BERITA BEKASI – Komunitas Avanza, Xenia dan Soluna (AXS) ‘Ngapak Bersatu’ serahkan santunan anak yatim di Yayasan Rumah Harapan beralamat di Jalan Bantar Gebang, Setu, Kota Bekasi, Jawa Barat, Minggu (2/2/2020).
Paguyuban pencinta otomotif roda empat warga Jawa tengah dengan logat ngapak yakni, Banyumas, Cilacap, Purbalingga, Kebumen, Banjarnegara dan Bumiayu, secara kolektif mengumpulkan sumbangan yang diperuntukkan kepada anak yatim piatu.
Melalui perwakilannya, ‘AXS Ngapak Bersatu’ menyambangi Yayasan Sosial Rumah Harapan yang berada diwilayah Bantar Gebang, Kota Bekasi, untuk menyampaikan amanah dari para anggota ‘AXS Ngapak Bersatu’ berupa sumbangan sosial.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Saya atas nama pribadi dan mewakili segenap pengurus ‘AXS Ngapak Bersatu’ telah menyampaikan amanah dari sedulur ngapak semua bahwa acara santunan anak yatim yang merupakan sumbangsih sedulur semuanya berjalan dengan lancer telah diterima pihak Yayasan,” kata Eko Fajri selaku Bendahara Umum Paguyuban.
Eko pun mengucapkan, banyak terima kasih semua kanggo sedulur ‘AXS Ngapak Bersatu’. “Semoga kedepannya, makin sukses selalu, tambah kompak, guyub dan Allah ridha amiin,” ucapnya kepada Matafakta.com, Senin (3/2/2020).
Acara santunan yatim ‘AXS Ngapak Bersatu’ dimulai pukul 12:00 WIB terlaksana secara sederhana dan hikmat dimana pihak Komunitas langsung disambut baik dan mendapatkan tanggapan positif dari pemilik Yayasan Rumah Harapan. (Said)