Tri Adhianto Jadi Ketua PCB Persipasi Dinilai Cuma Kepentingan Politik 2024

- Jurnalis

Selasa, 31 Mei 2022 - 07:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Plt Walikota Bekasi: Tri Adhianto

Plt Walikota Bekasi: Tri Adhianto

BERITA BEKASI – Plt Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto dipilih secara aklamasi sebagai Ketua PCB Persipasi. Hal ini, diungkapkan Ketua Asosiasi Kota (Askot) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Kota Bekasi, Muhammad AR.

Diketahui, sebanyak delapan Ketua Club Patriot Chandrabhaga Bekasi (PCB) Persipasi Kota Bekasi yang merupakan inisiator pendukung Tri Adhianto sukses memimpin jalannya rapat pemilihan yang berlangsung kondusif tersebut.

Dikatakan Muhammad AR, bahwa PCB Persipasi Kota Bekasi sudah menyerahkan kepemilikan dan pengelolaannya kepada Ketua Askot Persipasi yang dipilih dan diangkat oleh para Ketua – Ketua Club yang ada di Kota Bekasi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dari 33 Club Anggota Askot, 30 Club secara aklamasi mendukung Tri Adhianto sebagai Ketua Persipasi melalui surat dukungan bermaterai,” ungkap AR, Senin (30/5/2022) kamerin sore.

Baca Juga :  Dugaan Proyek "Dagelan" Intelijen di Kejaksaan Agung

Menanggapi hal itu, salah satu Pengurus Askot PSSI Kota Bekasi, Afrizal mengatakan, proses aklamasi yang dilakukan Askot PSSI tidak melalui proses yang resmi melalui rapat pengurusan club-club yang terdaftar di Askot PSSI sebagai pemilik saham Persipasi.

“Harusnya, diawali pembentukan panitia serta tahapan sampai jadwal pemilihan. Ini dilakukan karena sudah kepinginnya Tri Adhianto menjadi Ketua Persipasi untuk kepentingan politiknya kedepan,” sindir keras Afrizal, Selasa (31/5/2022).

Kita tahu lah, sambung Afrizal, Ketua Askot itu sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) yang otomatis diberikan harapan kedepan oleh Tri Adhianto yang saat ini menjabat Plt Walikota Bekasi, sehingga mekanisme tidak ditempuh demi kepentingan politik, Tri Adhianto.

Afrizal mengaku, informasi yang diterimanya, bahwa para peserta yang hadir itu diundang secara mendadak dan terpaksa. Padahal, para pemilik club – club tahu sosok Plt Tri Adhianto yang tidak loyal pada Persipasi Kota Bekasi.

Baca Juga :  Kantor Pemenang Tender Proyek Kejagung Senilai Rp199,6 Miliar Ngumpet

“Orang yang hadir di Bandar Jakarta banyak dihubungin secara mendadak dan terpaksa. Saya miris melihat situasi persepakbolaan Kota Bekasi memilih orang yang bukan paham sepakbola dan kita tahu tidak loyal kepada sepakbola,” sindir pria yang akrab disapa bang Reza ini.

Diungkapkan, Afrizal, jika Liga 3 kemaren, kalau Tri Adhianto selaku Plt Walikota Bekasi memang loyal sama Persipasi Kota Bekasi ambil posisi menjadi tuan rumah Liga 3 Nasional.

“Padahal sudah ditawarkan PSSI Pusat, sehingga peluang kita besar bisa lolos ke Liga 2. Jadi, apa yang diharapkan dari seorang Tri Adhianto yang ada sepakbola Kota Bekasi semakin mundur,” pungkas Afrizal yang juga Pengurus Club Sepakbola Kiara yang terdaftar di PSSI ini. (Edo)

Berita Terkait

Membongkar Dugaan Korupsi Alat Intelijen di Kejaksaan Agung
Keterpilihan Pimpinan KPK Gambaran Buruk Independensi Penegakan Hukum
Publik Meragukan Proyek Intelijen Kejagung
Dugaan Proyek “Dagelan” Intelijen di Kejaksaan Agung
Modus Proyek PL, Celah Oknum Petinggi Kejagung Untuk Korupsi
Miris…!!!, Kantor Pemenang Tender Ratusan Miliar Kejagung Tak Punya Karyawan
Netralitas Pemerintah Pada Pilkada 2024 di Jawa Tengah
LQ: Jangan Jadikan Drs. Hijanto Fanardy Menjadi Pengemis Keadilan
Berita ini 22 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 22:49 WIB

Membongkar Dugaan Korupsi Alat Intelijen di Kejaksaan Agung

Jumat, 22 November 2024 - 09:03 WIB

Keterpilihan Pimpinan KPK Gambaran Buruk Independensi Penegakan Hukum

Jumat, 22 November 2024 - 08:33 WIB

Publik Meragukan Proyek Intelijen Kejagung

Kamis, 21 November 2024 - 09:55 WIB

Dugaan Proyek “Dagelan” Intelijen di Kejaksaan Agung

Rabu, 20 November 2024 - 08:16 WIB

Modus Proyek PL, Celah Oknum Petinggi Kejagung Untuk Korupsi

Berita Terbaru

Duet Heri Koswara-Sholihin di Pilkada Kota Bekasi 2024

Seputar Bekasi

Diterpa Isue Miring Tak Pengaruhi Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin

Sabtu, 23 Nov 2024 - 21:35 WIB

Foto: Heri Koswara & Sholihin

Seputar Bekasi

Jelang Pencoblosan, Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin Terus Meroket

Sabtu, 23 Nov 2024 - 20:37 WIB

Foto: Saat Petugas Kepolisian Melakukan Olah TKP di Lokasi Kejadian di Depan Gedung PWI Bekasi Raya

Seputar Bekasi

Ini kata Terduga Pelaku Penganiaya Wartawan di Depan Gedung PWI Bekasi

Sabtu, 23 Nov 2024 - 14:49 WIB