BERITA BEKASI – Memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-6 Redaksi Media Inti Jaya, menggelar syukuran yang diselenggarakan di Indor Teater Graha Pariwisata Kabupaten Bekasi Jalan Science Boulevard, Sertajaya, Kecamatan Cikarang Timur, Jawa Barat, Sabtu (27/8/2022) kemarin.
Syukuran HUT ini dihadiri jajaran Redaksi Media Inti Jaya dan Biro-biro di seluruh Indonesia dan dihadiri Ketua Umum Komite Wartawan Seluruh Indonesia (KOWASI), H. Nasrun, SH, Sekretaris Insan Pers Nusantara (INPERA), Rahmat, serta insan Pers lainnya di wilayah Kabupaten dan Kota Bekasi.
Kepada Matafakta.com, Ketua Panitia HUT Media Inti Jaya, Brian Shakti mengungkapkan, syukuran peringatan HUT Media Inti Jaya ke-6 ini adalah moment yang ditunggu-tunggu, karena peringatan HUT 2 tahun sebelumnya tidak diadakan secara langsung mengingat pandemi Covid-19 yang melanda bangsa Indonesia.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Rangkaian HUT Media Inti Jaya ke-6 ini diawali dengan pembagian santunan bagi puluhan anak yatim piatu yang berlangsung di Kantor Pusat Redaksi. Dilanjutkan dengan syukuran yang berlangsung di Biro Kabupaten Bekasi sebagai tuan rumah,” ungkap Brian.
Dalam kesempatan itu, Pemimpin Redaksi Media Inti Jaya, Heri Widodo mengungkapkan, perlunya kemitraan yang baik antara media dan Pemerintah Daerah (Pemda) untuk membangun jalinan kemitraan yang baik.
Di samping media sebagai kontrol sosial juga penting untuk membantu, meluruskan mitranya dalam hal ini Pemerintah Daerah, ketika ada permasalahan yang memang perlu untuk diluruskan.
“Jadi Pemda ini mitra media. Di mana media ini ada wartawan atau jurnalis. Jadi kita harapkan semua Pemda itu bisa bekerjasama sebagai mitra dengan jurnalis. Artinya jangan Pemda itu alergi terhadap wartawan,” pungkasnya. (Hasrul)