BERITA BEKASI – Heboh running teks pada papan informasi LED di Asrama Haji Bekasi mengkritik Plt Walikota Bekasi, Tri Adhianto. Pengelola Asrama Haji menyebut hal itu di luar kendalinya.
“Kami menyampaikan permohonan maaf dengan insiden yang baru terjadi, itu di luar dari dugaan kita, di duar dari kehendak kita semua,” kata Humas Asrama Haji, Fitsa Baharuddin kepada wartawan.
Tulisan yg heboh itu berisi “Plt Walikota Bekasi Bobrok”. Usai insiden itu, papan informasi running teks atau Moving Sign dimatikan sementara.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Adapun hari ini, merupakan jadwal pemberangkatan calon jamaah haji asal Kota Bekasi. Plt Walikota Bekasi melepasnya.
“Sementara runing text itu kita matikan oprasionalnya (penggunaanya), sampai ada penjelasan apa penyebabnya,” kata dia.
Fitsa menyebut, layar LED di depan gedung dilakukan perawatan berkala. Selama ini, kata dia, tak ada masalah atau eror. Adapun tulisan yang biasa terpampang berupa sambutan kepada calon jamaah haji.
“Apakah ini perlu kita teruskan ke yang berwajib atau seperti apa yang jelas kita harus tahu dulu penyebabnya seperti apa dulu,” pungkas dia. (Usan)