BERITA BEKASI – Main ke Babelan, Kabupaten Bekasi, artis senior Adi Bing Slamet mampir kewarung Bakso BENHIL Kebalen yang berada di Jalan Raya Perjuangan, Minggu (5/1/2024).
Artis senior yang memulai karir dari penyanyi cilik pada era 1970-an itu mampir bersama istri dan satu orang kerabat serta sopir beristirahat sambil menikmati bakso BENHIL Cabang Kebalen.
Sebagai pablik figur, Adi tak terlihat sombong sambil menikmati bakso canda guraunya pun terkesan akrab dengan para karyawan bakso BENHIL Kebalen hingga berfoto bersama para karyawan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pemilik warung bakso freenches BENHIL, Woro Tri Kurniawati mengucapkan, terima kasih kepada Adi Bing Slamet yang sudah mau mampir ke warung baksonya yang baru 4 bulan buka di Kebalen.
“Terima kasih bang Adi sudah mau singgah diwarung bakso kami Bakso BENHIL Cabang Kebalen sambil bercengkrama dengan para karyawan kami,” ucap Woro.
Seperti diketahui, artis senior Adi Bing Slamet memulai karirnya sebagai penyanyi cilik pada era 1970-an. Ia merilis sekitar 20 album dan debutnya dengan lagu “Mama” yang diciptakan oleh Eddy Sjam.
Selain bernyanyi, Adi Bing Slamet juga menekuni dunia seni peran seperti dalam film Ateng Kaya Mendadak (1975), Tiga Sekawan (1975) dan Anak Emas (1976).
Adi Bing Slamet juga dikenal sebagai bintang sinetron salah satunya adalah film Cepelos-Ceplos (1993) bersama Nike Ardilla.
Ia juga pernah berkolaborasi dengan Paramitha Rusadi dan Nike Ardilla dalam film Jalan Makin Membara I (1994) dan Jalu Putih (1995). (Ajie)