Setia Untung Arimuladi Raih Predikat Cumlaude

- Jurnalis

Selasa, 5 November 2024 - 22:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Setia Untung Arimuladi

Foto: Setia Untung Arimuladi

BERITA JAKARTA – Ungkapan “tuntutlah ilmu dari buaian hingga liang lahat” berlaku bagi Setia Untung Arimuladi yang berhasil meraih titel doktor bidang hukum Universitas Diponegoro (Undip) Semarang dengan predikat Cumlaude.

Pengukuhan gelar tersebut dilangsungkan dalam Yudisium dan Pelepasan Wisudawan Program Studi Doktor Hukum, Magister Hukum dan Magister Kenotariatan di Undip, Semarang, Selasa (5/11/2024).

Dalam prosesi itu juga dibacakan Surat Keputusan Dekan Fakultas Hukum Undip, Retno Saraswati Nomor: 70/UN7.F1/AK/XI/2024 tanggal 5 November 2024 yang isinya menyatakan Untung sebagai lulusan terbaik.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Untung yang sarat pengalaman di dunia Kejaksaan mendapat predikat Cumlaude lewat disertasi bertajuk “Pembangunan Zona Integritas” (Studi Autoetnografi Penguatan Budaya Hukum untuk Mewujudkan Good and Clean Governance).

Baca Juga :  Dirdik Pidsus Kejagung Bersedia Diperiksa LHKPN Soal Jam Tangan

Dalam disertasi tersebut, Wakil Jaksa Agung tahun 2020-2022 itu menyoroti upaya perbaikan kultur budaya Jaksa dan pegawai Kejaksaan khususnya dalam pelaksanakan tugas dan pokok fungsinya. Perbaikan ini dapat diukur dengan motode re-aktifasi Zona Integritas di Kejaksaan.

Re-aktifasi Zona Integritas dilaksanakan dengan merefleksikan lagi Tri Krama Adhyaksa (Satya Adhi Wicaksana) sebagai doktrin. Tak hanya dalam pekerjaan, tetapi juga dalam kehidupan sosial masyarakat.

Kesadaran sikap ini dinilai penting untuk menghindari perilaku Jaksa maupun pegawai Kejaksaan dari pelanggaran dan penyimpangan. Selain itu, dalam disertasinya, Untung juga mendorong adanya family control mode bagi seorang Jaksa.

Baca Juga :  Setahun Tertunda, Ini Proses Hukum Jerat Ketua DPC PDIP Kabupaten Bekasi

“Keluarga harus bersifat aktif dalam menanamkan nilai-nilai baik bagi anak, suami, maupun istri yang sedang menjalankan tugas sebagai Jaksa ataupun pegawai Kejaksaan,” ungkapnya.

Untung yang didapuk menyampaikan sambutan mewakili para wisudawan dalam Yudisium Wisuda Fakultas Hukum ke-176 tersebut mengingatkan, dalam kondisi masyarakat saat ini sudah sewajarnya semua harus memberikan konstribusi.

“Bukan saja pemikiran-pemikiran dalam tataran konsep semata. Apalagi sekadar berwacana. Melainkan diperlukan aksi nyata sebagai agen perubahan atau agent of change bagi masyarakat. (Sofyan)

Berita Terkait

Hari Ini, Boyamin Daftarkan Judicial Review Pansel KPK Bentukan Jokowi ke MK
Dugaan Suap, KPN Surabaya Kabarnya Diboyong ke Kejaksaan Agung
Dirdik Pidsus Kejagung Bersedia Diperiksa LHKPN Soal Jam Tangan
Kejari Kabupaten Bekasi Diapresiasi, BPPK-RI: Kejari Kota Bekasi Kemana?
Pakai Jam Mewah, Mantan Penasehat KPK Curiga LHKPN Dirdik Pidsus Kejagung
Dirdik Abdul Qohar Pakai Jam Mewah Saat Penetapan Tersangka Korupsi
LIAR Desak Kejari Kabupaten Bekasi Segera Tersangkakan Oknum Perintang Penyidikan
Para Lawyer Muda LQ Indonesia Law Firm Buktikan Kemampuan
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 5 November 2024 - 22:45 WIB

Setia Untung Arimuladi Raih Predikat Cumlaude

Selasa, 5 November 2024 - 07:43 WIB

Hari Ini, Boyamin Daftarkan Judicial Review Pansel KPK Bentukan Jokowi ke MK

Senin, 4 November 2024 - 19:41 WIB

Dugaan Suap, KPN Surabaya Kabarnya Diboyong ke Kejaksaan Agung

Senin, 4 November 2024 - 13:20 WIB

Dirdik Pidsus Kejagung Bersedia Diperiksa LHKPN Soal Jam Tangan

Senin, 4 November 2024 - 07:22 WIB

Kejari Kabupaten Bekasi Diapresiasi, BPPK-RI: Kejari Kota Bekasi Kemana?

Berita Terbaru

Cafe Warna-Warni, Tambun Selatan

Seputar Bekasi

KPUD Wujudkan Pemilu Inklusif dan Ramah Disabilitas Pilkada 2024

Selasa, 5 Nov 2024 - 23:17 WIB

Foto: Setia Untung Arimuladi

Berita Utama

Setia Untung Arimuladi Raih Predikat Cumlaude

Selasa, 5 Nov 2024 - 22:45 WIB

Kantor Desa Sumberjaya, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi

Seputar Bekasi

Ini Penyebab Pj Kades Sumberjaya Tambun Selatan Mendadak Digeser

Selasa, 5 Nov 2024 - 10:51 WIB