BERITA BEKASI – Heboh, salah seorang pegawai Tenaga Kerja Kontrak (TKK) pada Dinas Tata Ruang Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi berinisial EN dalam status Whatsapp (WA)-nya tengah plesiran ke Dubai dengan menyewa helikopter.
Sesuai informasi, gaya hedonisme atau kesenangan tanpa batas yang ditunjukan seorang pegawai TKK Pemkot Bekasi, EN bersama suami dan keluarga plesiran ke Dubai itu izin cuti untuk menunaikan umroh ke tanah suci.
“Kurang lebih satu bulan yang lalu izin untuk melaksanakan umroh sekeluarga ke tanah suci,” terang sumber yang dipetik dari laman koranbekasi.id, Sabtu (17/2/2024).
Tapi, kata sumber, dalam status WA, EN terlihat lagi plisiran ke Dubai dengan menyewa hilikopter bersama suami dan anaknya.
“Izinnya umbroh. Dari mana EN mampu menyewa helikopter dan tinggal di hotel mewah. Apalagi, kabarnya suaminya tidak bekerja lagi setelah lama sakit,” ungkap sumber.
Kalau dilihat gaji, tambah sumber, pegawai TKK di Pemerintah Kota Bekasi sekarang hanya sekitar Rp3 jutaan perbulan jauh dari gaya hidup EN yang dipamerkannya distatus WA.
“Tapi kenapa bisa menyewa sebuat hilikopter dan tinggal di hotel mewah. Ya menurut informasi suaminya sudah tidak bekerja lagi karena habis sakit,” tandasnya.
Gaya hidup hedonisme EN, Matafakta.com pun mendapat informasi tambahan terkait EN salah seorang pegawai TKK Pemkot Bekasi yang kini menjadi buah bibir disebagian rekan sesama pegawai dilingkungan kerjanya.
“Berkasnya banyak banget dia suka nyuruh Satpol PP jegat permohonan dibawah dan suka transaksi dilobby bawah,” pungkas sumber lain. (Dhendi)