DR. Weldy: Urgensinya Apa Akomodasi PPK dan PPS Plesiran ke Bali

- Jurnalis

Senin, 20 Mei 2024 - 08:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: DR. Weldy Jevis Saleh, SH, MH dan Jajaran PSI Kota Bekasi

Foto: DR. Weldy Jevis Saleh, SH, MH dan Jajaran PSI Kota Bekasi

BERITA BEKASI – Urgensinya apa acara ulang tahun keluarga Caleg PSI terpilih Kota Bekasi dengaan membiayai Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) berangkat plesiran ke Bali.

“Kalau hanya ulang tahun emangnya orang PPK dan PPS itu berteman akrab sampai harus ke Bali menghadiri ulang tahun bahkan sampai dibiayai,” tegas DR. Weldy Jevis Saleh, SH, MH, menanggapi Matafakta.com, Senin (20/5/2024).

Keadaan itu, sambung Weldy, jelas mengundang publik berasumsi negatif terhadap Caleg PSI Kota Bekasi terpilih Tanti Herawati sekaligus Ketua DPD PSI Kota Bekasi yang memberikan fasilitas atau akomodasi selama 6 hari plesiran PPK dan PPS ke Bali.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Apalagi ada salah satu oknum Komisioner KPUD Kota Bekasi aktif yang ikut plesiran ke Bali bersama TH, Anggota PPK dan PPS. Sulit bagi publik tidak menyatakan bahwa tidak ada sesuatu disitu,” jelas Weldy.

Baca Juga :  Dapat Bantuan Seribu Buku, Muhaidin Ajak Masyarakat Manfaatkan Bersama

“Intinya, urgensinya apa sampai Caleg terpilih tersebut yang membayarkan tiket peswat atau akomodasi untuk PPK, PPS dan salah satu oknum Komisioner KPUD Kota Bekasi berangkat plesiran ke Bali dengan dalih menghadiri acara ulang tahun keluarganya,” pungkas Weldy.

Sebelumnya, jajaran Dewan Pengurus Daerah (DPD) PSI Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Bekasi buka suara terkait ramainya pemberitaan jalan-jalan sejumlah mantan Anggota PPS dan PPK di Kota Bekasi ke Bali.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PSI Kota Bekasi, Tanti Herawati didampingi jajaran pengurusnya mengklarifikasi pemberitaan tersebut yang menurutnya sudah semakin melebar kemana-mana dan cenderung fitnah.

Dirinya membantah tuduhan gratifikasi kepada PPK dan PPS untuk mendapatkan kursi DPRD di Pemilu 2024 lalu. Bantahan ini disampaikan menanggapi beredarnya berita seolah-olah PSI Kota Bekasi memberikan gratifikasi dengan membayari liburan PPK dan PPS ke Bali.

Baca Juga :  Kecewa, Calon Konsumen Geruduk Kantor Pemasaran Terra Leora Residence

Dikatakan Tanti, perjalanan ke Bali dilakukan pada 24-29 April 2024 sementara petugas PPK dan PPS sudah purnatugas pada 4 April 2024. Artinya, mantan anggota PPK dan PPS bukan PNS atau Penyelenggara Negara yang dapat digolongkan menerima gratifikasi.

Menurut Hera, kedatangan mantan anggota PPK dan PPS tersebut ke Bali untuk memenuhi undangan merayakan ulang tahun salah satu anggota keluarganya dan hanya memfasilitasi transportasi berupa tiket pesawat dan penginapan selama di Bali.

“Karena sudah tidak lagi menjadi penyelenggara Adhoc Pemilu 2024 dan proses Pemilu 2024 juga sudah selesai, mereka saya undang semata-mata untuk menjalin persahabatan dan kekeluargaan,“ tandas Tanti. (Indra)

Berita Terkait

LBH Satria Advokasi Wicaksana Bakal Bela Hak Eks Pekerja PT. YES
Kecewa, Calon Konsumen Geruduk Kantor Pemasaran Terra Leora Residence
JNW Pertanyakan 3 Bulan BLT DD Sumberjaya Tidak Tersalurkan   
Tiga Staf Desa Sumberjaya Bekasi Belum Bereskan LPJ DD Jadi Sorotan
Selain Tak Berizin, CV. Gantik di Bekasi Diduga Juga Cemari Lingkungan
Setelah Dilantik Nyumarno Gelar Tasyakuran dan Santuni Anak Yatim
JNW Pandang Positif Pergantian Posisi Jabatan Desa Sumberjaya Bekasi
Dapat Bantuan Seribu Buku, Muhaidin Ajak Masyarakat Manfaatkan Bersama
Berita ini 84 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 7 September 2024 - 16:14 WIB

LBH Satria Advokasi Wicaksana Bakal Bela Hak Eks Pekerja PT. YES

Sabtu, 7 September 2024 - 15:19 WIB

Kecewa, Calon Konsumen Geruduk Kantor Pemasaran Terra Leora Residence

Jumat, 6 September 2024 - 11:45 WIB

Tiga Staf Desa Sumberjaya Bekasi Belum Bereskan LPJ DD Jadi Sorotan

Jumat, 6 September 2024 - 10:12 WIB

Selain Tak Berizin, CV. Gantik di Bekasi Diduga Juga Cemari Lingkungan

Jumat, 6 September 2024 - 09:44 WIB

Setelah Dilantik Nyumarno Gelar Tasyakuran dan Santuni Anak Yatim

Berita Terbaru

Bekas Kantor PT. Yasa Expansia Sejahtera di Kota Bekasi

Seputar Bekasi

LBH Satria Advokasi Wicaksana Bakal Bela Hak Eks Pekerja PT. YES

Sabtu, 7 Sep 2024 - 16:14 WIB

Humas di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Djumyanto

Berita Utama

Hakim Ungkap Keresahan Soal Kesejahteraan

Sabtu, 7 Sep 2024 - 16:00 WIB

Quotient Fund Indonesia

Berita Ekonomi

Global Financial Market Outlook dan Update

Sabtu, 7 Sep 2024 - 15:34 WIB

Kantor Pemasaran Perumahan Terra Leora Residence Bekasi

Seputar Bekasi

Kecewa, Calon Konsumen Geruduk Kantor Pemasaran Terra Leora Residence

Sabtu, 7 Sep 2024 - 15:19 WIB