BERITA BEKASI – Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama dan turut prihatin serta duka, Pers Media Info Pebayuran (PMIP) bersama Jurnalis Bekasi gelar penggalangan dana untuk membantu warga korban erupsi gunung Semeru.
Kegiatan penggalangan dana digelar di jembatan Merdeka penghubung, Desa Sumber Sari, Kecamatan Pebayuran Kabupaten Bekasi dengan Jalan Tugu Proklamasi Rengas Dengklok, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.
“Sebagai Jurnalis atau Wartawan, kita harus peka akan apa yang sedang dirasakan oleh saudara kita disana, tentunya dengan mengimplementasikannya dengan cara yang positif,” kata Juheri Ketua Pers Media Info Pebayuran kepada Matafakta.com, Minggu (12/12/2021).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dikatakan Juheri, erupsi gunung Semeru yang terjadi di Lumajang Jawa Timur beberapa hari lalu itu menjadi duka yang sangat mendalam dan trauma bagi warga masyarakat di sana yang tengah tertimpa musibah.
“Harus kita bantu baik dengan do’a maupun usaha kita diantaranya dengan menyisihkan sedikit banyak rezeki untuk mengurangi beban hidup mereka,” ungkapnya.
Musibah itu, lanjut Juheri, telah banyak menelan korban jiwa akibat material batu dan pasir dari letusan gunung tersebut yang menimbun dan merusak pemukiman warga dan memutus jembatan akses jalan dan insfraktruktur yang ada.
“Pers Media Info Pebayuran usianya belum genap satu tahun, sehingga belum dapat memberikan yang terbaik untuk masyarakat, tetapi pihaknya bertekat akan terus bersuaha,” ulasnya.
Mohon maaf, sambung Juheri, jika selama ini kami dari Pers media Info Pebayuran belum bisa memberikan yang terbaik untuk warga masyarakat Pebayuran maupun masyarakat luas.
“Kami akan terus berupaya menjadi penggerak dan pelopor sebagai wadah Jurnalis atau Wartawan yang mengedepankan kepentingan masyarakat, terutama dalam aksi kemanusiaan,” ucapnya.
Juheri mewakili Pers Media Info Pebayuran mengucapkan terimakasih kepada kawan-kawan seprofesinya yang telah turut andil dalam aksi penggalangan dana untuk para korban bencana gunung Semeru.
“Kepada rekan – rekan semuanya yang sudah bergabung di penggalangan dana peduli korban Semeru dan sudah memberikan dukungannya, tetap semangat dan tetap solid. Kuatkan Bangsa Bersama Media,” pungkasnya. (Hasrul)