Brigjen TNI Widi Prasetijono Resmi Jabat Kasdam IV Diponegoro

- Jurnalis

Rabu, 6 Mei 2020 - 18:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kasdam IV Diponegoro

Kasdam IV Diponegoro

BERITA SEMARANG – Kegiatan Serah terima jabatan Kasdam IV Diponegoro dilaksanakan dengan sederhana sesuai protokol kesehatan mengingat kondisi mewabahnya virus Corona atau Covid-19.

Sertijab Kasdam IV Diponegoro dipimpin langsung Pangdam IV Diponegoro, Mayjen TNI Mochamad Effendi Aula Makodam IV Diponegoro, Rabu (6/5/2020).

Brigjen TNI Widi Prasetijono resmi menjabat Kasdam IV Diponegoro menggantikan Brigjen TNI Teguh Muji Angkasa yang mendapatkan promosi jabatan baru sebagai Perwira Ahli Tk. II Kasad Bid. Was Eropa dan Amerika di Mabesad.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut Pangdam, Sertijab adalah bagian dari pembinaan personel dan organisasi TNI AD dimana hal ini memiliki esensi, sebagai upaya pembinaan personel dalam rangka tour of duty dan tour of area agar organisasi menjadi lebih dinamis, sekaligus sebagai upaya untuk meningkatkan kinerja organisasi, serta dalam rangka pengembangan karier guna memperoleh pengalaman tugas dan wawasan yang lebih luas.

Baca Juga :  Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru

Pangdam yakin bahwa Brigjen TNI Widi Prasetijono mampu melaksanakan tugas dengan baik karena sebelumnya sudah berpengalaman tugas di jajaran Kodam IV Diponegoro sebagai Danrem 074 Warastratama.

“Saya berharap agar kepercayaan, kehormatan dan tanggung jawab yang diberikan oleh pimpinan TNI sebagai Kasdam IV Diponegoro dapat dilaksanakan sebagai amanah dan penuh rasa tanggung jawab,” ungkap orang nomor satu di Kodam IV Diponegoro ini.

Baca Juga :  Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru

Pangdam menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada Brigjen TNI Teguh Muji Angkasa atas pelaksanaan tugas dan pengabdian selama menjabat sebagai Kasdam IV Diponegoro.

Acara serah terima jabatan ini dihadiri para Danrem, Staf Ahli, para Asisten, para Kabalak dan Perwira Liaison Kodam IV Diponegoro. Turut hadir pula Ketua dan Wakil Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah IV Diponegoro beserta Ibu-ibu Pengurus. (Nining)

Biro Semarang

Berita Terkait

Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru
Fora 2024, DPP Inkindo Jateng Hadirkan Forjakon Kabupaten Semarang
Inkindo Jateng Gandeng APH Bahas Persoalan Hukum dan Pencegahan
Babinsa Kodim 0802 Ponorogo Peduli Warga Kesulitan Air Bersih
Kembali Terpilih, Widodo Diarak Sedulur Vespa dan Warok e Panther Ponorogo
Tim PKM RSH STIE Dwimulya Teliti Debus Identitas Jawara Banten
Kejari Blitar Kawal Proyek Rawat Inap RSUD Ngudi Waluyo Wlingi Hingga Selesai
KKM UNIBA 63 Gelar Pelatihan Tata Kelola Pemdes Berbasis Digital
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 3 Oktober 2024 - 19:13 WIB

Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru

Selasa, 1 Oktober 2024 - 23:16 WIB

Fora 2024, DPP Inkindo Jateng Hadirkan Forjakon Kabupaten Semarang

Kamis, 26 September 2024 - 23:43 WIB

Inkindo Jateng Gandeng APH Bahas Persoalan Hukum dan Pencegahan

Rabu, 4 September 2024 - 18:59 WIB

Babinsa Kodim 0802 Ponorogo Peduli Warga Kesulitan Air Bersih

Senin, 2 September 2024 - 10:16 WIB

Kembali Terpilih, Widodo Diarak Sedulur Vespa dan Warok e Panther Ponorogo

Berita Terbaru

Foto Kantor Desa Sumberjaya, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat

Uncategorized

Dana Desa Cair Tanpa Token, DPMD Kabupaten Bekasi Langgar Aturan

Rabu, 9 Okt 2024 - 17:10 WIB

Foto: Adpidsus Kejati Pabar, Abun Hasbullah Syambas

Berita Utama

Penyidik Kejati Geledah Kantor PUPR dan BPKAD Papua Barat

Rabu, 9 Okt 2024 - 08:58 WIB