BERITA BEKASI – “Sahabat Helmi” binaan Ketua Komisi 3 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bekasi asal Partai Gerindra, Helmi, SE, kembali berbagi dengan program rutinnya “Jumat Berkah” di Desa Mangun Jaya, Kecamatan Tambun Selatan, Jawa Barat, Jumat (26/11/2021).
Dalam menjalankan program rutinya, Tim Relawan “Sahabat Helmi” didampingi Ketua Ranting Gerindra Mangun Jaya, Ombo yang juga menjabat sebagai Wakil Koordinasi Desa (Kordes) Mangun Jaya, Kabupaten Bekasi.
Kepada Matafakta.com, Ketua Jumat Berkah “Sahabat Helmi”, Gunardi mengatakan, Jumat Berkah sudah menjadi program rutin setiap minggunya yang dilakukan para relawan “Sahabat Helmi” untuk berbagi dihari yang paling mulia bagi ummat muslim.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Alhamdulillah, sampai sekarang program Jumat Berkah amanat dari beliau yakni, Pak Helmi, masih berjalan khususnya di Wilayah RT03 dan RT04/RW13, Desa Mangun Jaya, Tambun Selatan yang memang kebanyakan masih golongan ekonomi menengah kebawah,” terang Gunardi.
Gunardi mengutif, “Barangsiapa yang bersedekah dengan senilai satu butir kurma dari hasil usaha yang halal dan Allah tidak menerima kecuali yang halal, maka Allah menerima dengan tangan kanannya. Kemudian Allah SWT mengembakbiakkan sedekah itu untuk orang yang bersedekah. (Hadits Riwayat Bukhari dan Muslim).
“Bersedekah itu, bisa dilakukan dengan berbagai cara. Baik melalui memberikan infaq berupa uang, memberikan makanan kepada orang atau bahkan hanya melemparkan senyum saja, sudah dianggap sebagai sedekah,” kata Gunardi.
Terlabih lagi, sambung Gunardi, pandemi belakangan ini, sudah membuat ekonomi masyarakat khususnya masyarakat menengah kebawah yang semakin sulit. Untuk itu, dia pun menghimbau bagi masyarakat yang memiliki sedikit rezeki bantulah sesama sambil bersedekah umtuk kebaikan.
“Alhamdulillah, program Jumat Berkah dukungan dari beliau yakni, Pak Helmi masih berjalan dan konsisten. Hari ini, 200 bungkus kita bagikan. Semoga beliau selalu diberikan kesehatan dan kesuksesan dalam segala usaha dan tugasnya selaku wakil rakyat di Kabupaten Bekasi,” pungkas Gunardi. (Hasrul)