Laporan LHKPN, Walikota Bekasi Tri Adhianto Terkaya di Provinsi Jawa Barat

- Jurnalis

Senin, 28 Agustus 2023 - 17:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Walikota Bekasi Tri Adhianto

Wakil Walikota Bekasi Tri Adhianto

BERITA BEKASI – Dari 9 Walikota yang ada di Provinsi Jawa Barat, Walikota Bekasi, Tri Adhianto Tjahyono menjadi Walikota terkaya berdasarkan data yang tercantum di Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (elhkpn.kpk.go.id)

Laporan terbaru LHKPN, Tri Adhianto Tjahyono pada 11 Januari 2023 memiliki harta kekayaan sebesar Rp11,6 miliar. Sebelumnya, Tri Adhianto melaporkan harta kekayaannya pada 26 Februari 2020 silam sebesar Rp8,7 miliar.

Artinya, kalau dihitung sejak Ketua DPC PDI Perjuangan (PDIP) Kota Bekasi itu menjabat sebagai Plt Walikota Bekasi selepas Walikota Bekasi Rahmat Effendi tersangkut Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 7 Januari 2022 mengalami peningkatan.

Sebelum menjabat Plt Wali Kota Bekasi, Tri merupakan Wakil Walikota Bekasi periode 2018–2022 berpasangan dengan Rahmat Effendi dan pernah menjabat selama 6 tahun di Dinas Bina Marga sejak 2011 sebagai Sekretaris Dinas, 2013-2017 naik menjadi Kepala Dinas Dinas Bina Marga atau PUPR.

Dijamannya Walikota Bekasi, Mochtar Muhamamd, Tri Adhianto awal berkarier di Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bekasi. Karier Tri Adhianto makin cermelang saat dipinang Rahmat Effendi atau biasa disapa Bang Pepen menjadi Wakil Walikota Bekasi.

Tri Adhianto juga tercatat mempunyai sejumlah harga bergerak dan harta tidak bergerak yang dicantumkannya seperti, kepemilikan 27 bidang tanah dan bangunan yang tersebar di Kota maupun Kabupaten Bekasi, Lampung, Jakarta maupun Blora.

Baca Juga :  Kasus PT. Timah, MAKI: Jampidsus Tutup Mulut Soal RBS

Selain itu, Tri juga mempunyai tiga unit mobil dengan harga seluruhnya mencapai Rp1,4 miliar dengan rincian Mobil Toyota Yaris Minibus Tahun 2013 Rp150 juta, Mobil Toyota Vellfire G.2.AT Tahun 2015 Rp690 juta, Mobil BMW X3 Tahun 2017 Rp600 juta.

Ini Daftar Harta Kekayaan 9 Walikota di Jawa Barat

1.Tri Adhianto Tjahyono (Walikota Bekasi) Rp11.669.833.631.

2.Bima Arya Sugiarto (Kota Bogor) Rp6.367.987.500.

3.Mohammad Idris (Kota Depok) Rp6.316.509.495.

4.Achmad Fahmi (Kota Sukabumi) Rp5.495.946.110.

5.Ema Sumarna (Kota Bandung) Rp5.861.284.031

6.Dikdik Suranto Nugrahawan (Kota Cimahi) Rp4.562.937.171

7.Cheka Virgowansyah (kota Tasikmalaya) Rp.2.895.000.000.

8.Ade UU Sukaesih (Kota Banjar) Rp2.148.068.074

9.Nasrudin Aziz (Kota Cirebon) Rp1.225.705.222.

Pewarta: Dhendi

Berita Terkait

Kabinet Prabowo Dibawah Bayang-Bayang Jokowi Digelayuti Awan Gelap
2 Tahun Sudah, LP Koperasi Lima Garuda di PMJ Belum Ada Titik Terang
Menteri ATR BPN Perlu Ungkap Kasus Makam Kedondong Kota Bekasi
Mangkrak, Radio Streaming “Sound Of Justice” Kejagung RI Memprihatinkan
Kasus PT. Timah, MAKI: Jampidsus Tutup Mulut Soal RBS
Rene Putra Tantrajaya: Penghasut Pemilih Pilkada Sanksi 6 Tahun Penjara
Mafia Tanah Marak di Kotamobagu Tapi Oknumnya Disejahterakan Negara!  
Begini Cara Adukan ASN Tak Netral Pada Pilkada 2024
Berita ini 48 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 17 Oktober 2024 - 15:43 WIB

Kabinet Prabowo Dibawah Bayang-Bayang Jokowi Digelayuti Awan Gelap

Kamis, 17 Oktober 2024 - 00:04 WIB

2 Tahun Sudah, LP Koperasi Lima Garuda di PMJ Belum Ada Titik Terang

Rabu, 16 Oktober 2024 - 08:45 WIB

Menteri ATR BPN Perlu Ungkap Kasus Makam Kedondong Kota Bekasi

Senin, 14 Oktober 2024 - 22:48 WIB

Mangkrak, Radio Streaming “Sound Of Justice” Kejagung RI Memprihatinkan

Senin, 14 Oktober 2024 - 16:07 WIB

Kasus PT. Timah, MAKI: Jampidsus Tutup Mulut Soal RBS

Berita Terbaru

Kejaksaan Negeri (Kejari) Pulau Taliabu

Berita Daerah

STIH dan Kejari Pulau Taliabu Mou Magang Mahasiswa

Jumat, 18 Okt 2024 - 16:58 WIB

Foto: Kantor DBMSDA Kota Bekasi

Seputar Bekasi

JNW: Tudingan Uang Pelicin di DBMSDA Kota Bekasi Bukan Cerita Baru

Jumat, 18 Okt 2024 - 15:46 WIB