BERITA BEKASI – Pemerintah Desa (Pemdes) Karangraharja, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, menyalurkan bnatuan yang terdampak banjir di Perumahan Sakura.
Bantuan itu berupa, Mie instan, Pempers, Air mineral diberikan ke warga yang berada lingkungan RT03, RT04, RT05, RT06, Perumahan Sakura, Desa Karangraharja, Kabupaten Bekasi.
“Pemdes menanggapi langsung laporan warga Sakura terkena banjir. Walaupun dikit banyak bantuan yang kami salaurkan, bahwa ini bentuk kepedulian kami dengan warga yang terkena musibah,” kata Sekertaris Desa (Sekdes) Karangraharja, Abidin kepada Matafakta.com, Minggu (14/2/2021).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Semoga tambah Abidin, dengan adanya bantuan dari Pemdes ini dapat sedikit membantu dan meringankan warga Perumahan Sakura yang terkena dampak banjir.
“Saya harap, bantuan tersebut dapat sedikit meringankan warga di Perumahan Sakura yang terdampak banjir,” pungkasnya. (Usan)