BERITA BEKASI – Terkait dengan sebuah video dari akun Tiktok @ricopujianto5 mendadak viral. Seorang pria dengan rambut yang telah memutih dalam video menyebut pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Bekasi, biadab, Kamis (22/6/2023).
Pria yang belakangan diketahui bernama Alex, dalam video viral itu terlihat marah. Dia menuding pihak Kejaksaan bertindak tidak adil lantaran memenjarakan anaknya yang sedang sakit.
Menanggapi viralnya video tersebut, Kasi Intelejen Kejari Kota Bekasi, Yadi Cahyadi membantah. Dia menegaskan bahwa tersangka bernama Rico diserahkan kepada pihaknya dalam keadaan sehat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Saya sampaikan, penyerahan tersangka dan barang bukti ke Kejaksaan itu dalam kondisi sehat, sampai kita titipkan di Lapas Bulak kapal,” kata Yadi.
Sebelumnya, Alex dalam video akun @ricopujianto5 terlihat tengah berada di sebuah angkot bersama istrinya. Ia mengaku sedang menjemput anaknya di Lapas Bulakkapal untuk dirawat di Rumah Sakit.
“Saya nyatakan bahwa Ibu Jaksa Dona dan Ibu Kejari Bekasi Ibu Laksmi, kalian penghianat negara. Anak saya tidak bersalah kalian penjarakan, kalian biadab. Saya akan lawan Penegak Hukum,” pungkasnya. (Edo)