4 Korban Helikopter Mi-17 Dimakamkan di TMP Giri Tunggal

- Jurnalis

Selasa, 18 Februari 2020 - 13:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BERITA SEMARANG – Pangdam IV Diponegoro, Mayjen TNI Mohamad Effendi memimpin pemakaman empat prajurit TNI AD yang gugur dalam kecelakaan Helikopter Mi-17 TNI AD di Pegunungan Mandla, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua.

Keempat prajurit tersebut, Mayor CPN Anumerta Aris Afik Novian, Mayor CPN Bambang Saputra, Kapten CPN Anumerta Ahwar Affandi dan Serma Anumerta Suriatna Wijaya Kusuma.

Disaksikan oleh anggota keluarga dan diiringi dengan tembakan salvo, ke empat jenazah dimasukkan ke liang lahat Taman Makam Pahlawan Giri Tunggal Semarang, Selasa (18/2/2020).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pangdam mengatakan, keempat prajurit ini gugur di medan operasi saat mengemban tugas negara, sehingga mereka mendapat kehormatan untuk dimakamkan di Taman Makam Pahlawan.

Mayjen TNI M. Effendi juga mengajak kepada seluruh yang hadir di acara pemakaman untuk memaafkan semua kesalahan almarhum semasa hidupnya.

“Kepada keluarga yang ditinggalkan, semoga diberi ketabahan dan kesabaran,” ungkap Mayjen TNI M. Effendi.

Dijelaskan bahwa semua prajurit korban kecelakaan Helikopter Mi-17 milik TNI AD ini diberi kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi.

“Semua sudah diberikan penghargaan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat semula. Yang Kapten dinaikkan menjadi Mayor Anumerta, yang Lettu menjadi Kapten, dan seterusnya,” pungkas Pangdam.

Turut hadir dalam acara tersebut, Danpuspenerbad, Mayjen TNI Stephanus Tri Mulyono, Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Rycko Amelza Dahniel, Wadan Puspenerbad, Brigjen TNI Eko Susatyo, para pejabat Kodam IV Diponegoro dan Puspenerbad, serta keluarga almarhum. (Nining)

Biro Semarang

Berita Terkait

Dinkes Pegunungan Arfak Papua Barat Gelar Workshop Gender dan Imunisasi
Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Pengadilan Tinggi Papua Barat
Progres Proyek di Kabupaten Blitar Lambat, Jaksa Siap Keluarkan Pendapat Hukum
STIH dan Kejari Pulau Taliabu Mou Magang Mahasiswa
Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru
Fora 2024, DPP Inkindo Jateng Hadirkan Forjakon Kabupaten Semarang
Inkindo Jateng Gandeng APH Bahas Persoalan Hukum dan Pencegahan
Babinsa Kodim 0802 Ponorogo Peduli Warga Kesulitan Air Bersih
Berita ini 18 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 28 Oktober 2024 - 10:26 WIB

Dinkes Pegunungan Arfak Papua Barat Gelar Workshop Gender dan Imunisasi

Senin, 28 Oktober 2024 - 09:49 WIB

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Pengadilan Tinggi Papua Barat

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 11:31 WIB

Progres Proyek di Kabupaten Blitar Lambat, Jaksa Siap Keluarkan Pendapat Hukum

Jumat, 18 Oktober 2024 - 16:58 WIB

STIH dan Kejari Pulau Taliabu Mou Magang Mahasiswa

Kamis, 3 Oktober 2024 - 19:13 WIB

Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru

Berita Terbaru

Ilustrasi

Berita Ekonomi

Dinamika Emas, Perak dan Minyak di Tengah Gejolak Global

Senin, 25 Nov 2024 - 23:04 WIB

Paslon Nomor Urut 03, Tri Adhianto-Haris Bobihoe

Seputar Bekasi

LSI Rilis Survey Dimasa Tenang, AMPUH: Bawaslu Kota Bekasi Jangan Diam

Senin, 25 Nov 2024 - 13:23 WIB