BERITA BEKASI – Pemerintah Desa (Pemdes) Karangraharja, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, melakukan gerakan penanaman pohon dilingkungan Desa. Bertujuan mengihijaukan bumi dimulai dari Desa.
Pelaksanaan kegiatan, melibatakan aparatur Pemdes Karangraharja, para Dusun, RW, RT dan kader Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Seruni, Desa Karangraharja, Kecamatan Cikarang Utara.
“Kegiatan penghijauan ini bertujuan menciptakan paru-paru Desa atau ruang hijau dengan menaruh tanaman dihalaman dan sudut ruang Desa,” kata Dusun Neih Nurhasan kepada Matafakta.com, Senin (7/6/2021).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam penghijauan, lanjut Neih, tanaman hias seperti anthurium, caladium, adenium, bonsai, philodendron, kaktus, sanseviera, aglonema dan bergai jenis tanaman lainya itu, dari para kader PKK Seruni, Desa Karangraharja.
“Setiap kader PKK membawa satu pohon hias. Untuk membuat flower stand tempat meletakan tanaman dihalaman dan sudut ruang Desa, ditugaskan para RW bekerjasama dengan RT dan warga,” ungkapnya.
“Flower stand, ada yang terbuat dari baja ringan, besi siku, besi bulet dari kayu. Flower stand itu, diletakan dihalaman dan sudut ruang Desa,” sambungnya.
Disamping itu, Neih Nurhasan berharap, dengan gerakan penghijauan Desa. Selain, membawa tanaman hias, kita juga harus merawat, mengontrol serta menjaga sebaik-baiknya. Terlebih agar desa kita indah, rapi, asri juga hijau.
“Semoga dengan adanya penghijauan ini, Desa Karangraharja menjadi sejuk dan terlihat indah, rapi, asri juga hijau,” pungkasnya. (Usan)