Tahun Politik, LSM LIAR: Pj Walikota Bekasi Banyak Sabar dan Kuat Mental

- Jurnalis

Kamis, 4 April 2024 - 13:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Pj Walikota Bekasi Raden Gani Muhamad

Foto: Pj Walikota Bekasi Raden Gani Muhamad

BERITA BEKASI – “Pj Walikota Bekasi Raden Gani Muhamad harus banyak bersabar dan kuat mental menduduki jabatan sementara sampai masa persaingan politik selesai yakni, Pilpres, Pileg dan Pilkada 2024.

Hal itu dikatakan, Ketua Umum Lembaga Independen Anti Rasuah (LIAR) Nofal yang melihat beberapa persoalan yang mulai muncul yang terkesan memojokan kinerja Pj Walikota Bekasi, Raden Gani Muhamad.

“Misalkan soal aksi demo keterlambatan penerimaan kompensasi itu ternyata disebabkan OPD Penerima yakni Dinas Lingkungan Hidup atau LH, baru melakukan tandatangan pengajuan kompensasi uang bau sampah,” kata Nofal saat berbincang dengan Matafakta.com, Kamis (4/4/2024).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Padahal, sambung Nofal, kompensasi bau sampah yang diterima warga sekitar Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Bantargebang itu, bukan baru berjalan, tapi sudah rutin berjalan cukup lama jauh sebelum Raden Gani Muhamad menjabat Pj Walikota Bekasi.

Baca Juga :  Gagal Target, AMPUH Apresiasi Uji Kompetensi Eselon II Pemkot Bekasi

“Tapi, setelah dilakukan evaluasi secara administrasi hingga ke lapangan, ternyata keterlambatan penerimaan kompensasi itu disebabkan OPD Penerima yakni, LH yang kerjanya ngak beres. Sengaja atau gimana itu biar kesannya kacau dipimpin Pj Raden Gani,” sindir Nofal.

Kedua, lanjut Nofal, adanya tuntutan Pekerja Harian Lepas (PHL) Kali Asem Bantargebang yang juga sempat menggelar aksi demo mendesak gaji yang belum dibayarkan Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi hingga ada spanduk mendesak Pj Walikota Bekasi Raden Gani Muhamad mundur.

“Ternyata juga disebabkan kelalaian yang dilakukan PPK dan KPA dalam hal ini Dinas Lingkungan Hidup Kota Bekasi yang sekarang dikomandoi Yudianto. Lagi-lagi Pj Raden Gani yang terpojok sebagai pejabat sementara,” ulasnya.

Anehnya, kata Nofal, beberapa persoalan muncul dari wilayah Bantargebang tipis waktunya dengan adanya pertemuan antar para Lurah se-Kecamatan Bantargebang dalam acara buka puasa bersama di Masjid Baitul Rohman, Ciketing Udik, Bantargebang, Kota Bekasi.

Baca Juga :  Warga RT 01 "Manunggal" Perumahan VGH Kebalen Gelar Halal Bihalal

“Dalam acara itukan pada kumpul para Lurah LPM dan BKM serta Para Tokoh dan Pengurus RT RW Ciketing Udik pada Selasa 2 April 2024 malam. Besoknya Rabu 3 April 2024 muncul aksi demo kompensasi bau sampah sama PHL. Ngak nuduh, tapi kok tipis bener waktunya,” ucap Nofal.

Lagian, tambah Nofal, pertemuan para ASN Kecamatan Bantargebang yang dikemas dengan kegiatan Tarling bersama Ketua KONI Kota Bekasi yang juga menjabat sebagai Ketua PDIP Kota Bekasi, Tri Adhianto itupun dirasa kurang pas.

“Kalaupun ada acara seperti itu pantasnya kan yang diundang Pj Walikota Bekasi, Raden Gani Muhamad, bukan mantan Walikota Bekasi. Beliau memimpin sudah sangat baik harusnya dihargai dong, bukan malah dipojokan. Ya, semua kembali masyarakat Kota Bekasi yang menilai,” pungkas Nofal. (Dhendi)

Berita Terkait

Soal Uji Kompetensi, Ini Kata Wakil Ketua LSM GMBI Distrik Kota Bekasi
Gagal Target, AMPUH Apresiasi Uji Kompetensi Eselon II Pemkot Bekasi
Lagi Temuan BPK, Dispora Kota Bekasi Kembali Diperiksa Inspektorat
Lama Vakum, BAMUS Kota Bekasi Bangkit Kembali
Kadus Dipecat, Camat Pebayuran Akui Sulit Komunikasi Dengan Kades Bantarsari
Kabupaten Bekasi Juara Umum MTQ Ke-38 Tingkat Provinsi Jawa Barat
Warga RT 01 “Manunggal” Perumahan VGH Kebalen Gelar Halal Bihalal
PT. Migas Kota Bekasi Terima Kunjungan Komisi III DPRD Banten
Berita ini 102 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 6 Mei 2024 - 18:46 WIB

Soal Uji Kompetensi, Ini Kata Wakil Ketua LSM GMBI Distrik Kota Bekasi

Senin, 6 Mei 2024 - 14:37 WIB

Gagal Target, AMPUH Apresiasi Uji Kompetensi Eselon II Pemkot Bekasi

Senin, 6 Mei 2024 - 11:33 WIB

Lagi Temuan BPK, Dispora Kota Bekasi Kembali Diperiksa Inspektorat

Senin, 6 Mei 2024 - 09:54 WIB

Kadus Dipecat, Camat Pebayuran Akui Sulit Komunikasi Dengan Kades Bantarsari

Senin, 6 Mei 2024 - 09:35 WIB

Kabupaten Bekasi Juara Umum MTQ Ke-38 Tingkat Provinsi Jawa Barat

Minggu, 5 Mei 2024 - 11:50 WIB

Warga RT 01 “Manunggal” Perumahan VGH Kebalen Gelar Halal Bihalal

Sabtu, 4 Mei 2024 - 01:58 WIB

PT. Migas Kota Bekasi Terima Kunjungan Komisi III DPRD Banten

Jumat, 3 Mei 2024 - 18:18 WIB

Waduh…!!!, Di Kota Bekasi Perusahaan Tanpa Plang Bebas Beroperasi

Berita Terbaru

Foto: Alvin Lim Saat Mengisi Acara Training Options Batch 2

Berita Utama

Alvin Lim Bocorkan Strategi Investasi Options Agar Untung Besar

Senin, 6 Mei 2024 - 18:14 WIB

Ilustrasi

Seputar Bekasi

Gagal Target, AMPUH Apresiasi Uji Kompetensi Eselon II Pemkot Bekasi

Senin, 6 Mei 2024 - 14:37 WIB

Foto: Gedung Dispora Kota Bekasi

Seputar Bekasi

Lagi Temuan BPK, Dispora Kota Bekasi Kembali Diperiksa Inspektorat

Senin, 6 Mei 2024 - 11:33 WIB