupun kecelakaan lalu lintas,” ujarnya.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol. Satake Bayu Setianto menambahkan, operasi kepolisian kewilayahan dengan sandi “Keselamatan Lalu Lintas Candi-2024” dilaksanakan menjelang hari raya Idul Fitri 2024, serta meningkatkan simpati masyarakat kepada Polisi Lalu Lintas Polda Jateng.

“Tujuan operasi ini untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, menurunkan angka rasio fatalitas korban kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas serta meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polda Jateng,” pungkas Satake. (Nining)

Berita Terkait

Pj Walikota Malang Diperiksa Kajari Terkait Dugaan Penggelapan Aset
Tokoh Pemuda Apresiasi Terbentuknya Organisasi BAPER Tangsel
DPC Demokrat Ponorogo Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati Maupun Wakil Bupati
PKS dan PBB Jatim Dukung Politikus PDIP Sri Untari Maju Dalam Pilgub Jatim
RIBUT Dukung Sri Untari Bisowarno di Pilgub Jatim Periode 2024-2029
Sugeng Riyanta Resmi Jadi Wakil Kajati Jateng Gantikan Teguh Subroto
Lepas Balik Kerja Bareng BPKH, Ini Pesan Anggota DPR RI Abdul Wachid
960 Peserta “Balik Kerja Bareng” BPKH Semarang Diberangkatkan ke Jakarta
Berita ini 96 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 17 Mei 2024 - 17:13 WIB

Pasca Pemberitaan Proyek Conblock SDN 02 Kebalen Dadakan Pasang Plang

Jumat, 17 Mei 2024 - 16:04 WIB

Pengurus PWI Bekasi Raya Bakal Dilantik 26 Juni 2024

Jumat, 17 Mei 2024 - 15:55 WIB

DBMSDA Kota Bekasi Kembali Anggarkan Rp1,8 Miliar Proyek Sumur Resapan

Kamis, 16 Mei 2024 - 12:07 WIB

Soal Sudah Adanya SK Pj Bupati Bekasi, FKMPB: Putusan Belum Final

Kamis, 16 Mei 2024 - 11:29 WIB

FKMPB Yakin Sekda Dedy Supriadi Jabat Posisi Pj Bupati Bekasi

Kamis, 16 Mei 2024 - 00:47 WIB

KSM LSM GMBI Babelan: Ada Proyek “Conblock Siluman” di SDN 02 Kebalen

Selasa, 14 Mei 2024 - 17:28 WIB

Ketua PWI Bekasi Minta Penyidik Polres Dalami Kasus Pengacaman Wartawan

Selasa, 14 Mei 2024 - 15:26 WIB

Ratusan PHL Kali Asem Kembali Datangi Pemkot Bekasi

Berita Terbaru

Foto: Agus Budiono (Dewan Pembina TEAM GARUDA-08, Bekasi Raya

Berita Utama

TEAM GARUDA-08 Bekasi Raya Kecam Rocky Gerung Hina Prabowo

Jumat, 17 Mei 2024 - 19:40 WIB

SDN 02 Kebalen

Seputar Bekasi

Pasca Pemberitaan Proyek Conblock SDN 02 Kebalen Dadakan Pasang Plang

Jumat, 17 Mei 2024 - 17:13 WIB

Foto: PWI Bekasi Raya

Seputar Bekasi

Pengurus PWI Bekasi Raya Bakal Dilantik 26 Juni 2024

Jumat, 17 Mei 2024 - 16:04 WIB

Foto: Sumur Resapan

Seputar Bekasi

DBMSDA Kota Bekasi Kembali Anggarkan Rp1,8 Miliar Proyek Sumur Resapan

Jumat, 17 Mei 2024 - 15:55 WIB