Perayaan HUT Ke-7 Purnomo Yusgiantoro Centre Bernuansa Bhineka Tunggal Ika

- Jurnalis

Selasa, 20 Juni 2023 - 13:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Purnomo Yusgiantoro Centre (PYC)

Purnomo Yusgiantoro Centre (PYC)

BERITA JAKARTA – Sebagai bentuk rasa syukur atas eksistensinya selama 7 tahun dan ungkapan terima kasih atas dukungan yang besar dari berbagai pihak, Purnomo Yusgiantoro Center (PYC) menggelar acara syukuran bertema “Harmony in Diversity: 7 Years with PYC” pada Jumat, 16 Juni 2023 di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Acara itu, dikemas dalam nuansa Kebhinekaan Budaya Indonesia dan seluruh staf PYC mengenakan dresscode pakaian adat Indonesia yang mewakili setiap Provinsi di Indonesia dengan menampilkan musik tradisional Indonesia Kolintang.

Hadir dalam acara yakni Dewan Pembina dan Pengawas Purnomo Yusgiantoro Center Prof. Ir. Purnomo Yusgiantoro, M.Sc, MA, Ph.D, IPU, Ketua Dewan Pengurus Ibu Filda C. Yusgiantoro, ST, MBM, MBA, Ph.D, Jajaran Pengurus PYC, Staf PYC dan Undangan umum lainnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selama 7 tahun Purnomo Yusgiantoro Center (PYC) yang merupakan organisasi nirlaba, konsisten pada penelitian independen dan mendalam, guna memberikan solusi kebijakan atau rekomendasi di bidang penelitian energi dalam skala nasional, regional dan internasional.

Disamping itu, PYC juga melakukan penelitian independen dalam bidang Pertahanan Negara dan Keamanan Nasional. PYC fokus pada solusi akan penyelesaian masalah dan tantangan yang memiliki dampak signifikan pada pembangunan berkelanjutan di Indonesia.

Untuk mencapai tujuan, PYC memberikan solusi melalui berbagai proyek penelitian independen, seminar, lokakarya (workshop), konferensi dan kerja sama dengan institusi Pemerintah maupun swasta dalam berbagai studi dan penelitian terkait energi serta Pertahanan Negara dan Keamanan Nasional.

Selain melakukan penelitian, PYC juga berkontribusi dalam program inisiasi sosial. Inisiasi sosial sebagai bentuk pemberdayaan masyarakat dalam bidang kebudayaan, kesehatan dan pendidikan. PYC juga terlibat aktif mempromosikan warisan kebudayaan lokal dan regional untuk melestarikan budaya tradisional Indonesia.

Pada momen HUT ke-7 tahun ini, PYC melakukan Soft Launching buku “Rekam Jejak Satu Periode Sektor Pertahanan Negara 2009-2014”, karya Prof. Ir. Purnomo Yusgiantoro, M.Sc, MA, Ph.D, IPU. Buku tersebut berisi tulisan perjalanan karir mengabdi selama 5 tahun di Kementerian Pertahanan, dokumentasi kegiatan dan kliping selama menjadi Menteri Pertahanan.

Selain itu, PYC memberikan apresiasi kepada stake holders yang berkontribusi cukup besar dalam berbagai bentuk bagi pertumbuhan PYC, melalui Penganugerahan PYC Awards 2023.

Penerima PYC Awards 2023 adalah:

  1. Andi Widjajanto, S.Sos., M.Sc, Ph.D. (Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional Republik Indonesia)
  2. Dr. Ir. Dadan Kusdiana, M.Sc. (Direktur Jenderal EBTKE, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral).
  3. Dr. -Ing. Evita H. Legowo (Dosen Swiss German University).

Ketiga tokoh tersebut diatas telah memberikan insight yang cukup signifikan bagi perkembangan PYC selama ini. (Stave)

Berita Terkait

Ini Kata Pengamat Politik Soal Mencari Figur Pemimpin Mantan Ibukota Jakarta
Sulit Dapatkan Informasi, Kasie Penkum Kejati DKI Jakarta Mati Suri
PN Jakpus Gelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim
Polsek Ciracas Jaktim Terima Penitipan Barang Warga Mudik Lebaran  
Konvoi Ratusan Remaja di Jaktim Abaikan Maklumat Kapolda Metro Jaya
Lapas Cipinang Jaktim Bagikan Takjil Dengan Menu Hasil Olahan Napi
Salihara Buka Pendaftaran “Kompetisi Debat Sastra Tingkat SMA 2024” 
Carut Marut Pengelolaan “SDM” di Pengadilan Negeri Jakarta Barat
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 5 Mei 2024 - 11:50 WIB

Warga RT 01 “Manunggal” Perumahan VGH Kebalen Gelar Halal Bihalal

Sabtu, 4 Mei 2024 - 01:58 WIB

PT. Migas Kota Bekasi Terima Kunjungan Komisi III DPRD Banten

Kamis, 2 Mei 2024 - 22:41 WIB

Tak Hanya PAD Terseok Seok, Serapan Anggaran Beberapa SKPD Juga Jeblok

Kamis, 2 Mei 2024 - 21:09 WIB

Pj Walikota Bekasi Buka Konsultasi Publik Pengenalan JUTPI 3 dan TOD

Kamis, 2 Mei 2024 - 17:39 WIB

Lulus Fit And Proper Test, PDIP Kabupaten Bekasi Calonkan Ade Kuswara Kunang

Kamis, 2 Mei 2024 - 13:51 WIB

Ini Pesan Prof. Dr. Daud Rosyid Sitorus Jika Heri Koswara Jadi Walikota Bekasi

Kamis, 2 Mei 2024 - 09:36 WIB

Lagi, Beredar Screenshot Whatsapp Group IKAALL Kota Bekasi Bantu Pilkada

Kamis, 2 Mei 2024 - 09:27 WIB

Berhentikan Kadus Sepihak, Kades Bantarsari Diduga Tabrak Aturan Mendagri

Berita Terbaru

Foto: Alvin Lim, SH, MH Saat Mengisi Acara Training Options Batch 2

Berita Utama

Cerdas Keuangan, Alvin Lim: Investasi Options Lebih Baik Dari Saham

Minggu, 5 Mei 2024 - 13:31 WIB

Acara Halal Bihalal Warga RTT 01 Perumahan Villa Gading Harapan (VGH) Kebalen, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi

Seputar Bekasi

Warga RT 01 “Manunggal” Perumahan VGH Kebalen Gelar Halal Bihalal

Minggu, 5 Mei 2024 - 11:50 WIB

PT. Migas Kota Bekasi Terima Kunjungan Komisi III DPRD Banten

Seputar Bekasi

PT. Migas Kota Bekasi Terima Kunjungan Komisi III DPRD Banten

Sabtu, 4 Mei 2024 - 01:58 WIB