BERITA BEKASI – GOR Patriot Chandrabaga Bekasi bersama Tim Velox BIN dan BPBD Kota Bekasi, melakukan kegiatan penyemprotan dilingkungan GOR Patriot Chandrabaga Bekasi dan tempat-tempat di GOR Kota Bekasi yang dijadikan ruang Isolasi Mandiri (Isoman) untuk warga Kota Bekasi, Minggu (25/7/2021).
Kepada Matafakta.com, petugas BPBD Kota Bekasi, Tatang mengatakan, kebersamaan kegiatan tersebut, Tim Velox BIN memberikan bantuan Covid-19 kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi.
“Kegiatan Tim Velox BIN cukup membantu, terutama mensosialisasi bagi masyarakat kita yang belum paham bagaimana menghadapi wabah Covid-19 saat ini,” katanya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sementara, dr. Jarris Clinton dari Tim VELOX BIN menambahkan, kegiatan ini untuk memberikan sosialisasi dan edukasi tentang Covid-19, Protokol Kesehatan (Prokes) dan Adaptasi Kebiasaan Baru.
“Yang paling penting adalah mengenai program vaksinasi. Jadi kami jelaskan dan terangkan, bagaimana berita yang benar dari kami sebagai tenaga medis yang memang berkecimpung langsung menangani pasien Covid-19,” ungkapnya.
Tips kesehatan sederhana dari dr. Jarris yang penting kita tetap menjaga pola hidup, pola makan dan konsumsi vitamin agar imunitas kita baik dalam rangka menangani paparan virus Covid-19 seperti istirahat yang cukup.
“Jangan lupa, makanan – makanan yang bergizi ditambah multivitamin dan terakhir jangan lupa ibadah sesuai agamanya masing-masing,” pungkasnya. (Edo)