Polsek Tambun Berhasil Bekuk Waria Aniaya Korban Kecelakaan Hingga Tewas

- Jurnalis

Selasa, 17 Oktober 2023 - 20:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Pelaku Waria Bernama Ayu Lestari alias Kennedi Pergaulan

Foto: Pelaku Waria Bernama Ayu Lestari alias Kennedi Pergaulan

BERITA BEKASI – Satuan Reskrim Polsek Tambun berhasil mengungkap dan menangkap pelaku penganiayaan korban kecelakaan hingga meninggal dunia. Korban yang sempat 3 hari disekap akhirnya meninggal karena mengalami luka dibagian kepala akibat pendarahan.

Terungkapnya kasus tersebut bermula, pelaku seorang waria bernama Ayu Lestari alias Kennedi Pergaulan (34) saat mencoba menyelamatkan korban Alfi Kusbian (20) dari kecelakaan sepeda motor di Jalan Raya Teuku Umar tepatnya di Indoporlen Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi.

Korban Alfi merupakann warga Dusun IV Desa RT16-RW04, Desa Sukarahayu, Kecamatan Kaduhan Maringgai yang saat itu dalam kondisi terluka dibawa pelaku dengan menggunakan angkutan umum dan diturunkan disebuah warung kosong tepatnya di depan PT. Suzuki Tambun.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sedangkan sepeda motor korban dibiarkan dilokasi kecelakaan dan saat ini masih dalam penyelidikan satuan Reskrim Polsek Tambun.

Baca Juga :  Sidang Depo Pertamina Plumpang Meledak, 38 Warga Tewas Terpanggang

Bukannya korban Alfi dibawa ke Rumah Sakit (RS) untuk mendapatkan pengobatan malah ke warung kosong, sehingga dompet dan barang berharga lainnya milik korban diambil pelaku. Tak cukup sampai disitu korban juga aniaya pelaku hingga tidak sadarkan diri.

“Korban sempat 3 hari dibiarkan oleh pelaku yang akhirnya korban meninggal dunia,” terang Kanit Reskrim Polsek Tambun, IPTU Putu Agum Guntara, Selasa (17/10/2023).

Agum menjelaskan, awalnya kami menduga korban meninggal akibat kecelakaan, namun kami sempat curiga dengan kondisi lebam korban di bagian wajah yang akhirnya kami langsung membawa korban ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati untuk dilakukan outopsi.

“Dari hasil outopsi sementara menerangkan bahwa korban meninggal akibat pendarahan di kepala bagian belakang yang di sebabkan karena benda tumpul,” tandas Agum.

Baca Juga :  Sidang Depo Pertamina Plumpang Meledak, 38 Warga Tewas Terpanggang

Sementara itu, Kapolsek Tambun, Kompol Stanlly Soselisa menambahkan, dari hasil outopsi tersebut Satuan Reskrim Polsek Tambun langsung melakukan penyelidikan dengan meminta keterangan beberapa orang saksi.

“Termasuk warga yang semuanya mengarah ke pelaku, karena sempat membawa pelaku saat terjadinya kecelakaan sepeda motor yang menimpa korban,” kata Kompol Stanlly.

Pelaku, tambah Kompol Stanlly, berhasil diamankan setelah sempat dimintai keterangan dan mengaku melakukan perbuatannya termasuk dengan melukai korban dengan memukul bagian kepala korban hingga terjadi pendarahan hingga korban meninggal dunia.

“Dalam kasus ini pelaku di jerat Pasal 338 tentang pembunuhan dan 351 ayat (3) tentang penganiayaan berat yang mengakibatkan korban meninggal dunia serta 359 tentang kelalaian yang mengakibatkan korban meninggal dunia,” pungkas Stanlly. (Mul)

Berita Terkait

Sidang Depo Pertamina Plumpang Meledak, 38 Warga Tewas Terpanggang
JNW: Pemilik Bus dan Penyelenggara Study Tour Sekolah Harus Bertanggung Jawab
Polda Jateng Berhasil Ungkap 3 Pelaku Pembunuhan di Desa Jatisobo
Humas KAI Doup 4 Semarang Prihatin Korban Tertemper KA Argo Muria
Gempa Tuban 6.0 Mag Terasa di Surabaya, Rembang Hingga Kota Semarang
Ketua PMI Jusuf Kalla Serahkan Bantuan Korban Banjir Demak
Kapolda Jateng Tinjau Dampak Jebolnya Tanggul Sungai Wulan Karanganyar   
Penggiat Anak Minta Ibu Pelaku Pembunuhan di Bekasi Dihukum Berat
Berita ini 163 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 20 Mei 2024 - 14:39 WIB

Hadiah Fenomenal Reformasi 1998 Hingga Kembali ke Neo Orde Baru! 

Minggu, 19 Mei 2024 - 18:12 WIB

Quotient TV: Buruh PT. SKB di Sumsel Ditangkap Tanpa Surat Penahanan

Jumat, 17 Mei 2024 - 19:40 WIB

TEAM GARUDA-08 Bekasi Raya Kecam Rocky Gerung Hina Prabowo

Jumat, 17 Mei 2024 - 16:22 WIB

Alvin Lim: Penangkapan Buruh Perkebunan Sawit PT. SKB Sumsel Kriminalisasi!

Jumat, 17 Mei 2024 - 12:21 WIB

Warga Perumahan Grand Tarumaja Gugat Developer, BUMN Hingga Presiden

Kamis, 16 Mei 2024 - 23:22 WIB

Asset Sitaan KSP Indosurya Raib, Dirtipideksus Disomasi Para Korban

Kamis, 16 Mei 2024 - 08:26 WIB

Kasus Tambang, KSST Gelar Dialog “Korupsi Sambil Berantas Korupsi”

Rabu, 15 Mei 2024 - 17:05 WIB

Tanggapi Pernyataan Ahok Soal Pajak, Alvin Lim: Jago Kritik Tanpa Solusi

Berita Terbaru

Foto: Samuel F Silaen

Berita Utama

Hadiah Fenomenal Reformasi 1998 Hingga Kembali ke Neo Orde Baru! 

Senin, 20 Mei 2024 - 14:39 WIB

Foto: Giat Fogging Wilayah RT01 RW024 Perum VGH Kebalen, Minggu 19 Mei 2024

Seputar Bekasi

Cegah Penyakit DBD, RT01 Perumahan VGH Kebalen Gelar Fogging  

Senin, 20 Mei 2024 - 09:41 WIB

Foto: DR. Weldy Jevis Saleh, SH, MH dan Jajaran PSI Kota Bekasi

Seputar Bekasi

DR. Weldy: Urgensinya Apa Akomodasi PPK dan PPS Plesiran ke Bali

Senin, 20 Mei 2024 - 08:28 WIB