Penyidikan Kasus Korupsi Dana Hibah KONI Tak Berkembang, Persaja Selenggarakan RUN 2023

- Jurnalis

Jumat, 20 Oktober 2023 - 17:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Persaja Selenggarakan RUN 2023

Persaja Selenggarakan RUN 2023

BERITA JAKARTA – Meski telah tiga kali berganti kepemimpinan Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung, namun perkembangan penyidikan terhadap kasus korupsi dana hibah Komite Olahraga Nasional (KONI) Pusat kepada pihak Kemenpora RI sebesar Rp25 miliar tetap jalan ditempat.

Sebut saja, mulai dari Jampidsus dijabat Adi Toegarisman, kemudian beralih kepada Jaksa Ali Mukartono hingga saat ini Jampidsus dibawah kendali Febri Ardiansyah, tak ada kemajuan berarti sama sekali atas kasus dana hibah KONI tersebut.

Untuk diketahui, terkait kasus dana hibah ini, sebetulnya penyelidikan awalnya dilakukan Jampidsus pada tahun 2018-2019. Akan tetapi, proses pengungkapannya dihentikan Jampidsus dijaman, Adi Toegarisman pada 2019 lalu.

Pada April 2020, setelah Adi Toegarisman dinyatakan pensiun dari Kejakgung, Jampidsus yang baru yakni, Ali Mukartono kembali melakukan penyelidikan kasus tersebut dan pada April 2020 dengan menerbitkan Surat Perintah Penyidikan (Sprindik).

Jampidsus Ali Mukartono pada Rabu 21 Oktober 2020 memastikan bahwa penyidikan lanjutan dana hibah KONI tahun 2017, tidak terkait dengan Adi Toegarisman. Begitu juga Ali memastikan, tidak ada keterlibatan Adi Toegarisman dalam dugaan kasus tersebut.

“Enggak ada urusannya (dengan Adi Toegarisman). Kan penyidikannya, dari dia (Adi Toegarisman),” ungkap Ali.

Meskipun begitu, Ali berjanji akan menuntaskan dugaan penyimpangan dana bantuan keolahragaan Pemerintah untuk para atlet tersebut. “Aku hanya menyelesaikan,” kata Ali menegaskan.

Baca Juga :  Reaksi Kejagung Soal Vonis Rendah Kasus Timah Harvey Moeis

Namun, belakangan tersiar kabar, Persatuan Jaksa (Persaja) bersama Kemenpora RI akan menyelenggarakan kegiatan olahraga bertema Persaja RUN 2023 kategori 10 kilometer untuk para masyarakat umum, atlet hingga Jaksa.

Sedangkan kategori 5 kilometer untuk umum, master dan Jaksa, pada 29 Oktober 2023 dengan hadiah total sebesar Rp285 juta. Pelaksanaan lomba lari dilakukan di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta Timur mulai pukul 06.00 WIB.

Namun ĺagi-lagi Kapuspenkum Kejagung, Ketut Sumedana belum merespons konfirmasi yang diajukan Matafakta.com pada Jumat 20 Oktober 2023, perihal perkembangan penyidikan kasus korupsi dana hibah KONI pusat kepada Kemenpora dan soal penyelenggaraan lomba lari 2023 tersebut. (Sofyan)

Berita Terkait

Mata Hukum Ingatkan PT. Timah Gugat Para Terdakwa
KOMPI Indonesia Bakal Gelar Aksi Besar-Besaran Soal Pagar Laut Ilegal
Ali Hanafia Lijaya Disebut Dalam Polemik Pemagaran Laut 30 KM
IMI Desak KPK Usut Dugaan Korupsi Proyek di Kementerian Perhubungan
Presiden Optimalkan Peran Satgas Tata Kelola Industri Kelapa Sawit
Tim Intelijen Kejati Jakarta Tangkap Terpidana Penipuan
AKHERA: Kesaksian Eks Penyidik KPK Meyakini Polda Metro Jaya
Meski Kecipratan Suap Ketua PN Surabaya Tak Jadi Tersangka
Berita ini 12 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 11 Januari 2025 - 22:00 WIB

Mata Hukum Ingatkan PT. Timah Gugat Para Terdakwa

Sabtu, 11 Januari 2025 - 16:22 WIB

KOMPI Indonesia Bakal Gelar Aksi Besar-Besaran Soal Pagar Laut Ilegal

Sabtu, 11 Januari 2025 - 14:24 WIB

Ali Hanafia Lijaya Disebut Dalam Polemik Pemagaran Laut 30 KM

Sabtu, 11 Januari 2025 - 11:15 WIB

IMI Desak KPK Usut Dugaan Korupsi Proyek di Kementerian Perhubungan

Sabtu, 11 Januari 2025 - 10:41 WIB

Presiden Optimalkan Peran Satgas Tata Kelola Industri Kelapa Sawit

Berita Terbaru

Kasatpol PP Kabupaten Bekasi: Surya Wijaya

Seputar Bekasi

FKMPB Pertanyakan Kinerja Kasatpol PP Kabupaten Bekasi

Senin, 13 Jan 2025 - 00:44 WIB

Kantor Pemerintahan Kabupaten Bekasi Jawa Barat

Seputar Bekasi

FKMPB: Pj Bupati Bekasi Kalah Sakti Dengan Kadis DPMD

Senin, 13 Jan 2025 - 00:40 WIB

Foto: Sekjen Mata Hukum, Mukshin Nasir

Berita Utama

Mata Hukum Ingatkan PT. Timah Gugat Para Terdakwa

Sabtu, 11 Jan 2025 - 22:00 WIB

Foto: Berbie Komalasari, Tommy Uno dan Dhea Bacan

Entertainment

Pengusaha Tommy Uno Terima Lukisan Belanda Dari Ketua Umum PJSI

Sabtu, 11 Jan 2025 - 21:44 WIB

Panglima TNI Tinjau dan Uji Senjata Produk PT. Pindad

Berita TNI

Panglima TNI Tinjau dan Uji Senjata Produk PT. Pindad

Sabtu, 11 Jan 2025 - 18:54 WIB