BERITA BEKASI – Pemerintah Desa (Pemdes) Karangraharja, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, diapresiasi Kepala Desa (Kades) se-Kabupaten Bekasi, terkait aksi bansos Posyandu-nya ke warga yang terdampak banjir dibeberapa wilayah di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Hal itu, disampikan Kades Karangraharja, H. Suhendra AR, dalam mengawali sambutanya dirapat mingguan minggon, Kamis (25/2/2021).
Diungkapkan H. Suhendra, dalam kegiatan Batuan Sosial (Bansos) Posyandu Desa Karangraharja dari awal banjir hari Sabtu 20 Febuari 2021 sampai kemarin, itu tak lepas dari dukungan staf Pemdes dan seluruh warga Desa Karangraharja, Kabupaten Bekasi.
“Saya ucapkan terima kasih yang sebesar- besarnya buat kaum ibu Posyandu dan staf Pemdes. Baik itu, RT, RW, Dusun, BPD, LPM dan seluruh masyarakat Desa Karangraharja yang telah membatu saudara – saudara kita yang terkena musibah banjir,” kata H. Suhendra.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Disamping itu, sambung H. Suhendra, Pemdes Karangraharja bisa mengcover warga Desa Karangraharja yang terkena banjir, disitu juga masih bisa memberi bantuan ke desa – desa yang terdampak banjir di Kabupaten Bekasi.
“Ini sangat luar biasa, saya dapat acungan jepol khususnya Pemdes. Kesiapan Desa Karangraharja menghadapi banjir terlebih lagi bisa memberi bantuan ke beberapa lokasi banjir di Kabupaten Bekasi ini,” tukasnya.
Dalam kesempatan Minggon tersebut, H. Suhendra AR sekalian memperkenalkan dua bidan yang bertugas di Desa Karangraharja. Sebelumnya, bidan Desa Karangraharja yaitu bidan Eva yang sekarang ini menjadi koordinator bidan Desa Karangraharja, Kabupaten Bekasi.
“Tetap saya memantau warga Desa Karangraharja, cuma yang langsung melayani ke warga Karangraharja sekarang ini, bidan Kartika dan bidan Alfiawati. Karenakan saya sekarang pantau dua desa yaitu Desa Waluya dan Desa Karangraharja ini,” pungkas bidan Eva memperkenalkan bidan baru Desa Karangraharja. (Usan)