Pelajar dan Mahasiswa Ambil Rekom Ampok di DPD KNPI Kabupaten Bekasi

- Jurnalis

Jumat, 26 Agustus 2022 - 07:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KNPI Kabupaten Bekasi

KNPI Kabupaten Bekasi

BERITA BEKASI – Puluhan remaja dari kalangan mahasiswa, pelajar dan pekerja datangi Gedung Sekretariat Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

Maksud dan tujuan Kedatangan mereka ingin mendapatkan rekomendasi untuk mendaftarkan diri sebagai peserta pemilihan Abang Mpok (Ampok) Kabupaten Bekasi Tahun 2022 yang diselenggarakan Paguyuban Abang Mpok Kabupaten Bekasi (PAMSI) pada bulan September mendatang

Kepada Matafakta.com, Ketua DPD KNPI Kabupaten Bekasi, H. Hasbullah Andilusi mengatakan, bahwa rekomendasi dari KNPI adalah syarat mutlak bagi calon peserta Abang Mpok dan bagi peserta yang mendapatkan rekomendasi dari KNPI secara otomatis mendapatkan poin tambahan bagi peserta itu sendiri.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Ya hari ini, kami telah memberikan rekomendasi bagi calon peserta Abang Mpok Kabupaten Bekasi 2022, karena memang tahun ini rekomendasi dari KNPI menjadi syarat mutlak bahkan peserta akan mendapatkan poin tambahan atas rekomendasi kami,” terang Ketua DPD KNPI Kabupaten Bekasi, Kamis (25/8/2022) malam.

Baca Juga :  Diadili di Ethiopia, Pemerintah Diminta Bela Warga Majalengka Kejebak Narkoba

Selain memberikan rekomendasi, H. Andi sapaan akrab Hasbullah Andilusi mengaku, bahwa KNPI juga memberikan bimbingan dan motivasi bagi calon peserta Abang Mpok. Karena, setelah ini KNPI akan mengawal mereka sampai ke proses penyeleksian nanti.

“Bimbingan dan motivasi juga kami berikan bagi calon peserta, karena setelah ini kami akan terus mengawal prosesnya sampai mereka (calon peserta Abang Mpok) resmi menjadi peserta Abang Mpok Kabupaten Bekasi 2022,” ucap H. Andi.

H. Andi menambahkan, kehadiran calon peserta Abang Mpok ke Sekretariat DPD KNPI Kabupaten Bekasi sengaja agar peserta mengetahui keberadaan KNPI sebagai wadah pemuda. Karena bagaimanapun mereka adalah calon penerus pengurus KNPI selanjutnya.

Baca Juga :  Pakar Hukum: Harapan Untuk Pemerintahan Prabowo & Gibran

“Sengaja kami melakukan penerimaan calon peserta Abang Mpok di Gedung Biru (Sekretariat KNPI) karena kami ingin memperlihatkan keberadaan KNPI sebagai wadah pemuda kepada mereka, karena bagaimana pun mereka adalah calon penerus pengurus KNPI kedepan,” terang dia.

Calon peserta, tambah H. Andi yang datang hari ini, diantaranya para pelajar dari SMK Global Mulya Cikarang, Mahasiswi President University, Unversitas Indonesia, Mahasiswa Poltekes Kementerian Kesehetan, kalangan pekerja dan pelajar dari sekolah dan Universitas yang ada di Kabupaten Bekasi,” paparnya.

“Calon peserta Abang Mpok Kabupaten Bekasi 2022 yang meminta rekomendasi dari DPD KNPI Kabupaten Bekasi tercatat sebanyak 45 orang dan perlu diketahui bahwa rekomendasi yang diberikan KNPI sampai tanggal Rabu 31 Agustus 2022 pukul 21.00 WIB,” pungkasnya. (Hasrul)

Berita Terkait

Pakar Hukum: Harapan Untuk Pemerintahan Prabowo & Gibran
Warning Penyidik Kepada Pihak yang Pernah Kerjasama Dengan Zarof Ricar
Tiga Hakim Agung “Tersengat” Perkara Gregorius Ronald Tannur?
Soal Kasus Suap, Kejagung Berencana Periksa Tiga Hakim Agung
Dugaan Dewas KPK “Lindungi” Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK
Badai KKN Menerpa Mahkamah Agung
Kongkalingkong Perkara Tim Saber Pungli Kejagung Amankan Duit Rp1 Triliun
Kisah Majelis Hakim PN Surabaya “Nyambi” Kuasa Hukum Kena OTT
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 17:56 WIB

Pakar Hukum: Harapan Untuk Pemerintahan Prabowo & Gibran

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 09:56 WIB

Warning Penyidik Kepada Pihak yang Pernah Kerjasama Dengan Zarof Ricar

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 01:07 WIB

Tiga Hakim Agung “Tersengat” Perkara Gregorius Ronald Tannur?

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 00:12 WIB

Soal Kasus Suap, Kejagung Berencana Periksa Tiga Hakim Agung

Jumat, 25 Oktober 2024 - 23:56 WIB

Dugaan Dewas KPK “Lindungi” Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK

Berita Terbaru

Bakamla RI Usir Kapal China Coast Guard-5402

Internasional

Bakamla RI Usir Kapal China Coast Guard-5402

Minggu, 27 Okt 2024 - 12:14 WIB

London Metal Exchange

Berita Ekonomi

Global Quotient Fund Indonesia “London Metal Exchange”

Minggu, 27 Okt 2024 - 07:47 WIB

Foto: Ketua Garda Bekasi, Samsudin Saat Berorasi Didampingi Ketua LSM SNIPER Indonesia, Gunawan

Seputar Bekasi

Ini Kata Ketua SNIPER Soal Tolak Masa Aksi Dari Luar Kabupaten Bekasi  

Minggu, 27 Okt 2024 - 07:30 WIB