Kabaharkam: Semoga Polwan Terus Berkontribusi Untuk Masyarakat

- Jurnalis

Selasa, 1 September 2020 - 18:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kabaharkam Polri, Komjen Pol Agus Andrianto

Kabaharkam Polri, Komjen Pol Agus Andrianto

BERITA JAKARTA – Peran Polisi Wanita (Polwan) sangat besar bagi Badan Pemelihara Keamanan (Baharkam) Polri. Karena badan yang bertanggung jawab atas pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat ini merupakan salah satu satuan kerja ditubuh Polri yang banyak bersentuhan langsung dengan masyarakat, Selasa (1/9/2020).

Ketika Polri ingin menampilkan kesan yang lebih persuasif dan humanis, maka para Polwan-lah yang berada di garis depan untuk menyentuh masyarakat langsung dari hati ke hati.

Polwan juga sering terlihat di barisan depan pengawal massa aksi yang sedang menyalurkan aspirasinya. Bahkan tak jarang ada pula Polwan yang berdiri tegak penuh kharisma memimpin satuan kewilayahan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Besarnya peran Polwan itulah yang membuat Kabaharkam Polri, Komjen Pol Agus Andrianto, memberikan apresiasi khusus sebagai kado dihari jadi Polwan ke-72 pada 1 September 2020, bertempat di Gedung Baharkam Polri, Kompleks Mabes Polri, Jakarta, Kabaharkam Polri menggelar kegiatan syukuran yang dihadiri sekitar 50 personel Polwan yang bertugas di sekitar Gedung Baharkam Polri.

“Selamat HUT ke-72, Polwan. Keberadaan rekan-rekan Polwan sangat memiliki kontribusi besar dalam membangun kepercayaan masyarakat dan membantu tugas-tugas polisi di lapangan,” ungkap Komjen Pol Agus Andrianto dalam sambutannya.

Bagi Komjen Pol Agus Andrianto, usia 72 tahun merupakan usia yang cukup dan matang. Oleh karena itu, ia berharap ke depan Polwan bisa berkontribusi lebih besar lagi bagi Polri dan masyarakat. Ia berdoa akan ada lebih banyak lagi Polwan yang menunjukkan prestasi dan mampu menembus pangkat perwira tinggi.

“Harapan saya ke depan bukan hanya tiga personel Polwan yang menjadi perwira tinggi, supaya Polwan bisa berkontribusi lebih besar lagi, walaupun terkadang masalah gender masih menjadi kendala. Polwan selain menjadi anggota Polri, juga menjadi istri dan ibu dari anak-anak. Jadi jaga keseimbangan antara tugas dan peran sebagai ibu serta istri,” pesan Komjen Pol Agus Andrianto.

Selain itu, Komjen Pol Agus Andrianto juga berpesan agar kendala yang terkadang ada itu dapat dijadikan cambuk untuk terus berprestasi.

Jadikan diri kita, tambah Kabaharkam, sebagai solusi, baik dilingkungan masyarakat maupun keluarga. Hanya fisik yang membedakan kita. Ciptakan kesejahteraan di lingkungan kita. Berkontribusi dan berprestasilah untuk organisasi kita, untuk kemajuan organisasi, serta jaga dan rawat organisasi kita.

“Semoga Polwan terus bisa menjadi bagian yang berkontribusi untuk bangsa dan negara, untuk mewujudkan Kamtibmas kondusif dan kesejahteraan masyarakat,” pungkas Komjen Pol Agus Andrianto berharap. (Usan)

Berita Terkait

FAJAR Bekal Gelar Aksi Desak Kapolsek Kebayoran Lama Dicopot
Kapolda Metro Jaya Pimpin Upacara PTDH Anggota Langgar Etika
Berbau LGBT, KMI Tolak “Pride Party Jakarta” di Central Cikini Building
Soal Viral Netizen Malaysia Ngaku Diperas Saat DWP 2024 di Kemayoran
Jelang Nataru, Kakorlantas Polri Gelar Latihan Pra Operasi Lilin 2024
Segarkan Organisasi, Polda Metro Jaya Rotasi Beberapa Perwira
Operasi Lilin 2024 Akan Dimulai 21 Desember 2024 Hingga 2 Januari 2025
Pj Gubernur DKJ Jakarta Didesak Putus Kontrak PT. Moya Indonesia
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 8 Januari 2025 - 14:44 WIB

FAJAR Bekal Gelar Aksi Desak Kapolsek Kebayoran Lama Dicopot

Jumat, 3 Januari 2025 - 15:06 WIB

Kapolda Metro Jaya Pimpin Upacara PTDH Anggota Langgar Etika

Senin, 30 Desember 2024 - 18:12 WIB

Berbau LGBT, KMI Tolak “Pride Party Jakarta” di Central Cikini Building

Kamis, 19 Desember 2024 - 20:25 WIB

Soal Viral Netizen Malaysia Ngaku Diperas Saat DWP 2024 di Kemayoran

Rabu, 18 Desember 2024 - 15:08 WIB

Jelang Nataru, Kakorlantas Polri Gelar Latihan Pra Operasi Lilin 2024

Berita Terbaru

Foto: Ketua Komjak RI, Puyono Suwardi & Jaksa Agung, ST. Burhanuddin

Berita Utama

Kejagung-Komjak Sepakat Optimalkan Pelaksanaan Tugas dan Fungsi

Kamis, 16 Jan 2025 - 22:39 WIB

Jaksa Agung ST. Burhanuddin

Berita Utama

Rakernas Kejaksaan 2025 Rekomendasikan 8 Program Kerja Prioritas

Kamis, 16 Jan 2025 - 22:27 WIB

Foto: Nanang Irawan alias Gimbal (Pelaku)

Peristiwa

Nanang ‘Gimbal’ Sudah Punya Dendam Sejak 2017

Kamis, 16 Jan 2025 - 22:18 WIB

Foto: Nanang Irawan alias Gimbal (Pelaku)

Peristiwa

Pembunuh Sandy Permana Nanang ‘Gimbal’ Kerja Serabutan

Kamis, 16 Jan 2025 - 21:49 WIB