Rayakan HUT Partai Golkar ke-57 Gelar 500 Kantong Donor Darah

- Jurnalis

Kamis, 21 Oktober 2021 - 12:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Partai Golkar Kota Bekasi

Partai Golkar Kota Bekasi

BERITA BEKASI – Dalam rangka HUT Partai Golkar ke-57 Partai berlogo pohon beringin tersebut salah satu agendanya menggelar giat 500 Kantong Donor Darah bagi warga yang ingin mendonorkan darah yang diselenggarakan di Lapangan Multiguna, Kelurahan Margahayu, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jawa Barat, Rabu (20/10/2021).

Kepada Matafakta.com, Ketua Panitia HUT Partai Golkar ke-57, Faisal mengungkapkan, acara tersebut dimulai dengan berziarah di Taman Makam Pahlawan Kota Bekasi serta Donor Darah sekaligus santunan untuk anak yatim.

“Rangkaian acara kita dibarengi dengan donor darah sebanyak 500 kantong dan puncaknya akan kita selenggarakan vaksinansi massal pada 12 Kecamatan di Kota Bekasi guna membantu program Pemerintah Kota Bekasi yang melakukan penyisiran kepada warga yang belum divaksin,” kata Faisal.

Lebih lanjut Faisal mengakui tagline yang digunakan DPP Partai Golkar dalam acara adalah “Bersatu Untuk Menang” dan dirinya menyatakan tagline tersebut sesuai dengan kondisi Partai Golkar di Kota Bekasi saat HUT ke-57 kali ini.

“Mengingat dan melihat antusias kader Partai Golkar di Kota Bekasi sudah sangat jelas dengan tagline yang dipakai DPP dalam Hari Ulang Tahun kali ini. Setiap rangkaian di ikuti para kader dari pagi hingga akhir acara,” imbuhnya.

Baca Juga :  Jelang Pencoblosan, Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin Terus Meroket

Terpisah, Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Ade Puspitasari mengaku dengan hadirnya semua kader Partai Golkar Kota Bekasi menandakan kondisi yang baik saat ini.

“Ya Alhamdulilah kami semua bersatu untuk menang sesuai dengan tagline yang dipilih DPP Partai Golkar. Semoga saja Musyawarah Daerah segera terlaksana secepatnya,” pungkas Ade Puspitasari yang juga sebagai Ketua PMI Kota Bekasi. (Edo)

Berita Terkait

LSI Rilis Survey Dimasa Tenang, AMPUH: Bawaslu Kota Bekasi Jangan Diam
Diterpa Isue Miring Tak Pengaruhi Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin
Jelang Pencoblosan, Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin Terus Meroket
Ini kata Terduga Pelaku Penganiaya Wartawan di Depan Gedung PWI Bekasi
Jelang 27 November, Panwascam Karang Bahagia Gelar Rakernis
Soal Kades Serang, JNW: Luar Biasa Pemkab Bekasi Ngelawan Putusan Pengadilan  
FKMPB: Siapa Bertanggung Jawab Soal ADD Desa Serang Ciksel?
FKMPB: Kekuasaan Bermain di Desa Sumberjaya dan Desa Serang Ciksel
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 13:23 WIB

LSI Rilis Survey Dimasa Tenang, AMPUH: Bawaslu Kota Bekasi Jangan Diam

Sabtu, 23 November 2024 - 21:35 WIB

Diterpa Isue Miring Tak Pengaruhi Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin

Sabtu, 23 November 2024 - 14:49 WIB

Ini kata Terduga Pelaku Penganiaya Wartawan di Depan Gedung PWI Bekasi

Jumat, 22 November 2024 - 11:36 WIB

Jelang 27 November, Panwascam Karang Bahagia Gelar Rakernis

Kamis, 21 November 2024 - 13:38 WIB

Soal Kades Serang, JNW: Luar Biasa Pemkab Bekasi Ngelawan Putusan Pengadilan  

Berita Terbaru

Paslon Nomor Urut 03, Tri Adhianto-Haris Bobihoe

Seputar Bekasi

LSI Rilis Survey Dimasa Tenang, AMPUH: Bawaslu Kota Bekasi Jangan Diam

Senin, 25 Nov 2024 - 13:23 WIB

Duet Heri Koswara-Sholihin di Pilkada Kota Bekasi 2024

Seputar Bekasi

Diterpa Isue Miring Tak Pengaruhi Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin

Sabtu, 23 Nov 2024 - 21:35 WIB