Polres Kabupaten Bekasi Lamban Tangani Laporan Pidana PT. Witan Presisi Indonesia

- Jurnalis

Selasa, 5 September 2023 - 14:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PT. Witan Presisi Indonesia Saat Meresmikan Pabrik Baru di Jababeka

PT. Witan Presisi Indonesia Saat Meresmikan Pabrik Baru di Jababeka

BERITA BEKASI – Ternyata banyak Laporan Polisi (LP) dugaan penipuan dan penggelapan yang dilakukan HW selaku pemilik PT. Witan Presisi Indonesia (WPI) yang beralamat di Kawasan Jababeka, Cikarang, Kabupaten Bekasi yang dinilai berjalan lambat.

“Jumlahnya berapa kurang tahu, tapi yang jelas lebih dari 3 LP di Polres Metro Kabupaten Bekasi. Untuk LP dari PT. Rajawali dilaporkan Selasa 8 Agustus 2023. Infonya Rabu kemaren HRD PT. WPI, sudah diperiksa,” kata HR kepada Matafakta.com, Selasa (5/9/2023).

Laporan PT. Rajawali, lanjut HR, berbarengan dengan PT. Agra, karena duduk kasusnya sama, terkait perjanjian kerjasama soal dana talangan gaji para pekerja PT. WPI yang modal dan janji fee-nya sampai sekarang belum dibayarkan HW dengan berbagai alasan selaku pemilik PT. WPI.

“Dalam keterangan atau kesaksian serta bukti, PT. Rajawali dan PT. Agra ini saling menguatkan dugaan modus penipuan yang dilakukan HW selaku pemilik PT. WPI. Dibulan yang sama keduanya memberikan dana talangan gaji dengan jumlah perkeja yang sama,” jelasnya.

Namun bedanya, lanjut HR, PT. Agra langsung mengirim kerekening pribadi masing-masing pekerja PT. WPI. Sementara PT. Rajawali mengirim kerekening PT. WPI. Begitu juga yang dialami beberapa PT lainnya dengan jumlah pekerja yang sama.

“Menang banyak HW selaku pemilik PT. WPI. Sebab, dari produksinya dapat keuntungan sementara gaji pekerjanya Perusahaan orang lain yang bayar. Bahkan HW dapat modal dengan alasan kerjasama dana talangan gaji dengan beberapa Perusahaan lainnya yang menjadi korban,” ungkapnya.

Baca Juga :  Ketua JNW Apresiasi Pidato Pertama Presiden RI ke-8 Prabowo Subianto

Untuk itu, HR meminta Polres Metro Kabupaten Bekasi serius menangani beberapa laporan polisi, terkait dugaan penipuan dan penggelapan HW selaku pemilik PT. WPI. Sebab, dari bukti-bukti yang ada kuat dugaan modus penipuan yang dilakukan pemilik PT. WPI.

“Kalau PT. Trilogi laporan polisinya sejak bulan Februari juga ngak jalan-jalan. Khwatir bakal banyak korban penipuan. Ini aja sudah ada 30 Perusahaan yang diduga tertipu dan kalau ditotal kerugiannya ada Rp50 miliar lebih,” pungkas HR. (Indra)

Berita Terkait

Selamat Atas Dilantiknya Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029
MAKI Layangkan Surat ke Presiden Prabowo Soal Pansel KPK Bentukan Jokowi
Laporan Masyarakat Mandek, LQ Pertanyakan Anggaran Polri
Ketua JNW Apresiasi Pidato Pertama Presiden RI ke-8 Prabowo Subianto
MAKI: Hasil Pansel KPK Bentukan Jokowi Cukup di Arsip DPR
Jaksa Agung Dilaporkan ke KPK Soal Penggunaan Ijazah S3
Kabinet Prabowo Dibawah Bayang-Bayang Jokowi Digelayuti Awan Gelap
2 Tahun Sudah, LP Koperasi Lima Garuda di PMJ Belum Ada Titik Terang
Berita ini 178 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 22 Oktober 2024 - 19:18 WIB

Selamat Atas Dilantiknya Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029

Selasa, 22 Oktober 2024 - 10:27 WIB

MAKI Layangkan Surat ke Presiden Prabowo Soal Pansel KPK Bentukan Jokowi

Senin, 21 Oktober 2024 - 14:34 WIB

Laporan Masyarakat Mandek, LQ Pertanyakan Anggaran Polri

Minggu, 20 Oktober 2024 - 11:50 WIB

Ketua JNW Apresiasi Pidato Pertama Presiden RI ke-8 Prabowo Subianto

Minggu, 20 Oktober 2024 - 09:06 WIB

MAKI: Hasil Pansel KPK Bentukan Jokowi Cukup di Arsip DPR

Berita Terbaru

Foto: Advokat Alvin Lim

Berita Utama

Selamat Atas Dilantiknya Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029

Selasa, 22 Okt 2024 - 19:18 WIB

Foto: Pj Walikota Bekasi Raden Gani Muhamad

Seputar Bekasi

Polemik Parkir, Pj Walikota Bekasi: PTMP Harus Pintar Mendudukan Diri

Selasa, 22 Okt 2024 - 19:01 WIB

Foto: Dr. Dani Ramdan

Seputar Bekasi

Mahasiswi Pelita Bangsa Apresiasi Paparan Dialog Publik Dani Ramdan

Selasa, 22 Okt 2024 - 16:34 WIB

Foto: Kantor Desa Sumberjaya & Program Pemanfaatan Lahan Kosong

Seputar Bekasi

Sedot Ratusan Juta, JNW Soroti Program Ketapang Desa Sumberjaya

Selasa, 22 Okt 2024 - 12:48 WIB